Bila Emil Salim Mengkritik Pasal Karet dalam RUU Kebudayaan

Reporter

Kamis, 1 Oktober 2015 04:04 WIB

Mantan Menteri Lingkungan Hidup Emil Salim. Tempo/Aditia noviansyah

TEMPO.CO , Jakarta - Emil Salim, Ketua Dewan Pertimbangan Presiden periode 2010-2014, mengkritik proses legislasi yang memasukkan pasal kretek bahan baku rokok ke RUU Kebudayaan. Ia menganggap masuknya pasal tersebut sebagai bentuk tidak adanya tanggung jawab moral politikus.

“Bayangkan, dalam Undang-Undang Kebudayaan, mereka memasukkan pasal itu dan bisa lulus di DPR,” kata Emil seusai diskusi "Seruan Tokoh Bangsa Wujudkan Sumber Daya Manusia Tangguh" di Jakarta, Rabu, 30 September 2015.

Selain itu, Emil, yang pernah menjabat Menteri Lingkungan Hidup pada era Orde Baru, menganggap pasal kretek sebagai ancaman yang dipicu oleh kekuatan uang, tata kelola pemerintahan yang buruk, dan mentalitas politik yang korup. “Ini contoh gamblang betapa the power of money telah meracuni politikus kita,” katanya.

Emil mengatakan ada tiga racun yang menghancurkan kualitas dan kuantitas generasi muda Indonesia, yaitu narkoba, minuman keras, dan rokok. “Ada masalah dalam political leader, yang enggan menaikkan cukai dan pajak itu semua, dan juga adanya pengaruh dari luar.”

Dalam diskusi itu pula, Emil mengungkapkan keprihatinannya terhadap generasi muda. Hal ini diungkapkan ketika ia tidak mengundang seorang pun politikus dalam diskusi tersebut. “Ini murni suara orang tua dan ada ketidakrelaan kami saat generasi muda habis dicekoki suasana politik yang korup.”

Karena itu, melalui forum ini, Emil mendesak agar generasi muda bisa diselamatkan secara fisik, kualitas otak, dan kesehatan dari tiga racun yang harus dibasmi tersebut. Selain itu, ia mendesak agar suasana politik tidak permisif dan dipengaruhi kekuatan uang serta politikus yang korup. “Generasi muda harus dilindungi dari itu semua,” katanya.

Emil menegaskan bahwa rokok adalah racun yang tidak semestinya dimasukkan ke RUU Kebudayaan. “Bagaimana mungkin racun dimasukkan dalam kebudayaan. Kita harus bangkitkan gerakan moral untuk selamatkan generasi muda.”

ARKHELAUS WISNU

Berita terkait

Pertemuan Anies Baswedan - Emil Salim, Mengenang Saat SMA Wawancara Menteri Lingkungan Hidup Itu

31 Januari 2024

Pertemuan Anies Baswedan - Emil Salim, Mengenang Saat SMA Wawancara Menteri Lingkungan Hidup Itu

Saat SMA, Anies Baswedan mewawancarai Emil Salim. Kini, mereka bertemu kembali untuk berdiskusi. Sehari sebelumnya, Ganjar bertemu Emil pula.

Baca Selengkapnya

Anies dan Ganjar Kompak Temui Emil Salim, Ada Apa?

29 Januari 2024

Anies dan Ganjar Kompak Temui Emil Salim, Ada Apa?

Capres Anies dan Capres Ganjar menemui mantan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Emil Salim jelang pencoblosan Pilpres. Ada apa?

Baca Selengkapnya

Cerita Anies usai Bertemu Emil Salim: Diskusi Sampai 23.30, dengan Usia 93 Tahun, Tidak Ada Kantuk

29 Januari 2024

Cerita Anies usai Bertemu Emil Salim: Diskusi Sampai 23.30, dengan Usia 93 Tahun, Tidak Ada Kantuk

Calon presiden nomor urut satu Anies Baswedan menceritakan pertemuannya dengan mantan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Emil Salim tadi malam.

Baca Selengkapnya

Sudirman Said Sebut Pertemuan Anies Baswedan dan Emil Salim Bicara Soal Kebangsaan dan Etika Politik

29 Januari 2024

Sudirman Said Sebut Pertemuan Anies Baswedan dan Emil Salim Bicara Soal Kebangsaan dan Etika Politik

Sudirman Said mengatakan pertemuan Anies Baswedan dan Emil Salim diharapkan dapat mendorong semangat mewujudkan Pilpres yang jujur dan adil.

Baca Selengkapnya

Anies Diskusi dengan Emil Salim, Singgung PISA hingga Peningkatan Kualitas SDM

29 Januari 2024

Anies Diskusi dengan Emil Salim, Singgung PISA hingga Peningkatan Kualitas SDM

Capres nomor urut satu, Anies Baswedan melakukan kunjungan ke kediaman pribadi Profesor Emil Salim di Jalan Patra Kuningan, Jakarta Selatan pada Minggu malam, 28 Januari 2024. Pertemuan Gubernur DKI Jakarta itu dengan Emil salam dalam giat diskusi peningkatan kualitas manusia dan PISA.

Baca Selengkapnya

Anies Bertemu Emil Salim Diskusi hingga Tengah Malam, Ini yang Dibahas

29 Januari 2024

Anies Bertemu Emil Salim Diskusi hingga Tengah Malam, Ini yang Dibahas

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan merasa bangga dapat berdiskusi soal gagasan perubahan dengan tokoh nasional Emil Salim.

Baca Selengkapnya

Temui Emil Salim, Ganjar Diskusi soal Lingkungan Hidup dan Perubahan Iklim

28 Januari 2024

Temui Emil Salim, Ganjar Diskusi soal Lingkungan Hidup dan Perubahan Iklim

Selain persoalan lingkungan, Ganjar mengatakan dirinya juga membahas pemerataan dan peningkatan kualitas pendidikan

Baca Selengkapnya

Kendaraan Listrik Dikritik Disebut Hanya Memindahkan Polusi, Kok Bisa?

27 Desember 2023

Kendaraan Listrik Dikritik Disebut Hanya Memindahkan Polusi, Kok Bisa?

Wacana percepatan kendaraan listrik dinilai hanya memindahkan polusi karena memerlukan tenaga listrik yang diperoleh dari tambang batu bara yang tidak ramah lingkungan

Baca Selengkapnya

35 Tahun Tiada Sultan Hamengkubuwono IX, Kilas Balik Republik Indonesia Kehilangan Tokoh Besar Itu

2 Oktober 2023

35 Tahun Tiada Sultan Hamengkubuwono IX, Kilas Balik Republik Indonesia Kehilangan Tokoh Besar Itu

Tepat hari ini, Ahad, 2 Oktober 1988 silam atau 35 tahun silam, Sri Sultan Hamengkubuwono IX meninggal di Washington DC, Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Silang Pendapat Penyebab Utama Polusi Udara di Jakarta yang Tak Berkesudahan

26 Agustus 2023

Silang Pendapat Penyebab Utama Polusi Udara di Jakarta yang Tak Berkesudahan

Hingga kini silang pendapat soal penyebab utama polusi udara di Jakarta masih berlangsung. Publik menunggu solusi paling efektif dari pemerintah.

Baca Selengkapnya