Jadi Tersangka, Jero Wajib Mundur dari Demokrat  

Reporter

Editor

Bobby Chandra

Rabu, 3 September 2014 16:19 WIB

Jero Wacik. TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Partai Demokrat meminta Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Jero Wacik mengundurkan diri dari status keanggotaannya sebagai kader partai. Sikap itu perlu diambil menyusul penetapan status tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi terhadap dirinya.

"Dalam pakta integritas partai dijelaskan bahwa kader yang menghadapi masalah hukum dan telah ditetapkan statusnya sebagai tersangka harus mundur," kata Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Max Sopacua di Jakarta, Rabu, 3 September 2014. (Baca: Abraham Sebut Jero Wacik Serakah )

Status tersangka ditetapkan Komisi Pemberantasan Korupsi terhadap Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Jero Wacik pada Rabu, 3 September 2014. Ia diduga menyalahgunakan wewenang dengan modus memeras bawahannya untuk memainkan anggaran Kementerian.

Max menjelaskan, pengunduran diri merupakan konsekuensi yang harus ditaati setiap kader Demokrat yang tersangkut masalah hukum. Komitmen itu ditandatangani seluruh kader saat pelaksanaan Kongres Luar Biasa Partai Demokrat tahun lalu. (Baca: KPK: Jero Teken Pakta Antikorupsi Hanya Seremoni ).

"Tak terkecuali dengan yang terjadi terhadap Pak Jero, walaupun dia punya posisi strategis sebagai anggota Majelis Tinggi. Kita bisa berkaca dengan apa yang dialami Andi Mallarangeng, Anas Urbaningrum, dan Sutan Bhatoegana," ujarnya.

Meski demikian, kata Max, Demokrat tak akan mengintervensi proses hukum yang saat ini sedang berjalan. "Partai Demokrat memisahkan diri diri dari proses hukum. Kami menyerahkan proses hukum kepada lembaga terkait," katanya. (Simak pula: Jero Wacik Resmi Jadi Tersangka)

RIKY FERDIANTO

Berita terkait

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Tiba di KPK, Jalani Pemeriksaan sebagai Tersangka Kasus Korupsi BPPD Sidoarjo

4 jam lalu

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Tiba di KPK, Jalani Pemeriksaan sebagai Tersangka Kasus Korupsi BPPD Sidoarjo

Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali alias Gus Muhdlor memenuhi panggilan pemeriksaan penyidikan Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK.

Baca Selengkapnya

Bekas Hakim Agung Gazalba Saleh Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Miliaran Rupiah, Ini Rinciannya

5 jam lalu

Bekas Hakim Agung Gazalba Saleh Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Miliaran Rupiah, Ini Rinciannya

Jaksa KPK mengatakan eks Hakim Agung Gazalba Saleh berupaya menyembunyikan uang hasil korupsi dengan cara membeli mobil, rumah, hingga logam mulia.

Baca Selengkapnya

Warga Panama Selenggarakan Pemilihan Umum

1 hari lalu

Warga Panama Selenggarakan Pemilihan Umum

Warga Panama pada Minggu, 5 Mei 2024, berbondong-bondong memberikan hak suaranya dalam pemilihan umum untuk memilih presiden

Baca Selengkapnya

Beredar Video Harvey Moeis Jalan-Jalan Meski Ditahan, Kuasa Hukum: Itu Nyebar Fitnah

2 hari lalu

Beredar Video Harvey Moeis Jalan-Jalan Meski Ditahan, Kuasa Hukum: Itu Nyebar Fitnah

Kuasa hukum Harvey Moeis dan istrinya Sandra Dewi, Harris Arthur Hedar, membantah kliennya berkeliaran di salah satu pusat pembelanjaan di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Mangkir tanpa Alasan, KPK: Praperadilan Tak Hentikan Penyidikan

4 hari lalu

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Mangkir tanpa Alasan, KPK: Praperadilan Tak Hentikan Penyidikan

KPK mengatakan, kuasa hukum Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor seharusnya berperan mendukung kelancaran proses hukum.

Baca Selengkapnya

KPK Sita Kantor NasDem di Sumatera Utara dalam Kasus Korupsi Bupati Labuhanbatu

4 hari lalu

KPK Sita Kantor NasDem di Sumatera Utara dalam Kasus Korupsi Bupati Labuhanbatu

KPK menyita kantor Partai NasDem di Labuhanbatu, Sumatera Utara, dalam perkara korupsi yang menjerat Bupati Erik Atrada Ritonga.

Baca Selengkapnya

Fakta-Fakta Sidang SYL: Duit Kementerian Dipakai Buat Sunatan, Bangun Kafe, hingga Cicil Alphard

5 hari lalu

Fakta-Fakta Sidang SYL: Duit Kementerian Dipakai Buat Sunatan, Bangun Kafe, hingga Cicil Alphard

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL acapkali menggunakan uang Kementan untuk keperluan pribadi.

Baca Selengkapnya

Profil Hendry Lie, Bos Sriwijaya Air yang Ditetapkan Tersangka Kasus Timah

5 hari lalu

Profil Hendry Lie, Bos Sriwijaya Air yang Ditetapkan Tersangka Kasus Timah

PT Sriwijaya Air didirikan oleh Chandra Lie, Hendry Lie, Johannes Bunjamin, dan Andy Halim pada 28 April 2003.

Baca Selengkapnya

Sidang Perdana Praperadilan Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Melawan KPK Akan Digelar Hari Ini

5 hari lalu

Sidang Perdana Praperadilan Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Melawan KPK Akan Digelar Hari Ini

Gugatan praperadilan Bupati Sidoarjo itu akan dilaksanakan di ruang sidang 3 Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pukul 09.00.

Baca Selengkapnya

Ekuador Gugat Meksiko di ICJ karena Beri Suaka Mantan Wakil Presiden

6 hari lalu

Ekuador Gugat Meksiko di ICJ karena Beri Suaka Mantan Wakil Presiden

Meksiko sebelumnya telah mengajukan banding ke ICJ untuk memberikan sanksi kepada Ekuador karena menyerbu kedutaan besarnya di Quito.

Baca Selengkapnya