Razia Parkir di Surabaya, Puluhan Sepeda Motor Digembosi

Reporter

Selasa, 9 Februari 2016 16:56 WIB

Sejumlah siswa baru penyandang tuna netra Wyata Guna, menghindari sepeda motor yang sedang parkir di pinggir jalan. Banyaknya kendaraan membuat siswa kesulitan berjalan, terlebih tidak terdapatnya trotoar bagi para penyandang cacat. Bandung, 9 September 2015. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Surabaya - Dinas Perhubungan, Satuan Pamong Praja, dan Kepolisian Resor Kota Besar Surabaya, serta beberapa anggota TNI menggelar operasi penertiban parkir di sejumlah atau pedestrian atau trotoar di Surabaya. Puluhan sepeda motor digembosi dan ditempeli stiker. Banyak warga yang berhamburan melarikan diri ketika melihat aparat gabungan ini akan menertibkan kendaraannya.

Puluhan aparat gabungan itu memulai operasinya dari Terminal Joyoboyo, selanjutnya secara bersama-sama menuju Jalan Raya Darmo-Jalan Urip Sumoharjo-Jalan Basuki Rahmad-Jalan Embong Malang-Jalan Blauran-Jalan Kranggan-Jalan Bubutan-Jalan Praban-Jalan Tunjungan-Jalan Gubernur Suryo-Jalan Yos Sudarso-Jalan Walikota Mustajab-Jalan Prof Dr.Moestopo-Jalan Dharmawangsa.

“Operasi gabungan kali ini melibatkan 50 personil, dari Dishub, Satpol PP, Kepolisian dan TNI,” kata kata Kepala Bidang Kendali Operasi Dinas Perhubungan Surabaya Subagio Utomo kepada Tempo di sela-sela operasi di Jalan Basuki Rahmad, Selasa, 09 Februari 2016.

Adapun sasaran operasi kali ini, menurut dia, yaitu penertiban trotoar dan kendaraan yang melanggar rambu larangan parkir dan berhenti, serta penertiban parkir kendaraan yang tidak teratur, terutama di trotoar-trotoar di seluruh Kota Surabaya.

Subagio menambahkan, tindakan tegas yang dilakukan oleh aparat sesuai dengan peraturan daerah kota surabaya nomor 1 dan 2 tahun 2009, yaitu digembosi atau ditilang. Tujuannya, kata dia, supaya jika ada sepeda motor yang memarkir kendaraannya sembarangan, bisa lebih berhati-hati dan tidak lagi melanggar peraturan yang ada. “Awalnya memang kami gembosi dan ditempeli stiker, tapi kalau mokong, kami nanti akan tilang," katanya.

Khusus untuk operasi kali ini, menurut Subagio, ada beberapa sepeda motor yang digembosi. Bahkan ada becak yang diparkir di trotoar ikut diangkut oleh Satpol PP, karena dia telah melanggar. "Jadi, nanti ambilnya becak itu silakan ke Satpol PP," ujarnya.

Aparat gabungan, lanjut Subagio, akan terus berkomitmen untuk menegakkan Perda Kota Surabaya itu. Dia memastikan Dinas Perhubungan Kota Surabaya setiap hari akan selalu berpatroli untuk meninjau tr di Kota Surabaya, supaya pedestrian itu tidak lagi dijadikan tempat parkir sembarangan oleh warga. “Jadi, saya menghimbau kepada warga Kota Surabaya untuk tidak parkir sembarangan di pedestrian,” katanya.

Sebenarnya, tambah dia, perda itu sudah disosialisasikan sejak dikeluarkan, bahkan Dishub juga telah menyasar bidang pendidikan untuk sosialisasi perda itu dan tertib lalu lintas, hal itu biasa dilakukan setiap bulan tiga kali kepada sekolah tingkat SMP dan SMA. “Sedangkan untuk masyarakat 2 bulan sekali untuk pembinaan keselamatan di jalan,” kata Subagio.

MOHAMMAD SYARRAFAH

Berita terkait

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

6 hari lalu

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

PDIP Surabaya mengusulkan wali kota - wakil wali kota inkumben Eri Cahyadi-Armuji maju ke Pilkada Kota Surabaya 2024.

Baca Selengkapnya

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

12 hari lalu

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengukir sejarah baru dalam kepemimpinannya di Kota Surabaya.

Baca Selengkapnya

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

13 hari lalu

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

Sejumlah pembangunan infrastruktur di Kota Surabaya ditargetkan rampung di tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Ramai Parkir Liar di Pamulang Square Rp 10 Ribu Plus THR: Pejabat Datang, Sekuriti Menghilang

18 hari lalu

Ramai Parkir Liar di Pamulang Square Rp 10 Ribu Plus THR: Pejabat Datang, Sekuriti Menghilang

Wakil Wali Kota Tangsel dan sejumlah pejabat mendatangi Pamulang Square untuk mengusut pungli parkir liar, tapi tak mampu menemui petugas sekuriti

Baca Selengkapnya

Wisatawan Tumplek Bleg di Yogyakarta H+2 Lebaran, Arus Lalin Tugu Hingga Malioboro Padat Merayap

24 hari lalu

Wisatawan Tumplek Bleg di Yogyakarta H+2 Lebaran, Arus Lalin Tugu Hingga Malioboro Padat Merayap

Wisatawan dari berbagai daerah tampak mulai menjejali kawasan pusat Kota Yogyakarta pada H+2 Lebaran atau Jumat 12 April 2024.

Baca Selengkapnya

Akibat Awan Tebal, Hilal di Surabaya Tak Tampak

27 hari lalu

Akibat Awan Tebal, Hilal di Surabaya Tak Tampak

Para peneliti dari Universitas Negeri Sunan Ampel (UINSA) Surabaya tak melihat hilal akibat tertutup awan.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran, Car Free Night Malioboro Ditiadakan H-5 hingga H+5

36 hari lalu

Libur Lebaran, Car Free Night Malioboro Ditiadakan H-5 hingga H+5

Car free night yang biasanya dilakukan setiap hardi kawasan Malioboro akan ditiadakan sementara menyambut libur Lebaran.

Baca Selengkapnya

Ini Capaian Eri Cahyadi-Armuji Tiga Tahun Memimpin

48 hari lalu

Ini Capaian Eri Cahyadi-Armuji Tiga Tahun Memimpin

Berbagai terobosan dan inovasinya dapat dirasakan langsung oleh warganya.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi Destinasi Wisata Kawasan Pecinan di Surabaya Saat Libur Tahun Baru Imlek

8 Februari 2024

Rekomendasi Destinasi Wisata Kawasan Pecinan di Surabaya Saat Libur Tahun Baru Imlek

Libur tahun baru imlek, kunjungan wisata ke kampung pecinan menjadi pilihan. Berikut rekomendasi destinasi wisata pecinan yang unik di Kota Surabaya

Baca Selengkapnya

Pemuda Muhammadiyah: Rompi Biru Wali Kota Surabaya Tidak Bernuansa Politik

6 Februari 2024

Pemuda Muhammadiyah: Rompi Biru Wali Kota Surabaya Tidak Bernuansa Politik

Eri Cahyadi dinilai sejalan dengan semangat Pemuda Muhammdiyah menjadikan Surabaya yang maju dan religius.

Baca Selengkapnya