KPU Jember Bingung Verifikasi Berkas Eggy Sudjana

Reporter

Kamis, 18 April 2013 16:09 WIB

Ilustrasi Pilkada. ANTARA/Saiful Bahri

TEMPO.CO, Jember - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jember kebingungan memverifikasi ribuan salinan Kartu Tanda Penduduk (KTP) pendukung untuk Eggy Sudjana. Tim verifikasi menemukan banyak kejanggalan. "Mulai dari data administrasi yang tidak sama sampai KTP dari luar daerah Jember," kata Ketua KPU Jember, Ketty Tri Setyorini, Kamis, 17 April 2013 siang.

Dalam surat KPU Jawa Timur yang memerintahkan verifikasi KTP pendukung Eggy dinyatakan bahwa Eggy Sudjana berpasangan dengan Muhammad Sihat sebagai pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur Jawa Timur dari jalur independen. Namun, kop surat pernyataan dukungan yang dilampiri ribuan KTP tertulis "Daftar Pendukung Pasangan Eggy Sudjana-Edi Prasetio". "Dengan fakta begini saja kami bingung memverifikasi administrasi. Administrasi suratnya begitu," kata Ketty.

Komisioner KPU Jember yang juga menjadi anggota tim verifikasi, Habib Rohan, mengatakan dari 34.205 salinan KTP yang diterima KPU Jember, sebanyak 33.390 KTP beralamat di Kabupaten Jember. Ribuan KTP itu tersebar di 27 kecamatan. "Sisanya, KTP dari daerah lain seperti Malang, Batu, Bojonegoro, Tuban, dan Bondowoso."

Setelah berkoordinasi dengan KPU Jawa Timur, kata Rohan, KPU Jember diperintahkan mengecek dan memilah ribuan salinan KTP itu. "Soal ketidakcocokan administrasi, KTP dari luar daerah, masih harus menunggu hasil rapat pleno KPU Jatim."

MAHBUB DJUNAIDY

Topik Terhangat:

Ujian Nasional | Bom Boston | Lion Air Jatuh | Kasus Cebongan

Baca juga:

EDISI KHUSUS Tipu-Tipu Jagad Maya

Sunah Rasul Hakim Setyabudi dan Gratifikasi Seks

Sopir Hakim Setyabudi Tak Tahu Suap Seks Bosnya

@SBYudhoyono Follow Artis-artis Ini

Berita terkait

Muhaimin Iskandar Sebut PKB Buka Pintu untuk Khofifah Daftar Pilkada Jawa Timur

3 jam lalu

Muhaimin Iskandar Sebut PKB Buka Pintu untuk Khofifah Daftar Pilkada Jawa Timur

PKB menyambut baik jika nantinya Khofifah mendaftar diri mengikuti seleksi internal di partai itu untuk maju di Pilkada Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

Khofifah Buka Peluang Kembali Maju Bersama Emil Dardak di Pilkada Jatim

9 jam lalu

Khofifah Buka Peluang Kembali Maju Bersama Emil Dardak di Pilkada Jatim

Khofifah membuka peluang lebar bagi Emil Dardak untuk kembali berpasangan di Pilkada Jawa Timur. Ia mengaku nyaman dan produktif bersama Emil.

Baca Selengkapnya

Menakar Peluang Emil Dardak sebagai Wakil Khofifah Lagi setelah PDIP Merapat

13 jam lalu

Menakar Peluang Emil Dardak sebagai Wakil Khofifah Lagi setelah PDIP Merapat

Sebelum PDIP masuk, Khofifah telah lebih dahulu didukung Partai Golkar, Gerindra, Demokrat dan PAN sejak sebelum Pemilu 2024 berlangsung.

Baca Selengkapnya

Emil Dardak Disebut Berpeluang Dampingi Khofifah di Pilkada Jawa Timur 2024, Berikut Profilnya

2 hari lalu

Emil Dardak Disebut Berpeluang Dampingi Khofifah di Pilkada Jawa Timur 2024, Berikut Profilnya

Emil Dardak berpeluang kuat kembali menjadi pendamping Khofifah di Pilkada Jawa Timur. Berikut rekam jejaknya.

Baca Selengkapnya

Kata Politikus PAN, Demokrat, dan PDIP soal Cawagub Pendamping Khofifah

2 hari lalu

Kata Politikus PAN, Demokrat, dan PDIP soal Cawagub Pendamping Khofifah

Politikus sejumlah partai politik angkat bicara soal cawagub pendamping Khofifah di Pilkada Jawa Timur. Siapa orangnya?

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Khofifah Jelang Pilkada Jawa Timur terkait Peluang dan Calon Lawan

4 hari lalu

Serba-serbi Khofifah Jelang Pilkada Jawa Timur terkait Peluang dan Calon Lawan

Khofifah dinilai menjadi calon gubernur terkuat pada Pilkada Jatim 2024. PKB dan PPP tengah menyiapkan lawan.

Baca Selengkapnya

Soal Calon yang Diusung PKB di Pilkada Jawa Timur, Cak Imin: Masih Rahasia, Kalau Ketahuan Khofifah Bahaya

4 hari lalu

Soal Calon yang Diusung PKB di Pilkada Jawa Timur, Cak Imin: Masih Rahasia, Kalau Ketahuan Khofifah Bahaya

PKB masih merahasiakan calon gubernur yang akan mereka dukung di Pilkada Jawa Timur pada November 2024.

Baca Selengkapnya

PKB dan PPP Siapkan Lawan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

5 hari lalu

PKB dan PPP Siapkan Lawan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

PKB dan PPP siap untuk berkoalisi di Pilkada Jawa Timur. Kedua partai siap menghadirkan figur untuk melawan Khofifah Indar Parawansa.

Baca Selengkapnya

PKB Masih Godok Nama untuk Maju Pilkada Jawa Timur 2024, Bukan Cak Imin

27 hari lalu

PKB Masih Godok Nama untuk Maju Pilkada Jawa Timur 2024, Bukan Cak Imin

PKB masih merahasiakan nama-nama kader atau tokoh yang akan diusungnya dalam Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Khofifah Mau Maju Pilkada Jawa Timur, Rayuan PDIP hingga Peluang Risma dalam Persaingan

31 hari lalu

Khofifah Mau Maju Pilkada Jawa Timur, Rayuan PDIP hingga Peluang Risma dalam Persaingan

Khofifah Indar Parawansa ingin maju lagi untuk duduk di pucuk pemerintahan Jawa Timur

Baca Selengkapnya