PDIP Surabaya Tak Keberatan Risma Maju di Pilkada DKI, Mengapa?

Reporter

Kamis, 10 Maret 2016 17:32 WIB

Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Surabaya Tri Rismaharini dan Whisnu Sakti Buana berada di tengah simpatisan dan pendukung ketika memberikan pidato kemenangan Pilkada 2015 kota Surabaya di Posko Pemenangan Risma-Whisnu di Surabaya, Jawa Timur, 9 Desember 2015. ANTARA/M Risyal Hidayat

TEMPO.CO, Surabaya - Ketua Dewan Perwakilan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kota Surabaya Whisnu Sakti Buana menyerahkan sepenuhnya kepada Dewan Pimpinan Pusat PDI Perjuangan soal penugasan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini mengikuti pemilihan Gubernur DKI Jakarta.

Menurut putra tokoh PDI Perjuangan, Sutjipto Sudjono, ini, Risma yang sudah menjadi petugas partai harus siap menjalankan semua perintah partai. “Jadi, apa pun yang diputuskan DPP, kami siap menjalankan,” kata Whisnu kepada wartawan di Balai Kota Surabaya, Kamis, 10 Maret 2016.

Whisnu berujar, sejak awal, sosok Risma sudah diperhitungkan DPP PDIP untuk menandingi popularitas Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama. “Tapi kan tidak harus beliau (Risma) juga yang maju."

Wakil Wali Kota Surabaya ini juga memastikan, siapa pun yang akan direkomendasikan DPP PDIP, Risma dipastikan akan memberikan sumbangsihnya, baik pikiran maupun tenaga, untuk memenangi pilkada DKI Jakarta. Bahkan Risma sudah memiliki konsep membangun Jakarta. Konsep itu, ucap Whisnu, sudah diserahkan kepada DPD PDIP.

Whisnu menuturkan Risma sudah menghadap Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri untuk memohon supaya tidak ditugaskan ke DKI Jakarta. Pasalnya, Risma masih sangat berat meninggalkan Kota Surabaya. “Kita lihat saja nanti,” kata Whisnu.

Whisnu menambahkan, Risma tidak terganggu oleh urusan pilkada DKI Jakarta, sehingga dia memastikan akan terus menjalankan tugasnya hingga tuntas. “Sampai saat ini, kami masih berkomitmen mengemban amanah rakyat Kota Surabaya sampai tuntas,” ucapnya.

Namun Whisnu mengaku ikut merasakan sakit hati rekan-rekannya di DKI Jakarta karena Ahok yang digadang-gadang bakal didukung akhirnya memutuskan maju lewat jalur independen. “Makanya kami akan terus dukung rekan PDI Perjuangan DKI untuk memenangi pilkada DKI."

MOHAMMAD SYARRAFAH




Berita terkait

Kemensos Lakukan Asesmen Biopsikososial Terhadap 284 ODGJ

1 hari lalu

Kemensos Lakukan Asesmen Biopsikososial Terhadap 284 ODGJ

Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini, melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Sumba Timur, untuk memastikan penanganan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ)

Baca Selengkapnya

Masuk Bursa Cagub Jakarta, Risma: Saya Takut dan Tak Punya Uang

7 hari lalu

Masuk Bursa Cagub Jakarta, Risma: Saya Takut dan Tak Punya Uang

PDIP sebelumnya mengusulkan Menteri Sosial Tri Rismaharini hingga Menpan RB Abdullah Azwar Anas sebagai cagub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

8 hari lalu

Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

Sebanyak 11 ribu orang telah keluar dari kemiskinan. Di bulan ini, ada sekitar 4.000 orang keluar dari kemiskinan

Baca Selengkapnya

Termasuk Nama Potensial di Pilkada Jakarta, Mengapa Anies Baswedan Belum Terpikir Maju?

14 hari lalu

Termasuk Nama Potensial di Pilkada Jakarta, Mengapa Anies Baswedan Belum Terpikir Maju?

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan enggan menanggapi pertanyaan wartawan apakah akan maju lagi pada Pemilikan Kepala Daerah DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

14 hari lalu

Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

Pengamat Politik Karyono menyebut ada tiga tokoh yang memiliki modal popularitas untuk maju Pilkada Jakarta. Siapa saja?

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Tri Rismaharini Menjanjikan untuk Maju Pilkada Jakarta

15 hari lalu

Pengamat Sebut Tri Rismaharini Menjanjikan untuk Maju Pilkada Jakarta

Menurut sejumlah pengamat politik, Menteri Sosial Tri Rismaharini memiliki nama besar di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Risma Dikabarkan Maju di Pilkada Jakarta, Begini Respons PDIP

18 hari lalu

Risma Dikabarkan Maju di Pilkada Jakarta, Begini Respons PDIP

Ketua DPP PDIP Djarot Saiful merespons kabar jika Tri Rismaharini atau Risma maju di Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

PDIP Masih Menjaring Nama untuk Pilkada Jakarta 2024: Banyak Tokoh Potensial

18 hari lalu

PDIP Masih Menjaring Nama untuk Pilkada Jakarta 2024: Banyak Tokoh Potensial

Untuk Pilkada Jakarta 2024, Ketua DPP PDIP Djarot Saiful mengatakan partainya saat ini masih menjaring nama.

Baca Selengkapnya

Mensos Risma dan Dubes Mohamad Oemar Berlebaran di KBRI Paris

20 hari lalu

Mensos Risma dan Dubes Mohamad Oemar Berlebaran di KBRI Paris

Lebaran di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Paris tahun ini dihadiri sedikitnya 150 orang Diaspora dan Warga Bangsa yang kuliah maupun bekerja dan tinggal di sekitaran Perancis.

Baca Selengkapnya

Faisal Basri Blak-blakan Kritik 3 Menteri Jokowi di Sidang Sengketa Pilpres: Mereka Hanya Baca Pidato Kenegaraan

20 hari lalu

Faisal Basri Blak-blakan Kritik 3 Menteri Jokowi di Sidang Sengketa Pilpres: Mereka Hanya Baca Pidato Kenegaraan

Faisal Basri menanggapi kesaksian empat menteri Presiden Jokowi dalam sidang sengketa Pilpres 2024. Tiga di antaranya disebut hanya membaca pidato.

Baca Selengkapnya