Pilkada 2024, Ahok Sebut PDIP Sedang Jajaki Koalisi dengan Partai Lain

Kamis, 30 Mei 2024 08:25 WIB

Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok memberikan keterangan kepada awak usai menghadiri deklarasi Ahokers untuk calon presiden dan calon wakil presiden Ganjar Pranowo-Mahfud Md. Deklarasi itu dilaksanakan di Rumah Aspirasi Relawan Ganjar-Mahfud TKRPP, Jl Diponegoro 72, Jakarta Pusat, pada Ahad, 4 Februari 2024. Tempo/ Adil Al Hasan

TEMPO.CO, Jakarta - Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, mengatakan partainya akan membangun kerja sama dengan partai lain dalam Pemilihan Kepala Daerah alias Pilkada 2024.

“Ada satu hasil rumusan mereka masing-masing DPC tingkat 2 maupun DPD itu membangun koalisi (untuk Pilkada). Bukan koalisi, membangun kerja sama dengan partai yang lain,” ujar Ahok kepada Tempo di Wisma Nusantara, Jakarta, Rabu, 29 Mei 2024.

Upaya ini, kata Ahok, karena hal paling penting bagi PDI Perjuangan adalah menolong rakyat. Salah satunya lewat kepala daerah. “Kan mirip presidensial, dong. Seorang bupati, seorang gubernur, kalau dia mau berbuat untuk rakyat dia bisa kok,” tuturnya.

Namun, Mantan Gubernur Jakarta itu tidak menyebut dengan siapa partainya akan bekerja sama. Menurut dia, apabila ada seseorang yang dipercaya oleh rakyat, maka PDIP akan berusaha menggandeng partai lain agar sosok tersebut bisa mencalonkan diri.

“Di sinilah PDIP menilai yang penting kalau rakyat percaya pada seseorang dan PDI Perjuangan tidak cukup untuk mencalonkan, maka dia harus berusaha membangun kerja sama supaya bisa calon,” kata dia. “Istilahnya ada pragmatis berpolitik demi untuk itu.”

Advertising
Advertising

Sebelumnya, Ketua bidang politik DPP PDIP Puan Maharani mengatakan Rakernas V partainya mendorong jajaran Tiga Pilar PDIP untuk solid memenangkan Pilkada 2024. Hal itu diungkapkan Puan saat membacakan rekomendasi eksternal yang berfokus pada persiapan menghadapi Pilkada Serentak 2024.

“Rakernas V Partai mendorong seluruh jajaran Tiga Pilar Partai untuk semakin solid bergerak memenangkan Pilkada serentak,” tutur Puan Maharani saat penutupan Rapat Kerja Nasional V PDIP yang berlangsung di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta, Ahad, 26 Mei 2024.

Puan mengatakan Rakernas sepakat untuk segera memulai kerja pemenangan Pilkada 2024. Dalam rekomendasi tersebut, seluruh jajaran Tiga Pilar Partai, yaitu struktural, legislatif, dan eksekutif, diminta untuk solid dan kompak dalam menentukan pasangan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah yang akan diusung.

Selain itu, Puan berujar, Rakernas V PDIP juga menekankan pentingnya mempersiapkan pasangan calon terbaik dan strategi pemenangan yang melibatkan kekuatan rakyat dan gotong royong partai. “Mempersiapkan pasangan calon terbaik serta strategi pemenangan pilkada berdasarkan kekuatan rakyat dan gotong royong partai,” ujar Puan.

ADINDA JASMINE

Pilihan editor: Ahok Sebut Dirinya Paling Ideal Maju di Pilkada Jakarta

Berita terkait

Ahok Hadiri Pelantikan Ima Mahdiah jadi Wakil Ketua DPRD DKI: Dulu Ikut Saya Magang

3 jam lalu

Ahok Hadiri Pelantikan Ima Mahdiah jadi Wakil Ketua DPRD DKI: Dulu Ikut Saya Magang

Ahok menyatakan rasa bangganya atas pelantikan Ima Mahdiah sebagai Wakil Ketua DPRD Jakarta periode 2024-2029.

