Idul Adha, LP Gunung Sindur Tak Izinkan Keluarga Berkunjung  

Reporter

Kamis, 24 September 2015 12:33 WIB

Sebuah mobil yang membawa terpidana mafia pajak, Gayus Tambunan keluar dari gerbang Lapas Sukamiskin, Bandung, 22 September 2015. Dengan alasan pengamanan lebih ketat, Gayus dipindahkan ke Lapas Gunung Sindur. TEMPO/Aditya Herlambang Putra

TEMPO.CO, Bogor - Keluarga terpidana narkoba tidak dapat menemui anggota keluarga mereka di Lembaga Pemasyarakatan Gunung Sindur, Bogor, Jawa Barat, saat perayaan Idul Adha tahun ini. Seperti dialami Siti Aisyah dan Rhomah yang berkunjung ke LP. Keduanya tidak mendapatkan izin masuk dari petugas, saat ditemui pada Kamis pagi, 24 September 2015.

Siti Aisyah, 55 tahun, warga Bogor, baru pulih dari sakitnya. Ia bermaksud mengunjungi anaknya yang terkena kasus narkoba dan divonis 5 tahun. "Saya sudah dua tahun enggak ketemu anak saya," kata dia.

Sebelumnya ia belum pernah berkunjung ke LP. Hal ini disebabkan oleh sakit dan baru saat ini bisa mengunjungi anaknya. Akan tetapi, ketiadaan izin saat Idul Adha memupuskan harapannya. "Akhirnya menitipkan barang ke petugas saja," katanya seusai menitipkan barang untuk anaknya kepada petugas.

Serupa dengan Siti Aisyah, Rhoimah, warga Ciampea, mau bertemu suaminya di hari Idul Adha. Ia mengatakan bahwa suaminya tersangkut kasus narkoba dan mendapat vonis lima tahun. "Terakhir bertemu saat Idul Fitri lalu, sudah jalan 1,5 tahun," katanya.

Saat berkunjung ke LP, ia ditemani tetangganya. Rhoimah mengatakan bahwa tidak memiliki waktu selain hari libur untuk berkunjung. "Saya kan kerja setiap hari, suami saya di sini," katanya.

Lembaga Pemasyarakatan Gunung Sindur menjadi sorotan setelah Gayus Halomoan Tambunan dipindahkan ke LP tersebut dari LP Sukamiskin. LP Gunung Sindur dikenal sebagai LP untuk penjahat narkoba kelas berat. "Kalau hari libur memang tidak boleh ada kunjungan," kata Ario Rinaldi, staf penjaga LP.

ARKHELAUS WISNU

Berita terkait

Anggota Dewas KPK Albertina Ho Dilaporkan Nurul Ghufron, Ini Profil dan Kasus yang Pernah Ditanganinya

6 hari lalu

Anggota Dewas KPK Albertina Ho Dilaporkan Nurul Ghufron, Ini Profil dan Kasus yang Pernah Ditanganinya

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron laporkan anggota Dewas KPK Albertina Ho, eks Ketua Majelis Hakim PN Jakarta Selatan. Ini profilnya.

Baca Selengkapnya

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

10 hari lalu

Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

Seorang residivis begal asal Bekasi berinisial MF, 18 tahun kembali ditangkap polisi usai melakukan aksi yang sama di 2 tempat berbeda.

Baca Selengkapnya

Ketahui Syarat Kunjungi Narapidana, Termasuk Tahanan KPK

22 hari lalu

Ketahui Syarat Kunjungi Narapidana, Termasuk Tahanan KPK

Berikut syarat kunjungi bagi narapidana, termasuk tahanan KPK. Ketahui pula hak dan kewajiban napi.

Baca Selengkapnya

Kejagung Tangkap Buron Penipuan Emas Batangan Fiktif dengan Kerugian Rp 3,7 Miliar, Suami Masih DPO

43 hari lalu

Kejagung Tangkap Buron Penipuan Emas Batangan Fiktif dengan Kerugian Rp 3,7 Miliar, Suami Masih DPO

Tim tangkap buron Kejaksaan Agung menangkap terpidana penipuan itu di kediamannya di Bekasi Selatan.

Baca Selengkapnya

Kejati Papua Barat Tangkap DPO Penggelapan Dana Hibah Pengadaan Ternak di Bandara Soekarno-Hatta

46 hari lalu

Kejati Papua Barat Tangkap DPO Penggelapan Dana Hibah Pengadaan Ternak di Bandara Soekarno-Hatta

DIU masuk ke dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) asal Kejaksaan Negeri Sorong, dalam perkara korupsi penggelapan dana hibah Papua Barat.

Baca Selengkapnya

Eks PPLN Kuala Lumpur Masduki Ditahan di Hotel Bintang 4 di Jakpus, Keluarga Sempat Syok

48 hari lalu

Eks PPLN Kuala Lumpur Masduki Ditahan di Hotel Bintang 4 di Jakpus, Keluarga Sempat Syok

Jaksa memasang gelang pendeteksi GPS untuk memantau pergerakan eks anggota PPLN Kuala Lumpur Masduki Khamdan.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Pelaku Tawuran Genk Bhirues dan Remaja Anak Lapak Klender, Satu Orang Buron

48 hari lalu

Polisi Tangkap Pelaku Tawuran Genk Bhirues dan Remaja Anak Lapak Klender, Satu Orang Buron

Tawuran yang terjadi Jalan Dermaga Raya, Klender, 21 Februari 2024 itu menyebabkan satu orang meninggal karena pengeroyokan.

Baca Selengkapnya

Polri Umumkan Satu Anggota PPLN Kuala Lumpur Masuk DPO, Persidangan Tetap Lanjut

55 hari lalu

Polri Umumkan Satu Anggota PPLN Kuala Lumpur Masuk DPO, Persidangan Tetap Lanjut

Satu dari tujuh anggota Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) Kuala Lumpur, Malaysia ditetapkan sebagai buronan.

Baca Selengkapnya

Tawuran Pelajar Menewaskan 1 Orang di Bekasi, 3 Pelaku Ditangkap dan Sisanya Buron

24 Februari 2024

Tawuran Pelajar Menewaskan 1 Orang di Bekasi, 3 Pelaku Ditangkap dan Sisanya Buron

Akibat tawuran itu, pelajar FM mengalami luka bacok di bagian perut, kaki kiri, jari tangan, dan lengan kanan.

Baca Selengkapnya

Buron 2 Tahun, Terpidana Pencabulan Anak di Sabu Raijua NTT Ditangkap Tim Kejaksaan

23 Februari 2024

Buron 2 Tahun, Terpidana Pencabulan Anak di Sabu Raijua NTT Ditangkap Tim Kejaksaan

Para Dadu alias Mapaga, 55 tahun, terpidana pencabulan anak Sabu Raijua ditangkap oleh Kejaksaan Tinggi NTT.

Baca Selengkapnya