Anies Beri Ucapan Selamat Ulang Tahun dan Doa ke Jokowi, Apa Isi Doanya?

Jumat, 21 Juni 2024 10:11 WIB

Presiden Joko Widodo (kanan) bersama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kiri) berfoto bersama pembalap di "grid line" sebelum dimulainya balapan Formula E Jakarta di Jakarta International E-Prix Circuit (JEIC) Ancol, Jakarta, Sabtu 4 Juni 2022. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi berulang tahun ke-63 pada hari ini, Jumat, 21 Juni 2024. Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengucapkan selamat ulang tahun kepada Presiden Jokowi. Anies juga menyampaikan doa untuk kebaikan Jokowi.

Ucapan selamat ulang tahun kepada Jokowi itu dituliskan Anies dalam akun X resminya, @aniesbaswedan, seperti dilihat Tempo, Jumat, 21 Juni 2024.

"Selamat ulang tahun yang ke-63 Presiden RI Bapak @Jokowi," tulis Anies.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini pun mendoakan agar Jokowi selalu diberi kesehatan dan kebahagiaan. Dia berharap, Jokowi selalu diberi petunjuk dan kemudahan dalam menjalankan tugas.

"Semoga selalu diberi kesehatan, kebahagiaan, petunjuk dan kemudahan dalam menjalankan tugas dan amanah, serta selalu berada dalam perlindungan Allah SWT. Aamiin yra," ujar Anies.

Advertising
Advertising

Sebelumnya, Presiden terpilih Prabowo Subianto juga memberikan ucapan selamat kepada Jokowi. Menteri Pertahanan itu mengunggah foto sedang menyopiri Jokowi naik mobil berpelat Indonesia.

"Semoga selalu dalam lindungan Allah SWT, senantiasa diberikan kesehatan dan kekuatan dalam menjalankan pengabdian kepada Negara dan Rakyat Indonesia. Selamat Ulang Tahun Bapak Presiden @jokowi," tulis Prabowo dalam keterangan foto Instagram yang diunggahannya, Jumat, 21 Juni 2024.

Sementara itu, Istana Kepresidenan menyatakan, Presiden Jokowi tidak akan merayakan hari ulang tahun.

"Hari ini Presiden berkantor di Istana seperti Biasa. Tidak ada acara merayakan hari ulang tahun. Beliau tidak pernah merayakan acara hari ulang tahun," kata Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana kepada Tempo melalui pesan singkat pada Jumat pagi, 21 Juni 2024.

Kegiatan Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta hari ini bersifat intern. Dalam agenda intern, Presiden biasanya mengumpulkan menteri untuk rapat tertutup atau bertemu dengan tokoh tertentu.

Kepala negara sekaligus pemerintahan RI yang ke-7 itu juga akan menutup sisa kekuasaannya pada tahun ini sejak menjabat pada 20 Oktober 2014.

Jokowi lahir di Surakarta, Jawa Tengah, pada 21 Juni 1961. Dia pertama kali terjun ke pemerintahan sebagai Wali Kota Surakarta atau Solo pada 28 Juli 2005 hingga 1 Oktober 2012.

Setelah itu, Jokowi menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta pada 15 Oktober 2012 sebelum terpilih sebagai Presiden pada Pemilihan Presiden 2014 dengan dukungan utama dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Jokowi memimpin periode pertama pemerintahan bersama politikus senior Jusuf Kalla. Pada Pilpres 2019, Joko Widodo kembali terpilih sebagai Presiden, didampingi oleh Wakil Presiden Ma’ruf Amin.

DANIEL A. FAJRI | ANDRY TRIYANTO

Pilihan Editor: Jokowi Ulang Tahun ke-63: Cawe-Cawe hingga Dinasti Politik

Berita terkait

PPP Berikan Rekomendasi kepada Eri Cahyadi-Armuji di Pilkada Surabaya, Apa Alasannya?

39 menit lalu

PPP Berikan Rekomendasi kepada Eri Cahyadi-Armuji di Pilkada Surabaya, Apa Alasannya?

PPP akan bertemu dengan PDIP yang mengusung Eri Cahyadi-Armuji di Pilkada Surabaya 2020.

Baca Selengkapnya

Sebulan Menjelang HUT RI, Erick Thohir Beberkan Kesiapan Pasokan Listrik dan Gas di IKN

1 jam lalu

Sebulan Menjelang HUT RI, Erick Thohir Beberkan Kesiapan Pasokan Listrik dan Gas di IKN

Erick Thohir memastikan sejumlah perusahaan pelat merah siap memasok kebutuhan energi, baik listrik dan gas, untuk kantor-kantor pemerintahan di IKN.

Baca Selengkapnya

Program Mahal Prabowo-Gibran, FITRA Dorong Mitigasi Kebocoran Anggaran

2 jam lalu

Program Mahal Prabowo-Gibran, FITRA Dorong Mitigasi Kebocoran Anggaran

Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (FITRA) meminta adanya mitigasi kebocoran anggaran di program mahal Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Selain di Jakarta, PDIP Siapkan Eks Panglima TNI Andika Perkasa Maju di Pilgub Jawa Tengah

5 jam lalu

Selain di Jakarta, PDIP Siapkan Eks Panglima TNI Andika Perkasa Maju di Pilgub Jawa Tengah

Langkah PDIP yang menyiapkan nama Andika Perkasa maju di Jawa Tengah disebut cukup realistis dan progresif

Baca Selengkapnya

Perbedaan Bantuan Pangan Beras dengan Bantuan Sosial

5 jam lalu

Perbedaan Bantuan Pangan Beras dengan Bantuan Sosial

Presiden Jokowi akan memberikan bantuan pangan beras yang terus berlanjut sampai Desember 2024. Bantuan ini berbeda dengan bantuan sosial.

Baca Selengkapnya

Jokowi akan Berkantor di IKN Juli, Pembangunan Istana Presiden Sudah 85 Persen

11 jam lalu

Jokowi akan Berkantor di IKN Juli, Pembangunan Istana Presiden Sudah 85 Persen

Presiden Joko Widodo atau Jokowi akan berkantor di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur pada Juli 2024

Baca Selengkapnya

Ihwal Peluang Dukung Anies, Hasto PDIP: Tunggu Arahan Ketua Umum

12 jam lalu

Ihwal Peluang Dukung Anies, Hasto PDIP: Tunggu Arahan Ketua Umum

Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto, mengatakan partai banteng menaruh atensi terhadap Anies.

Baca Selengkapnya

PDIP Siapkan Tiga Menteri Maju di Pilkada Jawa Timur

13 jam lalu

PDIP Siapkan Tiga Menteri Maju di Pilkada Jawa Timur

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengungkapkan jika partainya menyiapkan tiga nama menteri untuk maju di Pilkada Jawa Timur. Siapa saja?

Baca Selengkapnya

Rumah Pensiun Jokowi: Memilih Sendiri Lahannya hingga Proses Pembangunan

14 jam lalu

Rumah Pensiun Jokowi: Memilih Sendiri Lahannya hingga Proses Pembangunan

Menjelang berakhirnya masa pensiun Presiden Jokowi akan memiliki rumah pensiun

Baca Selengkapnya

Kaesang Pangarep: Kabar Namanya Disodorkan oleh Jokowi hingga Reaksi Bantahan

15 jam lalu

Kaesang Pangarep: Kabar Namanya Disodorkan oleh Jokowi hingga Reaksi Bantahan

Kabar nama Kaesang disodorkan Jokowi untuk Pilkada Jakarta 2024 menimbulkan deretan reaksi bantahan

Baca Selengkapnya