Rachmawati: SBY Tak Punya Etika Politik  

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Rabu, 21 Agustus 2013 17:23 WIB

TEMPO/Seto Wardhana

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Dewan Pertimbangan Partai Nasional Demokrat, Rachmawati Soekarnoputri, meminta Ketua Umum Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono, untuk mempunyai etika politik. Pernyataan ini dilontarkan karena Demokrat membajak politikus dari partai lain untuk ikut Konvensi Demokrat, termasuk yang berasal dari NasDem, yakni mantan Ketua Dewan Pertimbangan Nasdem, Jenderal (Purn) Endriartono Sutarto.

"Tindakan SBY di luar kepatutan beretika politik," ujar Rachma ketika ditemui di kantor Dewan Pimpinan Pusat NasDem, Rabu, 21 Agustus 2013. Dia mengatakan selama ini Demokrat tidak meminta izin kepada partai lain ketika mengundang kader mereka mengikuti konvensi.

Menurut Rachma, SBY seharusnya memberi contoh beretika yang baik sebagai politikus senior. Undangan Demokrat kepada Endriartono tanpa memberitahu atau meminta izin jelas membuat NasDem tersinggung.

"Coba misalnya kalau ada kader Demokrat diundang ikut konvensi partai lain tanpa izin, tersinggung atau tidak?" kata kakak mantan Presiden Megawati Soekarnoputri ini.

Saat ini, Komite Konvensi Partai Demokrat tengah menjaring nama-nama peserta konvensi. Salah satu yang diusulkan adalah Endriartono. Mendapat undangan itu, Endriartono tertarik dan menyatakan mundur dari posisinya di Partai Nasdem.

Hari ini, Partai Nasdem menjawab pengunduran diri Endriartono dari kursi ketua dewan Pertimbangan dengan memberhentikan mantan Panglima TNI itu dari keanggotaan partai.

SUNDARI

Terhangat:
Konvensi Partai Demokrat
| Suap SKK Migas | Penembakan Polisi | Pilkada Jatim


Berita populer:
Lulung: Ahok Bukan Negarawan

PKL Patuhi Jokowi karena Sama-sama Jawa

Kata Menteri Nuh Soal Tes Keperawanan Siswi SMA

Lulung: Saya Belum Pernah Memeras Orang


Berita terkait

Cita Citata Akui Idap Autoimun karena Dulu Suntik Putih

10 Januari 2024

Cita Citata Akui Idap Autoimun karena Dulu Suntik Putih

Cita Citata mengaku idap penyakit autoimun akibat gaya hidupnya dulu yang sering suntik putih vitamin C.

Baca Selengkapnya

Berperan Sebagai Soekarno di Hamka & Siti Raham Vol. 2, Ini Kata Anjasmara

1 Desember 2023

Berperan Sebagai Soekarno di Hamka & Siti Raham Vol. 2, Ini Kata Anjasmara

Sudah empat kali berperan sebagai Soekarno, Anjasmara mengaku tak kesulitan kembali memerankan tokoh tersebut di film Hamka & Siti Raham Vol. 2.

Baca Selengkapnya

Megawati, Rachmawati Soekarnoputri dan 2 Cucu Soeharto Pernah Jadi Anggota Paskibraka

18 Agustus 2023

Megawati, Rachmawati Soekarnoputri dan 2 Cucu Soeharto Pernah Jadi Anggota Paskibraka

Dua putri Sukarno, Megawatid an Rachmawati Soekarnoputri pernah menjadi anggota Paskibraka. Begitu pula 2 cucu Soeharto.

Baca Selengkapnya

Hari Kelahiran Rachmawati Soekarnoputri: Rachma dan Megawati, Adik Kakak Kerap Selisih Jalan

27 September 2022

Hari Kelahiran Rachmawati Soekarnoputri: Rachma dan Megawati, Adik Kakak Kerap Selisih Jalan

Rachmawati Soekarnoputri kelahiran 27 September 1950. Dalam panggung politik ia kerap tak sepakat dengan Megawati, kakaknya.

Baca Selengkapnya

Bersiap Hadapi Pemilu 2024, Partai Pelopor Berganti Nama Partai Perkasa

9 Oktober 2021

Bersiap Hadapi Pemilu 2024, Partai Pelopor Berganti Nama Partai Perkasa

Partai Pelopor mengganti namanya jadi Partai Pergerakan Kebangkitan Desa (Perkasa) dalam kongres di Jakarta, Sabtu 9 Oktober 2021.

Baca Selengkapnya

Viral Tangan Misterius di Makam Jane Shalimar, Elisya Olive Ungkap Faktanya

5 Juli 2021

Viral Tangan Misterius di Makam Jane Shalimar, Elisya Olive Ungkap Faktanya

Perempuan yang sudah bersabahat dengan Jane Shalimar selama 10 tahun ini menjelaskan bahwa foto itu adalah hasil editannya.

Baca Selengkapnya

Pesan Khusus Annisa Pohan untuk Anak Satu-satunya Jane Shalimar

4 Juli 2021

Pesan Khusus Annisa Pohan untuk Anak Satu-satunya Jane Shalimar

Annisa Pohan mengunggah foto-foto kebersamaannya bersama Jane Shalimar selama almarhumah aktif di Partai Demokrat.

Baca Selengkapnya

Tokoh yang Wafat karena Covid-19 di Juli: Rachmawati hingga Ki Mantep Sudarsono

4 Juli 2021

Tokoh yang Wafat karena Covid-19 di Juli: Rachmawati hingga Ki Mantep Sudarsono

Pandemi Covid-19 merenggut semakin banyak nyawa di Tanah Air. Di kalangan para pesohor, pejabat, atau tokoh publik ada tujuh orang meninggal di Juli

Baca Selengkapnya

Ucapan Dukacita dan Kenangan Para Tokoh tentang Rachmawati Soekarnoputri

4 Juli 2021

Ucapan Dukacita dan Kenangan Para Tokoh tentang Rachmawati Soekarnoputri

Sejumlah tokoh menyampaikan ucapan dukacita atas meninggalnya Rachmawati Soekarnoputri. Mereka juga mengenang sosok putri presiden Soekarno itu.

Baca Selengkapnya

Jane Shalimar Meninggal, Sahabat: Orang Baik yang Selalu Senyum jika Berjumpa

4 Juli 2021

Jane Shalimar Meninggal, Sahabat: Orang Baik yang Selalu Senyum jika Berjumpa

Menurut Jansen Sitindaon, Wakil Sekjen Partai Demokrat, Jane Shalimar selalu memberikan senyumnya saat bertemu orang lain.

Baca Selengkapnya