Baca Selengkapnya

Debat Perdana Pilkada Jakarta, Bagaimana Kesiapan Ridwan Kamil, Dharma Pongrekun, dan Pramono Anung?

14 jam lalu

Debat Perdana Pilkada Jakarta, Bagaimana Kesiapan Ridwan Kamil, Dharma Pongrekun, dan Pramono Anung?

Tiga paslon gubernur dan wakil gubernur Pilkada Jakarta menyatakan kesiapan mereka untuk menghadapi debat perdana 6 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak PDIP Jadi Partai Oposisi di Luar Pemerintahan SBY

14 jam lalu

Rekam Jejak PDIP Jadi Partai Oposisi di Luar Pemerintahan SBY

PDIP pernah menjadi partai oposisi di luar pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Bagaimana kiprahnya?

Baca Selengkapnya

Pramono Anung Ingin Perbaiki Perda soal Fasos yang Dibuat Era Ahok

14 jam lalu

Pramono Anung Ingin Perbaiki Perda soal Fasos yang Dibuat Era Ahok

Usai belanja masalah saat blusukan, Pramono Anung ingin merevisi Perda fasos yang dibuat di masa kepemimpinan Ahok.

Baca Selengkapnya

Persiapan Debat Perdana Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil: Sudah Mantap

15 jam lalu

Persiapan Debat Perdana Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil: Sudah Mantap

Ridwan Kamil mengaku sudah siap untuk menghadapi debat perdana Pilkada Jakarta pada Ahad, 6 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Kunjungi Konstituen di Malang, Kaesang Minta Masyarakat Lihat Rekam Jejak Calon di Pilkada

16 jam lalu

Kunjungi Konstituen di Malang, Kaesang Minta Masyarakat Lihat Rekam Jejak Calon di Pilkada

Kaesang mengatakan kedatangannya ke Kota Malang bukan untuk berkampanye.

Baca Selengkapnya

Panas Dingin Hubungan Megawati dan Prabowo: Pernah Berpasangan di Pilpres, Perjanjian Batu Tulis, Jokowi di Antara Mereka

17 jam lalu

Panas Dingin Hubungan Megawati dan Prabowo: Pernah Berpasangan di Pilpres, Perjanjian Batu Tulis, Jokowi di Antara Mereka

Rencana pertemuan Megawati dan Prabowo menjadi peristiwa politik yang ditunggu belangan ini, Hubungan keduanya naik-turun selama ini.

Baca Selengkapnya

Rencana Pertemuan Prabowo dan Megawati: Kertanegara atau Hambalang hingga Nasi Goreng

17 jam lalu

Rencana Pertemuan Prabowo dan Megawati: Kertanegara atau Hambalang hingga Nasi Goreng

Puan Maharani, memperkirakan okasi pertemuan antara Prabowo dan Megawati, antara Kertanegara atau Hambalang

Baca Selengkapnya

5 Pimpinan DPRD Jakarta Dilantik, Khoirudin PKS Jadi Ketua

17 jam lalu

5 Pimpinan DPRD Jakarta Dilantik, Khoirudin PKS Jadi Ketua

DPRD Jakarta menggelar rapat paripurna pengucapan sumpah dan janji pimpinan DPRD Jakarta periode 2024-2029. Khoirudin dari PKS pimpin DPRD Jakarta.

Baca Selengkapnya

Menu Nasi Goreng di Tengah Wacana Pertemuan Megawati-Prabowo

19 jam lalu

Menu Nasi Goreng di Tengah Wacana Pertemuan Megawati-Prabowo

Puan mengatakan, pertemuan Megawati dan Prabowo hanya tinggal menunggu momentum yang tepat. Megawati maupun Prabowo, katanya, sama-sama ingin bertemu.

Baca Selengkapnya