Kakek 70 Tahun Tewas Terseret Banjir di Bandung Sejauh 9 Km  

Reporter

Jumat, 13 November 2015 13:50 WIB

Ilustrasi Banjir. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Bandung - Tim evakuasi akhirnya berhasil mengevakuasi pengendara sepeda motor korban banjir Cileuncang yang terseret di Jalan Sadang Serang, Kota Bandung, Kamis, 12 November 2015. Korban bernama Iyos Suryana, 70 tahun, itu ditemukan tewas setelah terseret arus sungai di kawasan Cikutra Barat sejauh kurang lebih 9 kilometer.

Ketua tim koordinasi dari SAR Kota Bandung, Arief Budiman, mengatakan korban ditemukan di aliran Sungai Cikapundung Kolot, Jalan Batununggal, Kelurahan Batununggal, Kecamatan Bandung Kidul, Jumat pagi, 13 November 2015. Ia berujar, jenazah Iyos saat ditemukan masih utuh. Namun pakaian korban sudah hancur terkoyak aliran air.

"Jenazah korban terbawa derasnya aliran air selama hampir 12 jam," ucap Arief kepada Tempo, Jumat, 13 November 2015.

Arief menjelaskan, sebelum hanyut terbawa aliran sungai, Iyos sedang mengendarai sepeda motornya di Jalan Sadang Serang, Kota Bandung. Saat itu hujan lebat turun dan kondisi jalan tengah digenangi banjir Cileuncang yang arusnya cukup deras.

Iyos berusaha melawan arus aliran air itu. Tak kuat melawan arus, ia terjungkal dari sepeda motornya lalu terempas ke selokan yang tepat berada di pinggir jalan. Di selokan, ia kemudian terbawa aliran air. Warga yang melihat kejadian itu langsung melakukan pertolongan pertama dengan berusaha mengejar tubuh korban. Namun usaha warga tak membuahkan hasil. Tubuh Iyos melaju kencang bersama air yang mengalir deras.

"Setelah mendengar kabar dari polisi dan warga, kami langsung melakukan evakuasi kemarin. Namun, melihat kondisi, kami tunda pencarian sampai pukul 22.00," ujar Arief.

Pencarian pun kembali dilanjutkan esok harinya. Tim evakuasi membentuk dua tim untuk menyisir muara parit tempat Iyos terjatuh. Akhirnya, sekitar pukul 09.00, tim evakuasi berhasil menemukan jenazah yang tengah tersangkut di tiang jembatan.

"Jenazah sudah tersangkut dan bertumpuk dengan sampah," tutur Arief.

Arief pun mengatakan, saat Iyos terapung-apung di aliran sungai, kondisi air sungai sedang deras. Diduga, Iyos meninggal akibat kehabisan napas.

Setelah ditemukan, jenazah Iyos langsung dibawa ke Rumah Sakit Hasan Sadikin untuk dilakukan visum. Dari identitas korban diketahui Iyos Suryana merupakan warga Jalan Sadang Serang, Gang Cikondang, RT 05, RW 20, Kelurahan Sadang Serang, Kecamatan Coblong, Kota Bandung.

IQBAL T. LAZUARDI S.




Berita terkait

Banjir dan Longsor di Kabupaten Luwu Menewaskan 14 Warga

8 jam lalu

Banjir dan Longsor di Kabupaten Luwu Menewaskan 14 Warga

Kabupaten Luwu turut dilanda banjir dan longsor akibat hujan sejak Jumat dinihari, 3 Mei 2024. BNPB melaporkan 14 warga lokal meninggal dunia.

Baca Selengkapnya

33 Desa di Wajo Sulawesi Selatan Terendam Banjir, Listrik Padam di Tengah Evakuasi

9 jam lalu

33 Desa di Wajo Sulawesi Selatan Terendam Banjir, Listrik Padam di Tengah Evakuasi

Banjir merendam 33 desa di Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan pada Jumat, 3 Mei 2024, pukul 03.03 WITA.

Baca Selengkapnya

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

12 jam lalu

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

Sebanyak 39 orang tewas dan 68 lainnya belum ditemukan akibat hujan lebat dan banjir yang melanda Rio Grande do Sul, Brasil.

Baca Selengkapnya

Braga Free Vehicle Akhir Pekan ini di Bandung, Begini Tata Tertib Pengunjung dan Lokasi Parkir

14 jam lalu

Braga Free Vehicle Akhir Pekan ini di Bandung, Begini Tata Tertib Pengunjung dan Lokasi Parkir

Pengunjung atau wisatawan di jalan legendaris di Kota Bandung itu hanya bisa berjalan kaki karena kendaraan dilarang melintas serta parkir.

Baca Selengkapnya

Rencana Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan saat Akhir Pekan Dibayangi Masalah

17 jam lalu

Rencana Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan saat Akhir Pekan Dibayangi Masalah

Pemerintah Kota Bandung ingin menghidupkan kembali Jalan Braga yang menjadi ikon kota sebagai tujuan wisata.

Baca Selengkapnya

Wali Kota Depok Bicara Pembebasan Lahan Warga Terdampak Banjir Kali Pesanggrahan

1 hari lalu

Wali Kota Depok Bicara Pembebasan Lahan Warga Terdampak Banjir Kali Pesanggrahan

Bila anggaran mencukupi, Pemkot Depok akan melakukan pembebasan lahan warga terdampak banjir menggunakan anggaran belanja tambahan (ABT).

Baca Selengkapnya

Banjir Rob Pesisir Semarang 3 Hari Terakhir, Tanggul Satu Meter Tak Ada Artinya

2 hari lalu

Banjir Rob Pesisir Semarang 3 Hari Terakhir, Tanggul Satu Meter Tak Ada Artinya

Banjir karena rob merendam sejumlah titik di pesisir Kota Semarang, Jawa Tengah, sepanjang tiga hari terakhir.

Baca Selengkapnya

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

2 hari lalu

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

Banjir bandang ini telah berdampak pada negara tetangga Kenya yakni Burundi dan Tanzania

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

7 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

Topik tentang BMKG mengimbau warga Jawa Tengah waspada potensi banjir dan tanah longsor menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

8 hari lalu

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

Pada 2024, Kota Surabaya menjadi salah satu wilayah di Jawa Timur yang merasakan langsung dampak banjir. Walhi Jatim beri tanggapan.

Baca Selengkapnya