Komisi IX DPR akan Panggil Menkes Buntut Laporan KTKI soal PHK Sepihak

Senin, 28 Oktober 2024 16:36 WIB

Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy (kanan), Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin (tengah), Wakil Menteri Agama Saiful Rahmad Dasuki (kiri) saat rapat tingkat menteri di Gedung Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Jakarta, Rabu, 21 Agustus 2024. Kemenko PMK terus mengimplementasikan pelaksanaan Peraturan Presiden Nomor 25 Tahun 2012 tentang Gugus Tugas Pencegahan dan Penanganan Pornografi (GTP3). TEMPO/Martin Yogi Pardamean

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Komisi IX DPR, Felly Estelita Runtuwene, mengatakan bakal memanggil Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin untuk dimintai keterangan perihal dugaan pemutusan hubungan kerja sepihak yang dilakukan terhadap anggota Konsil Tenaga Kesehatan Indonesia. Hal itu disampaikannya setelah mengadakan audiensi dengan KTKI pada Senin, 28 Oktober 2024.

Selain PHK sepihak, Felly mengatakan KTKI juga menyampaikan keluhan soal kejanggalan dalam proses seleksi Pimpinan Konsil Kesehatan Indonesia. Pembentukan KKI sendiri sudah tertuang dalam Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2023 tentang Kesehatan. Dalam UU tersebut, disebutkan bahwa Konsil Kesehatan Indonesia akan menggantikan Konsil Kedokteran Indonesia dan KTKI.

“Kalau yang saya lihat sebagian dari mereka sudah masuk ke proses (seleksi) itu tapi ada yang mengganjal. Pertama, ketika diputuskan ketuanya yang mewakili pemerintah, yang bersangkutan (menjabat) sebagai panitia seleksi,” kata Felly ketika ditemui di ruang rapat Komisi IX pada Senin, 28 Oktober 2024.

Selain itu, Felly juga menyoroti waktu seleksi pimpinan yang berlangsung singkat, yaitu delapan hari. “Ini kami baru mendengar sepihak, kami akan mengundang Menteri Kesehatan, kami akan mendengarkan apa yang disampaikan, kemudian kami akan cari solusi,” ujar Felly. Rapat dengan Menkes dijadwalkan akan berlangsung pada Kamis, 31 Oktober 2024.

KTKI sendiri telah melaporkan dugaan PHK sepihak ke Ombudsman sejak 15 Oktober 2024. Salah satu anggota KTKI, Muhammad Jufri Sade, membenarkan adanya laporan tersebut. Ia juga menyoroti dugaan maladminstrasi dalam pemilihan Ketua KKI, yang kini dijabat Arianti Anaya. "Itu benar adanya," ujarnya.

Advertising
Advertising

Anggota KTKI yang mengetahui laporan itu menceritakan kejanggalan proses terpilihnya Arianti Anaya sebagai Ketua KKI, yang merupakan eks Direktur Jenderal Tenaga Kesehatan. Saat pemilihan ketua kemarin, kata dia, Arianti merupakan bagian dari tim panitia seleksi (pansel) pemilihan pimpinan KKI.

“Dia sebagai pansel, kok (jadi) sebagai yang dilantik dan menjadi ketuanya,” kata anggota KTKI ini kepada Tempo pada Selasa, 15 Oktober 2024.

Sementara itu, Arianti mengatakan pemilihan dirinya sebagai Ketua KKI sudah sesuai dengan mekanisme seleksi yang tertuang dalam Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 12 Tahun 2024. “Saya tidak dipilih melalui panitia seleksi (pansel), tapi ditunjuk sebagai perwakilan dari Kementerian Kesehatan,” kata Arianti kepada Tempo melalui pesan singkat pada Kamis, 17 Oktober 2024.

Dalam Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 12 Tahun 2024, Pasal 3 Ayat 2 menyebutkan pimpinan KKI terdiri atas tiga orang dari pemerintah, satu orang dari kolegium, dua orang dari profesi, dan tiga orang dari masyarakat.

Sementara itu, Pasal 6 Ayat 2 menyebutkan calon pimpinan KKI dari unsur pemerintah diusulkan oleh Kementerian Kesehatan sebanyak dua orang dan dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) sebanyak satu orang.

