Terkendala Medan, Jenazah Erri Diangkat Besok

Reporter

Senin, 18 Mei 2015 19:33 WIB

Foto yang menunjukkan posisi terakhir Eri Yunanto, yang dipotret sesaat sebelum terjatuh ke kawah Gunung Merapi pada Sabtu kemarin. Menurut saksi, ia terjatuh karena terpeleset seusai berfoto dari atas Puncak Garuda. TEMPO/Ahmad Rafiq

TEMPO.CO, Boyolali - Tim Search and Rescue gabungan evakuasi Erri Yunanto, 21 tahun, mahasiswa Teknik Industri Universitas Atmajaya Yogyakarta yang jatuh ke kawah Gunung Merapi, Sabtu pekan lalu, akan melanjutkan pengambilan jenazah Erri besok pagi, Selasa, 19 Mei 2015.

Senin sore, 18 Mei 2015, pukul 15.30 WIB, Tim SAR sudah berhasil mengangkat jenazah yang terletak di kedalaman 300 meter dari bibir kawah.

"Sudah diangkat. Tapi baru bisa 40 meter ke atas dari kedalaman 300 meter itu," kata Koordinator Misi SAR Kurniawan Fajar Prasetyo saat dihubungi Tempo, Senin, 18 Mei 2015.

Menurut Fajar, kondisi medan yang berat dan hari yang sudah gelap memaksa Tim SAR melanjutkan pengangkatan jenazah Erri besok pagi. Rencananya Tim SAR akan mengangkat jenazah Erri mulai pukul 06.00 WIB, Selasa, 19 Mei 2015.

"Tapi sekarang (jenazah) sudah ada di titik aman. Tim kembali ke Posko dulu," kata Fajar.

Sore tadi, kata Fajar, enam anggota Tim SAR gabungan yang terdiri dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah Boyolali, SAR Boyolali, SAR Klaten, SAR DI Yogyakarta, Mapala Palawa UAJY, petugas Taman Nasional Gunung Merapi, dan relawan berusaha mengevakuasi korban. Saat ditemukan di kedalaman 300 meter dari bibir kawah, Erri sudah meninggal.

Erri jatuh dari bibir kawah Merapi sejak Sabtu pagi, 16 Mei 2015. Saat itu, Erri hendak turun dari tebing curam usai berfoto. Sebelumnya, Erri naik dari Pos Pasar Bubrah Gunung Merapi bersama rekannya, Dicky, ke bekas puncak Garuda Gunung Merapi. Akun Instagram @bagusdeni sempat mengunggah foto Erri di atas tebing curam sedang duduk sebelum korban jatuh ke kawah Merapi.

KHAIRUL ANAM

Berita terkait

5 Syarat Naik Gunung Rinjani dan Cara Daftar Pendakiannya

10 hari lalu

5 Syarat Naik Gunung Rinjani dan Cara Daftar Pendakiannya

Untuk mendaki Gunung Rinjani ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan. Berikut ini beberapa syarat naik gunung Rinjani.

Baca Selengkapnya

6 Fakta Menarik Gunung Andong, Tiket Murah dan Pemandangannya Indah

2 Maret 2024

6 Fakta Menarik Gunung Andong, Tiket Murah dan Pemandangannya Indah

Bagi pendaki pemula, bisa memilih Gunung Andong untuk melakukan pendakian. Tingginya sekitar 1.726 mdpl. Ini fakta menarik Gunung Andong.

Baca Selengkapnya

4 Dampak Erupsi Gunung Marapi, Termasuk Menewaskan 23 Pendaki Gunung

18 Desember 2023

4 Dampak Erupsi Gunung Marapi, Termasuk Menewaskan 23 Pendaki Gunung

Erupsi Gunung Marapi bawa dampak buruk bagi masyarakat. Ditemukan 23 jenazah pendaki gunung, banjir di beberapa titik sungai, dan lainnya

Baca Selengkapnya

29 Pendaki Korban Gunung Marapi Asal Riau, 3 Tewas, Mahasiswa Unri dan UIR

6 Desember 2023

29 Pendaki Korban Gunung Marapi Asal Riau, 3 Tewas, Mahasiswa Unri dan UIR

Sebanyak tiga dari 29 orang pendaki asal Provinsi Riau meninggal dunia akibat terdampak erupsi Gunung Marapi (2.982 mdpl) yang terjadi pada Minggu.

Baca Selengkapnya

Update Korban Erupsi Gunung Marapi, 18 Meninggal Dunia

6 Desember 2023

Update Korban Erupsi Gunung Marapi, 18 Meninggal Dunia

Informasi terbaru tentang erupsi Gunung Marapi di Sumatera Barat yang menyebabkan sejumlah pendaki terjebak dan mengakibatkan korban jiwa.

Baca Selengkapnya

10 Pendaki Terjebak Erupsi Marapi Masih Dalam Proses Pencarian

5 Desember 2023

10 Pendaki Terjebak Erupsi Marapi Masih Dalam Proses Pencarian

Erupsi Marapi yang masih terus berlangsung jadi kendala bagi tim SAR gabungan.

Baca Selengkapnya

Tim SAR Gabungan Belum Temukan 12 Pendaki yang Terjebak Erupsi Gunung Marapi

4 Desember 2023

Tim SAR Gabungan Belum Temukan 12 Pendaki yang Terjebak Erupsi Gunung Marapi

Masih ada 8 orang para pendaki lagi yang masih dalam tahap evakuasi. Delapan orang tersebut berada di kawasan Puncak Gunung Marapi.

Baca Selengkapnya

26 Pendaki Gunung Marapi yang Meletus Masih dalam Proses Evakuasi

4 Desember 2023

26 Pendaki Gunung Marapi yang Meletus Masih dalam Proses Evakuasi

Puluhan pendaki gunung yang terjebak erupsi Gunung Marapi Sumatera Barat masih dalam proses pencarian.

Baca Selengkapnya

Media Asing Beritakan Meletusnya Gunung Marapi, 11 Pendaki Tewas 12 Hilang

4 Desember 2023

Media Asing Beritakan Meletusnya Gunung Marapi, 11 Pendaki Tewas 12 Hilang

Tim penyelamat Indonesia telah menemukan mayat 11 pendaki setelah letusan Gunung Marapi di Sumatera Barat.

Baca Selengkapnya

7 Fakta Menarik Gunung Lawu, Ada Warung Paling Tinggi

17 November 2023

7 Fakta Menarik Gunung Lawu, Ada Warung Paling Tinggi

Gunung Lawu bisa dibilang menjadi destinasi favorit bagi pendaki dengan ketinggian 3.265 meter. Ketahui beberapa fakta menarik Gunung Lawu berikut.

Baca Selengkapnya