TRAGEDI MINA, Alwi Shihab: Tak Bijaksana Salahkan Arab Saudi  

Reporter

Kamis, 1 Oktober 2015 17:50 WIB

Alwi Shihab. TEMPO/Dhemas Reviyanto Atmodjo

TEMPO.CO, Jakarta - Alwi Shihab, Utusan Khusus Presiden untuk Urusan Timur Tengah, mengatakan bahwa berspekulasi penyebab insiden Mina adalah perbuatan yang tidak bijaksana.

"Sangat tidak bijaksana, kita berspekulasi sebelum hasil investigasi dilakukan pemerintah Arab Saudi," kata Alwi Shihab, dalam diskusi publik Momentum Menata Ulang Penyelenggaraan Haji, di Jakarta, 1 Oktober 2015.

Menurut Alwi, saat ini, bukanlah waktu yang tepat untuk membicarakan siapa yang bersalah dan siapa yang benar. "Ini momentum untuk introspeksi bahwa banyak haji yang tidak disiplin termasuk Indonesia, tidak bijaksana jika menyalahkan pemerintah Arab Saudi," kata dia.

Tidak hanya perihal ketidakdisiplinan jemaah haji, menurut Alwi, insiden ini adalah bentuk ketidaksiapan pemerintah dalam menyelenggarakan haji. "Arab Saudi tidak bisa mengantisipasi jika terjadi ketidakdisiplinan jemaah," katanya.

Alwi meyakini setiap kali terjadi musibah, pemerintah Arab Saudi langsung mengadakan perbaikan yang lebih baik, seperti dibuatnya terowongan satu arah dan jalan tiga tingkat untuk lempar jumrah.

Terkait dengan pemerintah Arab Saudi yang cenderung tertutup terhadap sorotan internasional, menurutnya, sikap itu harus dihargai. "Tidak perlu buang energi mengulurkan bantuan karena itu faktor kedaulatan dan berpengaruh pada sekuritas di sana," katanya.

Akan tetapi, ia menghargai sikap pemerintah Arab Saudi yang mulai terbuka. "Mau menerima delegasi Indonesia adalah bentuk upaya dari pemerintah untuk terbuka dan tidak menutupi suatu hal," katanya, "Mereka lebih senang kalau diberi masukkan."

Menurut Alwi, haji pada hakikatnya adalah disiplin. "Jika disiplin, pasti tidak akan terjadi apa-apa," katanya.

ARKHELAUS WISNU

Berita terkait

Media AS Sebut Arab Saudi Tangkap Warganya yang Kritik Israel soal Gaza

1 hari lalu

Media AS Sebut Arab Saudi Tangkap Warganya yang Kritik Israel soal Gaza

Menurut media asal AS, Arab Saudi menangkap warganya karena mengkritik Israel di media sosial terkait perang di Gaza.

Baca Selengkapnya

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

2 hari lalu

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

Arab Saudi mengundang pelancong menjelajahi budaya, sejarah, dan petualangan di luar perjalanan keagamaan seperti haji dan umrah.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

2 hari lalu

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

Hari ini, 2 Mei 2011, Osama bin Laden ditembak mati oleh pasukan Amerika. Berikut fakta-fakta Osama bin Laden.

Baca Selengkapnya

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

2 hari lalu

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

Arab Saudi mewajibkan jemaah calon haji memenuhi kriteria vaksinasi dan mendapatkan izin resmi.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

3 hari lalu

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

Arab Saudi menyatakan pihaknya akan memperketat aturan haji tahun ini.

Baca Selengkapnya

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

3 hari lalu

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

Pertemuan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, dan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah untuk membahas kemudahan layanan bagi jemaah haji Indonesia.

Baca Selengkapnya

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

3 hari lalu

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

DPR menyatakan kebijakan Arab Saudi bertolak belakang dengan Undang-Undang tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Kongres Amerika Serikat Berusaha Lindungi Benjamin Netanyahu dari Kemungkinan Penahanan oleh ICC

4 hari lalu

Top 3 Dunia: Kongres Amerika Serikat Berusaha Lindungi Benjamin Netanyahu dari Kemungkinan Penahanan oleh ICC

Top 3 Dunia, Kongres Amerika Serikat yang berupaya menghasilkan undang-undang agar bisa menghalangi ICC menerbitkan surat penahanan Netanyahu

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Bakal Tindak Tegas Jamaah Haji yang Pakai Visa Tak Resmi

4 hari lalu

Arab Saudi Bakal Tindak Tegas Jamaah Haji yang Pakai Visa Tak Resmi

Arab Saudi akan menindak tegas siapa pun yang melaksanakan ibadah haji tanpa visa resmi.

Baca Selengkapnya

Menlu AS Temui Pangeran MBS di Arab Saudi, Bahas Gencatan Senjata Gaza

4 hari lalu

Menlu AS Temui Pangeran MBS di Arab Saudi, Bahas Gencatan Senjata Gaza

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken terbang ke Riyadh untuk bertemu Pangeran MBS dari Arab Saudi guna membahas perang di Gaza.

Baca Selengkapnya