Ridwan Kamil-Suswono Lanjutkan Magrib Mengaji, Janjikan Agama Lain Dapat Program Setara

Reporter

Tempo.co

Editor

Sapto Yunus

Rabu, 9 Oktober 2024 12:00 WIB

Calon gubernur DKI Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil setelah debat pertama Pilkada Jakarta 2024 di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu, 6 Oktober 2024. ANTARA/Siti Nurhaliza

Sebelumnya, juru bicara pasangan RIDO, Bernardus Djonoputro, membantah kritik dari The Indonesia Institute (TII) terhadap program Magrib Mengaji yang sempat dikampanyekan pasangan nomor urut 1 itu saat blusukan di Jakarta. Menurut dia, program itu sudah lebih dulu ada di pemerintahan sebelumnya. Ridwan-Suswono, kata dia, hanya bermaksud melanjutkan dan tidak bertujuan memprioritaskan satu golongan saja.

Kritik dari TII tayang di sejumlah media, termasuk Tempo. Bernardus menganggap hal itu menyudutkan Ridwan-Suswono. Padahal, kata dia, Ridwan-Suswono mempunyai program memperjuangkan semua agama melalui Dana Operasional Rumah Ibadah (DORI).

“Berita tersebut menyudutkan paslon nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono. Perlu kami jelaskan bahwa Magrib Mengaji bukanlah program maupun visi misi dari pasangan RIDO (Ridwan Kamil-Suswono),” kata Bernardus melalui keterangan tertulis yang diterima Tempo pada Senin, 7 Oktober 2024.

Bernadus menyebutkan Magrib Mengaji adalah gerakan yang diteruskan dari pemerintahan sebelumnya selayaknya Kartu Jakarta Pintar. Paslon RIDO mengampanyekan lagi program ini karena dianggap mempunyai nilai positif dalam memperkuat iman dan akhlak.

“Magrib Mengaji merupakan gerakan untuk meningkatkan atau mengembalikan lagi kebiasaan mengaji di masjid atau musala sebelum salat magrib,” ujar Bernardus. “Pasangan RIDO mengajak membudayakan kembali magrib mengaji agar anak-anak muda di Jakarta mengerjakan sesuatu hal positif.”

Meski begitu, Bernadus memastikan baik Ridwan Kamil maupun Suswono tidak akan memaksa untuk program Magrib Mengaji itu diikuti seluruh masyarakat di Jakarta. Sebab, RIDO mempunyai program sendiri perihal dana operasional untuk rumah ibadah dan Kartu Pelayan Rumah Ibadah.

“Bantuan dana operasional ini akan diberikan ke seluruh rumah ibadah, termasuk gereja, vihara, masjid, dan rumah ibadah agama lain. Lalu, Kartu Pelayan Rumah Ibadah juga bukan hanya memperhatikan marbut masjid saja, tapi pelayan dari semua agama di Jakarta,” ujarnya.

Adapun Kartu Pelayan Rumah Ibadah juga menyediakan kesempatan bagi pemiliknya menghadiri ziarah kerohanian. Kesempatan ini bukan hanya untuk umrah bagi marbut masjid, tetapi juga membuka peluang untuk pelayan rumah ibadah agama yang lain di Jakarta.

ALIF ILHAM FAJRIADI | ANTARA

Pilihan editor: Kata Pratikno Soal Kabinet Prabowo: Perpres Diterbitkan setelah Pelantikan Presiden

Berita terkait

Suswono Mengklaim Anak Abah Lebih Aktif Mendukung Ridwan Kamil

11 jam lalu

Suswono Mengklaim Anak Abah Lebih Aktif Mendukung Ridwan Kamil

Para calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta berebut migrasi suara Anak Abah atau pendukung Anies Baswedan.

Baca Selengkapnya

Atalia soal Logat Sunda Ridwan Kamil: Sudah Mulai Menghilang

11 jam lalu

Atalia soal Logat Sunda Ridwan Kamil: Sudah Mulai Menghilang

Kata Atalia Praratya soal logat Sunda Ridwan Kamil yang masih melekat.

Baca Selengkapnya

Saat Anies Puji Jokowi sebagai Family Man yang Baik dan Singgung Sosok Pemimpin Teladan

20 jam lalu

Saat Anies Puji Jokowi sebagai Family Man yang Baik dan Singgung Sosok Pemimpin Teladan

Ditanya pandangannya tentang Presiden Jokowi, Anies Baswedan menyebutkan bahwa ia adalah sosok family man yang baik.

Baca Selengkapnya

Deretan Strategi Ridwan Kamil untuk Dekati Pemilih Gen Z di Jakarta

20 jam lalu

Deretan Strategi Ridwan Kamil untuk Dekati Pemilih Gen Z di Jakarta

Setidaknya ada lima janji yang ditawarkan Ridwan Kamil untuk menggaet suara gen Z.

Baca Selengkapnya

Pramono Anung Hadiahkan Gambar Surat Suara untuk Rano Karno

20 jam lalu

Pramono Anung Hadiahkan Gambar Surat Suara untuk Rano Karno

Di hari ulang tahunnya, Rano Karno dihadiahkan gambar surat suara oleh Pramono Anung.

Baca Selengkapnya

Rano Karno Temui Loyalis Anies, Ridwan Kamil Optimistis Bisa Gaet Anak Abah

1 hari lalu

Rano Karno Temui Loyalis Anies, Ridwan Kamil Optimistis Bisa Gaet Anak Abah

Ridwan Kamil optimistis bisa menggaet anak abah -pendukung Anies, untuk dukung pasangan Ridwan Kamil-Suswono (Rido) di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Pramono Anung Tak Masalah Dikritik dalam Debat Perdananya

1 hari lalu

Pramono Anung Tak Masalah Dikritik dalam Debat Perdananya

Sebagai calon pemimpin Jakarta, Pramono Anung bilang dirinya harus mendapat kritikan setiap hari.

Baca Selengkapnya

Pengamat Ungkap Alasan Sebut Gagasan Pramono Anung-Rano Karno Lebih Fokus dan Realistis

1 hari lalu

Pengamat Ungkap Alasan Sebut Gagasan Pramono Anung-Rano Karno Lebih Fokus dan Realistis

Pengamat menuturkan program Pramono Anung-Rano Karno melindungi gen Z yang menjadi korban PHK sangat tepat.

Baca Selengkapnya

Kun Wardana: Program Internet Gratis Tidak Muluk-Muluk

1 hari lalu

Kun Wardana: Program Internet Gratis Tidak Muluk-Muluk

Calon Gubernur Jakarta, Kun Wardana, mengatakan program internet gratis yang digagasnya tidak muluk-muluk.

Baca Selengkapnya

Bertemu dengan Ridwan Kamil, MUI Berharap Jakarta Tak seperti Rumah Sakit

1 hari lalu

Bertemu dengan Ridwan Kamil, MUI Berharap Jakarta Tak seperti Rumah Sakit

MUI berharap pemimpin baru yang terpilih tak jadikan Jakarta seperti rumah sakit yang bangunannya bagus, tapi diisi oleh orang sakit.

Baca Selengkapnya