Hamzah Haz Siap Menghadiri Islah Nasional

Reporter

Editor

Senin, 29 Desember 2003 08:02 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Wakil Presiden Hamzah Haz berencana hadir dalam acara Islah Nasional yang direncanakan akan digelar di Jawa Timur pada 10 September mendatang. Selaku ketua umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Hamzah juga direncanakan membuka Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) dan pendidikan kader PPP Jawa Timur yang waktunya bersamaan dengan pelaksanaan islah.

Usai rekonsiliasi wapres akan melakukan safari ke sejumlah tempat di Jatim. Rencana itu diungkapkan Ketua Dewan Pengurus Wilayah PPP Jatim H. A. Hafidz Ma’soem kepada wartawan usai bertemu wapres di kediaman resmi wapres, Senin (20/8) sore.

Hafidz yang didampingi jajaran DPW PPP Jatim diminta Hamzah untuk menjalin kerjasama dan ukhuwah dengan berbagai pihak. Termasuk ikut menciptakan kondisi dan situasi yang kompak dan nyaman di Jatim. Rencananya islah akan mengundang seluruh alim ulama dan tokoh nasional. “Pokoknya bisa melakukan dialog dari hati ke hati,” kata dia.

Hafidz mengakui pihaknya telah menjalin kerjasama dengan pemerintah daerah setempat untuk memfasilitasi safari wapres ke Jatim. Ketua DPW partai berlambang ka’bah ini membantah kabar adanya penolakan terhadap rencana rekonsiliasi itu dari sejumlah ulama Jatim.

“Saya kira kalau islah itu kan dalam rangka ukhuwah islamiyah dan itu bernuansa islami tidak politis. Memang kita masih harus menjelaskan lagi maksudnya,” kata Hafidz yang rencana besok sudah tiba di Surabaya. Selama bersafari di Jatim, kata Hafidz, wapres akan berkunjung secara khusus ke Pondok Pesantren Tebu Ireng yang dipimpin oleh tokoh NU, KH Yusuf Hasyim. Disana seluruh kiai di Jatim akan diundang untuk hadir. (Dede Ariwibowo)

Advertising
Advertising

Berita terkait

Usai laporkan Kepala Bea Cukai Purwakarta ke KPK, Kuasa Hukum Pelapor akan Sambangi Kementerian Keuangan Besok

4 menit lalu

Usai laporkan Kepala Bea Cukai Purwakarta ke KPK, Kuasa Hukum Pelapor akan Sambangi Kementerian Keuangan Besok

Kuasa hukum pelapor Kepala Bea Cukai Purwakarta, Rahmady akan menyambangi Kementerian Keuangan Besok untuk menanyakan kepastian surat laporan mereka

Baca Selengkapnya

Hadir sebagai Saksi Kasus Donald Trump, Ini Profil Bintang Film Dewasa Stormy Daniels

19 menit lalu

Hadir sebagai Saksi Kasus Donald Trump, Ini Profil Bintang Film Dewasa Stormy Daniels

Bintang film dewasa Stormy Daniels hadir sebagai saksi dalam kasus pidana Donald Trump pada Selasa, 7 Mei 2024. Ini profilnya.

Baca Selengkapnya

Calon Jemaah Haji Kloter 1 Jawa Tengah & DIY Berangkat, Wamenag Ingatkan Cuaca Panas di Tanah Suci

28 menit lalu

Calon Jemaah Haji Kloter 1 Jawa Tengah & DIY Berangkat, Wamenag Ingatkan Cuaca Panas di Tanah Suci

Cuaca di Arab Saudi yang pada musim haji tahun ini diperkirakan bisa mencapai 40 - 50 derajat celcius.

Baca Selengkapnya

Rumah Dinas Wali Kota Bandung Dijadikan Objek Wisata Akhir Pekan

28 menit lalu

Rumah Dinas Wali Kota Bandung Dijadikan Objek Wisata Akhir Pekan

Masyarakat atau wisatawan bisa mengunjungi Pendopo untuk wisata sejarah Kota Bandung, dibatasi 100 orang per hari.

Baca Selengkapnya

Alasan Pakar Sebut Dico Ganinduto-Raffi Ahmad Berpotensi Rebut Hati Pemilih di Pilkada Jateng

29 menit lalu

Alasan Pakar Sebut Dico Ganinduto-Raffi Ahmad Berpotensi Rebut Hati Pemilih di Pilkada Jateng

Pakar menilai Raffi Ahmad belum memiliki kinerja politik bagus, tapi Dico Ganinduto menunjukkan kinerja baik sebagai Bupati Kendal.

Baca Selengkapnya

Kenaikan UKT di Sejumlah Perguruan Tinggi Negeri Picu Aksi Protes Mahasiswa, Apa Itu PTNBH?

29 menit lalu

Kenaikan UKT di Sejumlah Perguruan Tinggi Negeri Picu Aksi Protes Mahasiswa, Apa Itu PTNBH?

Kebijakan sejumlah Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum dalam menaikkan biaya UKT memicu aksi protes mahasiswa. Apa itu PTNBH?

Baca Selengkapnya

Polemik Kenaikan UKT di Sejumlah PTNBH, Wakil Ketua Komisi X DPR: Tidak Logis dan Tidak Relevan

33 menit lalu

Polemik Kenaikan UKT di Sejumlah PTNBH, Wakil Ketua Komisi X DPR: Tidak Logis dan Tidak Relevan

Polemik kenaikan UKT menuai respons dari berbagai pihak. Wakil Ketua Komisi X DPR menyebut kebaikan tersebut tidak logis dan tidak relevan.

Baca Selengkapnya

Daftar 6 Persiapan Penderita Diabetes yang Berangkat Haji

36 menit lalu

Daftar 6 Persiapan Penderita Diabetes yang Berangkat Haji

Dengan persiapan dan pengelolaan diabetes yang baik, penderita diabetes dapat menjalani ibadah haji tanpa mengganggu kesehatan.

Baca Selengkapnya

Gerindra Sebut Revisi UU Kementerian Negara Dimungkinkan sebelum Prabowo Dilantik

36 menit lalu

Gerindra Sebut Revisi UU Kementerian Negara Dimungkinkan sebelum Prabowo Dilantik

Orang-orang dekat Prabowo menceritakan bahwa Prabowo berupaya membangun koalisi besar untuk menguasai DPR.

Baca Selengkapnya

Partai Buruh Bakal Gugat Aturan Pencalonan Pilkada ke MK

44 menit lalu

Partai Buruh Bakal Gugat Aturan Pencalonan Pilkada ke MK

Pasal tersebut dianggap membatasi hak bagi parpol yang tidak mempunyai kursi DPRD untuk mengusulkan pasangan calon di pilkada.

Baca Selengkapnya