Seorang Ibu di Garut Hilang, Diduga Dibaiat Gafatar  

Reporter

Editor

Agung Sedayu

Selasa, 12 Januari 2016 21:27 WIB

Mahful M. Tumanurung, Ketua Gafatar (Gerakan Fajar Nusantara). Gafatar.or.id

TEMPO.CO, Bandung- Kepolisian Daerah Jawa Barat menerima laporan dari masyarakat yang kehilangan keluarganya sejak akhir bulan 2015, yang diduga berkaitan dengan pergerakan kelompok Gerakan Fajar Nusantara atau Gafatar. Kepala Bidang Humas Polda Jabar Komisaris Besar Polisi Sulistyo Pudjo mengatakan laporan orang hilang tersebut dilaporkan oleh Heriyadi Atmajaya, warga Kabupaten Garut ke Polda Jabar.

Heriyadi melaporkan bahwa istrinya Winarti, 42 tahun, serta dua anaknya, Sri Putri Rahma, 17 tahun, dan Andi Permana 10 tahun, tak diketahui keberadaannya hingga saat ini. "Tadi pagi, sekitar jam sembilan, kami menerima laporan orang hilang. Ada indikasi terkait dengan Gafatar," ucap Pudjo saat dikonfirmasi wartawan melalui sambungan telepon, Selasa, 12 Januari 2016.

Berdasarkan keterangan pelapor, Pudjo mengatakan, hilangnya anggota keluarga Heriyadi diketahui sejak tanggal 28 Desember 2015. Saat itu Heryiadi sedang berada di dalan kamar mandi di rumahnya di Garut, pada saat yang bersamaan, isterinya pamitan untuk pergi ke dokter dengan kedua anaknya. "Tapi, sampai saat ini belum pulang," kata dia.

Terkait keterlibatan isterinya di kelompok Gafatar, Pudjo katakan, hal itu diketahui melalui buku catatan harian isterinya. Di dalam buku harian tersebut tertulis isterinya telah dibaiat oleh kelompok Gafatar. "Diduga hilangnya isteri dan kedua anaknya diakibatkan baiat Gafatar," ujar dia.

Dengan adanya laporan tersebut, Pudjo mengatakan, polisi akan langsung menangani kasus itu. Polisi telah memproses laporan tersebut dengan mengumpulkan sejumlah keterangan dari pihak keluarga. "Kami masih meminta keterangan dari suaminya (pelapor)," ujar Pudjo.

Ia mengatakan, pihaknya akan berkoordinasi secara lintas wilayah dengan Polda lain, termasuk Mabes Polri.

IQBAL T. LAZUARDI S

Berita terkait

BPBD Kabupaten Bandung Telusuri Informasi Kerusakan Akibat Gempa Bumi M4,2 dari Sesar Garsela

3 hari lalu

BPBD Kabupaten Bandung Telusuri Informasi Kerusakan Akibat Gempa Bumi M4,2 dari Sesar Garsela

Gempa bumi M4,2 mengguncang Kabupaten Bandung dan Kabupaten Garut. BPBD Kabupaten Bandung mengecek informasi kerusakan akibat gempa.

Baca Selengkapnya

SAR Timika Hentikan Pencarian ABK KM Papua Jaya 2 yang Diduga Jatuh ke Laut, Empat Hari Tidak Ditemukan

6 hari lalu

SAR Timika Hentikan Pencarian ABK KM Papua Jaya 2 yang Diduga Jatuh ke Laut, Empat Hari Tidak Ditemukan

Penyisiran untuk mencari ABK KM Papua Jaya 2 itu dilakukan sesuai Sarmap Prediction Basarnas Command Center (BBC), namun hasilnya nihil.

Baca Selengkapnya

Hujan Deras Sejak Kamis Sore, Tiga Warga Kabupaten Garut Tertimbun Longsor

8 hari lalu

Hujan Deras Sejak Kamis Sore, Tiga Warga Kabupaten Garut Tertimbun Longsor

Curah hujan tinggi mengguyur wilayah Kabupaten Garut, Jawa Barat, sejak Kamis sore. Tiga warga tertimbun longsor di dalam rumahnya.

Baca Selengkapnya

Temuan Kerangka Manusia Ditimbun di Belakang Rumah di Kabupaten Wonogiri, Ada Bekas Luka Terbakar

12 hari lalu

Temuan Kerangka Manusia Ditimbun di Belakang Rumah di Kabupaten Wonogiri, Ada Bekas Luka Terbakar

Penemuan kerangka manusia yang diduga korban pembunuhan itu berawal dari laporan orang hilang oleh keluarganya.

Baca Selengkapnya

Sempat Jadi Zona Merah Stunting, Pemda Garut Rekrut Enam Ribu Pendamping Keluarga

40 hari lalu

Sempat Jadi Zona Merah Stunting, Pemda Garut Rekrut Enam Ribu Pendamping Keluarga

Pemerintah Garut merekrut ribuan tenaga pendamping keluarga untuk mendukung penurunan angka stunting.

Baca Selengkapnya

Satu Keluarga Pemain Ski Hilang di Zermatt Swiss

54 hari lalu

Satu Keluarga Pemain Ski Hilang di Zermatt Swiss

Lima dari total orang hilang di gunung Tte Blanche Swiss tersebut adalah satu keluarga.

Baca Selengkapnya

Bawaslu: Satu Petugas Pengawas Pemilu di Papua Tengah Hilang dan Belum Ditemukan

27 Februari 2024

Bawaslu: Satu Petugas Pengawas Pemilu di Papua Tengah Hilang dan Belum Ditemukan

Bawaslu menyebut petugas pengawas Pemilu asal Papua Tengah itu dilaporkan hilang sejak 11 Februari lalu.

Baca Selengkapnya

Tanggal 3 Februari Hari Apa? Ada Perayaan Hari Cincin Pernikahan

3 Februari 2024

Tanggal 3 Februari Hari Apa? Ada Perayaan Hari Cincin Pernikahan

Tanggal 3 Februari hari apa? Hari ini diperingati sebagai hari cincin pernikahan, hari orang hilang, hingga hari perawan suyapa.

Baca Selengkapnya

Akun X Aksi Kamisan Mendadak Hilang

17 Januari 2024

Akun X Aksi Kamisan Mendadak Hilang

KontraS menyampaikan bahwa pihaknya sedang berusaha untuk memulihkan akun X Aksi Kamisan @aksikamisan.

Baca Selengkapnya

Kisah Tenaga Honorer Satpol PP Garut Dihukum Tidak Digaji 3 Bulan Karena Dukung Gibran

7 Januari 2024

Kisah Tenaga Honorer Satpol PP Garut Dihukum Tidak Digaji 3 Bulan Karena Dukung Gibran

Dikenal diupah rendah, tenaga honorer, Satpol PP Garut yang mendukung Gibran tidak akan merasakan gaji 3 bulan kedepan.

Baca Selengkapnya