Museum Geologi Tampilkan Fosil Gajah Raksasa

Reporter

Editor

Eni Saeni

Rabu, 21 Mei 2014 15:00 WIB

Fosil gajah (Elephas Hysundrincus) dari Jateng ke museum Geologi Bandung, Jawa Barat, Rabu (8/4). Fosil yang hidup kisaran 700-800 ribu tahun lalu, merupakan fosil gajah terlengkap yang pernah ditemukan. ANTARA/Agus Bebeng

TEMPO.CO, Jakarta - Museum Geologi di Bandung menampilkan koleksi baru berukuran raksasa. Replika fosil gajah purba yang ditemukan di Blora, Jawa Tengah, itu dipajang menjulang dekat pintu masuk Meseum Geologi. Fosil gajah purba tersebut istimewa karena ditemukan utuh 90 persen.

Kepala Museum Geologi Sinung Baskoro mengatakan replika fosil gajah purba dari Blora itu dipajang bertepatan dengan hari jadi museum tersebut yang ke-85. "Kami bikin dua replikanya, untuk di sini dan di Blora," katanya. Hari ini, Rabu, 21 Mei 2014, digelar pula diskusi dan paparan temuan fosil gajah spesial itu di Ruang Auditorium Museum Geologi.

Fosil asli gajah purba yang bernama ilmiah Elephas hysudrindicus tersebut kini menjadi koleksi Museum Geologi di ruang penyimpanan. "Pemerintah Kabupaten Blora tak sanggup menyimpannya karena tak punya tempat khusus," kata Sinung. Sebagai gantinya, Museum Geologi memberikan replika fosilnya ke Pemkab Blora.

Fosil itu hasil penggalian sejak 2009 di Dusun Sunggun, Desa Mendalem, Kecamatan Kradenan, Kabupaten Blora, Jawa Tengah. Petugas menyelesaikan rekonstruksi fosilnya pada 2013. Temuan itu disebut spektakuler. Sebab, sejak dimulainya penelitian paleontologi dan penggalian sejak 1850-an, baru kali ini ditemukan fosil gajah yang hampir utuh.

Gajah purba yang fosilnya ditemukan tersebut berukuran raksasa. Bobotnya saat masih hidup diperkirakan 6-8 ton dengan tinggi 4 meter dan panjang 5 meter. Usia fosil itu sudah 250-200 ribu tahun silam.

Selain itu, pengelola merayakan hari jadi Museum Geologi dengan pameran seni batu karya seniman Rudi Hartono serta Geobatik pada 16-31 Mei 2014. Produk tekstil itu bermotif unik karena berdasarkan corak mineral pada beragam batuan, seperti batu bara, gamping, dan koral. "Batunya ditipiskan dulu untuk muncul bentuk mineralnya," kata Daman, penjaga pameran.

ANWAR SISWADI | RISANTI


Berita Terpopuler:
Mahfud Dijanjikan Jabatan Lebih dari Menteri
Jokowi atau Prabowo, Ahok: Aku Rapopo
Peraih Nilai UN Tertinggi Hanya Belajar di Rumah
Kafe Anti-kesepian Hadir untuk Wisatawan Jepang
Capres Berkemeja Putih, Poppy: Tidak Fashionable




Berita terkait

Anies Baswedan Siapkan Angkutan bagi Warga dalam Grebek Museum

1 Maret 2018

Anies Baswedan Siapkan Angkutan bagi Warga dalam Grebek Museum

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta agar gerakan berkunjung rutin ke museum atau yang lebih dikenal dengan sebutan Grebek Museum, digencarkan.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Siapkan Bus Gratis Ajak Warga Berwisata ke Museum

1 Maret 2018

Anies Baswedan Siapkan Bus Gratis Ajak Warga Berwisata ke Museum

Program Gerebek Museum , yang diiniasi Anies Baswedan, berupaya menyediakan bus gratis membawa penduduk dari 2700 rukun warga di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Minta 2.700 RW Kerahkan Warganya Gerebek Museum

1 Maret 2018

Anies Baswedan Minta 2.700 RW Kerahkan Warganya Gerebek Museum

Program Gerebek Museum yang digagas Anies Baswedan bakal melibatkan 2.700 RW untuk mengerahkan warganya mengunjungi 72 museum di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Museum di St Petersburg Simpan Aneka Foto dan Kerajinan Indonesia

1 Maret 2018

Museum di St Petersburg Simpan Aneka Foto dan Kerajinan Indonesia

The Kunstkamera, sebuah muesum, di St. Petersburg menyimpan sejumlah koleksi foto-foto maupun koleksi kerajinan asli sejumlah daerah Indonesia.

Baca Selengkapnya

Legiun Bungo, Museum Baru di Jambi

17 Januari 2018

Legiun Bungo, Museum Baru di Jambi

Generasi muda bisa belajar tentang sejarah dan pejuang Provinsi Jambi di museum ini.

Baca Selengkapnya

Museum Bahari Kebakaran, Penyebab Belum Diketahui

16 Januari 2018

Museum Bahari Kebakaran, Penyebab Belum Diketahui

Museum Bahari di Jalan Pasar Ikan, Jakarta Utara, dilanda kebakaran pada Selasa pagi, 16 Januari 2018.

Baca Selengkapnya

3 Museum Makanan Eropa yang Menggoda Selera

8 Januari 2018

3 Museum Makanan Eropa yang Menggoda Selera

Museum makanan di Eropa ini sangat unik dan menggoda selera.

Baca Selengkapnya

Museum Tsunami Aceh Dikunjungi Lebih 700 Ribu Wisatawan Pada 2017

4 Januari 2018

Museum Tsunami Aceh Dikunjungi Lebih 700 Ribu Wisatawan Pada 2017

Banyak wisatawan yang berkunjung ke Museum Tsunami Aceh pada Mei dan Desember 2017.

Baca Selengkapnya

Cerita Menikmati Libur Tahun Baru di Museum Bank Indonesia

2 Januari 2018

Cerita Menikmati Libur Tahun Baru di Museum Bank Indonesia

Libur merayakan tahun baru masih berlangsung, pilihan tempat liburan cukup bervariasi di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kehidupan Putera-Puteri Keraton di Museum Ullen Sentalu

24 Desember 2017

Mengenal Kehidupan Putera-Puteri Keraton di Museum Ullen Sentalu

Museum Ullen Sentalu memiliki beberapa ruangan yang menyimpan berbagai koleksi keluarga istana di Tanah Jawa

Baca Selengkapnya