Prabowo Sapa Warga di Bundaran HI usai Dilantik

Editor

Imam Hamdi

Minggu, 20 Oktober 2024 14:13 WIB

Iring-iringan Presiden Prabowo Subianto melewati Bundaran HI dan disambut warga di sepanjang Jalan Sudirman-Thamrin, Jakarta Pusat, Ahad, 20 Oktober 2024. Tempo/Eka Yudha Saputra

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menyapa warga yang memenuhi sepanjang Jalan Sudirman-Thamrin, setelah dilantik sebagai Presiden RI ke-8 pada Ahad siang, 20 Oktober 2024. Badan Usaha Milik Negara membuat panggung pesta rakyat di sejumlah titik Jalan Sudirman-Thamrin, untuk acara pelantikan Prabowo.

Prabowo melewati Bundaran HI sekitar 13.05 WIB. Lewat atap mobil yang dibuka, Prabowo berdiri sambil melambaikan tangan ke barisan warga dan relawan di sepanjang Bundaran HI. Selang beberapa menit, Gibran lewat dengan menggunakan MV3 Garuda Limousine. Dia melambaikan tangan lewat jendela.

Prabowo dan Gibran menuju Istana Negara untuk pisah sambut dengan mantan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin.

Acara pisah sambut digelar setelah acara pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, di gedung MPR, Senayan, pagi ini. Acara hiburan dipersiapkan di pintu depan Istana Negara. Tampak sejumlah penari tengah berlatih untuk simulasi acara kemarin.

Rencananya, panitia juga akan menampilkan tiga tarian tradisional saat tamu kenegaraan tiba. Tari tersebut, yakni tarian Betawi kemilau Jakarta, tarian Bali kreasi kembang janger, dan tarian nayak Papua. Untuk tarian betawi diperagakan oleh lima penari wanita. Begitu juga dengan tarian khas Bali. Sementara tarian dari Papua dibawakan oleh lima penari pria.

Advertising
Advertising

Di sudut lain Istana Kepresidenan Jakarta, karpet merah mulai dibentangkan di halaman Istana Merdeka, Jakarta. Pantauan Tempo, selain karpet merah, tenda dan kursi untuk tamu undangan juga disiapkan di halaman seluas dua kali lapangan futsal tersebut.

Usai acara pisah sambut di Istana, mantan Presiden Joko Widodo akan pulang ke Solo pada Ahad sore.

Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi, mengatakan Jokowi akan diantarkan oleh Presiden Prabowo Subianto ke Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.

“Rencana menggunakan pesawat TNI AU. Para menteri kabinet Indonesia maju rencana akan ikut melepas keberangkatan Pak Jokowi ke Solo di Bandara Halim sore ini. Presiden ke-7, akan dilepas dengan penuh kehormatan,” kata Hasan melalui pesan singkat dikonfirmasi Tempo.

Daniel A. Fajri berkontribusi dalam tulisan ini.

Pilihan editor: Pidato Perdana sebagai Presiden, Prabowo Singgung Kekalahan di Pilpres dan Ajak Semua Bersatu

Berita terkait

Usai Diumumkan jadi Menkeu Prabowo, Sri Mulyani Selfie Bersama Dengan Tiga Wakil Menteri

37 menit lalu

Usai Diumumkan jadi Menkeu Prabowo, Sri Mulyani Selfie Bersama Dengan Tiga Wakil Menteri

Sri Mulyani menunjukkan foto bersama dirinya dengan tiga calon anak buahnya di laman Instagram pribadinya.

Baca Selengkapnya

Dito Ariotedjo Kembali Jadi Menpora di Pemerintahan Prabowo-Gibran

2 jam lalu

Dito Ariotedjo Kembali Jadi Menpora di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Dito Ariotedjo sebelumnya sudah menjabat sebagai Menpora di Kabinet Indonesia Maju pimpinan Presiden Joko Widodo dan Ma'ruf Amin.

Baca Selengkapnya

Prabowo Umumkan Kabinetnya, Ini Daftar Tim Ekonomi

2 jam lalu

Prabowo Umumkan Kabinetnya, Ini Daftar Tim Ekonomi

Tim ekonomi Presiden Prabowo terdiri atas 3 menteri koordinator dan 19 menteri

Baca Selengkapnya

Daftar Susunan Kabinet Presiden Prabowo Bidang Ekonomi

2 jam lalu

Daftar Susunan Kabinet Presiden Prabowo Bidang Ekonomi

Presiden Prabowo Subianto resmi mengumumkan susunan kabinet yang akan membantunya dalam menjalankan roda pemerintahan selama 5 tahun ke depan. Hal tersebut ia sampaikan di Istana Negara usai resmi dilantik sebagai Presiden RI, Minggu malam, 20 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Pidato Perdana Presiden Prabowo Banyak Singgung Persoalan Ekonomi, Tapi Tak Bahas Deflasi dan Kelas Menengah

3 jam lalu

Pidato Perdana Presiden Prabowo Banyak Singgung Persoalan Ekonomi, Tapi Tak Bahas Deflasi dan Kelas Menengah

Meski membahas banyak persoalan ekonomi, Prabowo tidak ada menyebutkan beberapa permasalahan ekonomi yang banyak dibahas belakangan ini dalam pidatonya.

Baca Selengkapnya

Presiden Prabowo Resmi Tunjuk Sugiono sebagai Menlu RI

3 jam lalu

Presiden Prabowo Resmi Tunjuk Sugiono sebagai Menlu RI

Sugiono resmi ditunjuk sebagai Menteri Luar Negeri RI (menlu) oleh Prabowo Subianto pada Ahad 20 Oktober 2024

Baca Selengkapnya

Prabowo Lantik Anggota Kabinet Merah Putih Besok

3 jam lalu

Prabowo Lantik Anggota Kabinet Merah Putih Besok

Prabowo mengumumkan tujuh kementerian koordinator dan 41 kementerian teknis untuk Kabinet Merah Putih.

Baca Selengkapnya

Relawan Arus Bawah Boyolali Sambut Jokowi di Bandara Adi Soemarmo

4 jam lalu

Relawan Arus Bawah Boyolali Sambut Jokowi di Bandara Adi Soemarmo

Jokowi pulang kampung usai menghadiri pelantikan dan serah terima jabatan presiden kepada Prabowo Subianto, Ahad, 20 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Prabowo Umumkan Kabinet Merah Putih: Seskab Mayor Teddy, Menkeu Sri Mulyani

4 jam lalu

Prabowo Umumkan Kabinet Merah Putih: Seskab Mayor Teddy, Menkeu Sri Mulyani

Kabinet Prabowo mencakup tujuh kementerian koordinator dan 41 kementerian teknis.

Baca Selengkapnya

Walhi Sebut Prabowo Lupa Misi ke-8 Astacita, Soroti Pidato Kenegaraan yang Minim Bahas Lingkungan

4 jam lalu

Walhi Sebut Prabowo Lupa Misi ke-8 Astacita, Soroti Pidato Kenegaraan yang Minim Bahas Lingkungan

Lembaga sipil bidang lingkungan mempertanyakan soal komitmen lingkungan Presiden Prabowo. Minim dibahas dalam pidato kenegaraan perdana.

Baca Selengkapnya