Pilihan editor: Dekanat Cabut SK Pembekuan, BEM FISIP Unair: Tetap Akan Kritis

Berita terkait

Kemenkes Audit PERUMDAM TKR, Pastikan RPAM Berjalan Efektif

2 hari lalu

Kemenkes Audit PERUMDAM TKR, Pastikan RPAM Berjalan Efektif

Audit RPAM Kemenkes di PERUMDAM TKR bertujuan menjamin kualitas air minum aman dan memenuhi standar nasional.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Susun Rencana Kebutuhan Obat dan Klinik Kesehatan untuk Jemaah Haji 2025

2 hari lalu

Pemerintah Susun Rencana Kebutuhan Obat dan Klinik Kesehatan untuk Jemaah Haji 2025

Tim Kementerian Agama, kata Arsad, juga sedang menyiapkan sarana klinik kesehatan satelit di hotel tempat jemaah haji tinggal di Makkah.

Baca Selengkapnya

Upaya Kemenkes untuk Turunkan Kasus Stroke yang Masih Tinggi

3 hari lalu

Upaya Kemenkes untuk Turunkan Kasus Stroke yang Masih Tinggi

Kemenkes mengatakan 90 persen kasus stroke dapat dicegah melalui pengendalian faktor risiko seperti hipertensi dan diabetes.

Baca Selengkapnya

Satu Dekade Pemerintahan Jokowi, Penanganan Stunting Dinilai Masih Setengah Hati

8 hari lalu

Satu Dekade Pemerintahan Jokowi, Penanganan Stunting Dinilai Masih Setengah Hati

Menurut Betta, meski prevalensi stunting menurun dalam satu dekade pemerintahan Jokowi, jumlahnya cenderung lamban.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi Kemenkes soal Waktu dan Frekuensi Ideal Makan Bergizi Gratis

10 hari lalu

Rekomendasi Kemenkes soal Waktu dan Frekuensi Ideal Makan Bergizi Gratis

Kemenkes merekomendasikan waktu dan frekuensi ideal pemberian makan bergizi gratis pada ibu hamil, menyusui, balita, anak usia prasekolah dan sekolah.

Baca Selengkapnya

Laporan Dugaan Maladministrasi Pemilihan Ketua KKI, Ini Respons Ketua Terpilih

11 hari lalu

Laporan Dugaan Maladministrasi Pemilihan Ketua KKI, Ini Respons Ketua Terpilih

Ketua KKI memberi tanggapan ihwal laporan dugaan maladministrasi yang dilayangkan KTKI.

Baca Selengkapnya

Langkah Kemenkes Kurangi Kematian Akibat PTM lewat Layanan Berhenti Merokok

11 hari lalu

Langkah Kemenkes Kurangi Kematian Akibat PTM lewat Layanan Berhenti Merokok

Kemenkes menekan angka kematian akibat PTM melalui layanan berhenti merokok, termasuk dengan peningkatan upaya promosi kesehatan.

Baca Selengkapnya

KTKI Sebut Ada Dugaan Maladministrasi Pemilihan Ketua KKI

12 hari lalu

KTKI Sebut Ada Dugaan Maladministrasi Pemilihan Ketua KKI

KTKI menyoroti dugaan maladminstrasi dalam seleksi pimpinan Konsil Kesehatan Indonesia.

Baca Selengkapnya

Diberhentikan Sepihak, Konsil Tenaga Kesehatan Indonesia Laporkan Kemenkes ke Ombudsman

12 hari lalu

Diberhentikan Sepihak, Konsil Tenaga Kesehatan Indonesia Laporkan Kemenkes ke Ombudsman

Konsul Tenaga Kesehatan Indonesia melaporkan Kemenkes ke Ombudsman ihwal dugaan maladministrasi.

Baca Selengkapnya

Budi Gunadi Beri Sinyal Bakal Jadi Menteri Kesehatan di Kabinet Prabowo

13 hari lalu

Budi Gunadi Beri Sinyal Bakal Jadi Menteri Kesehatan di Kabinet Prabowo

Budi Gunadi Sadikin memberi sinyal akan kembali menduduki kursi Menteri Kesehatan

Baca Selengkapnya