Menko Airlangga Terima Priyadarshni Academy Global Award

Jumat, 21 Oktober 2022 11:10 WIB

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto saat menerima kunjungan Tim Priyadarshni Academy yang diwakili oleh Mr. Saurabh Shah serta didampingi oleh Konsul Jenderal Republik Indonesia di Mumbai Agus Prihatin Saptono.

INFO NASIONAL - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menerima kunjungan tim Priyadarshni Academy pada Kamis, 20 Oktober 2022. Kedatangan tim Priyadarshni Academy untuk menyerahkan penghargaan Priyadarshni Academy Global Award for Outstanding Contribution to National Economic Recovery. Tim Priyadarshni diwakili oleh Mr. Saurabh Shah serta didampingi oleh Konsul Jenderal Republik Indonesia di Mumbai Agus Prihatin Saptono.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto selaku Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PC-PEN) dinilai sebagai tokoh inspiratif yang mampu mengoordinir upaya kolaboratif untuk mengakselerasi pemulihan ekonomi selama pandemi Covid-19.

Penghargaan Priyadarshni Academy Global Award for Outstanding Contribution to National Economic Recovery sendiri merupakan bentuk apresiasi kepada para tokoh inspiratif yang menjadi salah satu suar dalam pemulihan ekonomi di kala pandemi.

Penghargaan Priyadarshni Academy Global Award sejatinya telah diumumkan pada pelaksanaan The 37th Anniversary Global Awards Function yang digelar secara virtual tahun 2021 lalu. Namun penghargaan (award) secara fisik baru diantarkan tahun ini.

“Penghargaan ini ditujukan untuk seluruh rakyat Indonesia yang saat ini sedang berjuang untuk memulihkan situasi ekonomi di tengah pandemi Covid-19,” ujar Menko Airlangga secara virtual pada saat seremoni pengumuman resmi penghargaan tersebut tanggal 20 September 2021 lalu.

Advertising
Advertising

Penghargaan ini menunjukkan bahwa pemerintah telah melakukan berbagai upaya hingga ke tingkat mikro dalam menangani tantangan multidimensi akibat pandemi Covid-19, sehingga Indonesia mendapatkan berbagai pengakuan dunia sebagai negara yang termasuk berhasil dalam menangani pandemi.

Sebagai informasi, Priyadarshni Academy Global Award merupakan penghargaan tahunan yang diinisiasi oleh Priyadarshni Academy, sebuah lembaga yang berkontribusi pada service of humanity best works yang meliputi bidang Business Leadership, Environment Conservation, Humanitarian Work, Corporate Social Responsibility, Science and Technology.

Selain Menko Airlangga, penerima penghargaan lainnya yakni tokoh asal India, Korea Selatan, dan Inggris. Para tokoh tersebut dianugerahi Priyadarshni Academy Global Award tahun 2021 atas kontribusi yang signifikan di bidang ekonomi, gender, lingkungan, dan dunia hiburan. (*)

Berita terkait

Bersiap Maju Pilkada, Bupati Petahana Buru Selatan Ambil Formulir ke Partai

9 jam lalu

Bersiap Maju Pilkada, Bupati Petahana Buru Selatan Ambil Formulir ke Partai

Pengambilan formulir ke PKB, Nasdem, hingga PSI.

Baca Selengkapnya

Bank Mandiri Pastikan Komitmen Keberlanjutan melalui BMSG on Preference

14 jam lalu

Bank Mandiri Pastikan Komitmen Keberlanjutan melalui BMSG on Preference

Acara ini bertujuan meningkatkan kesadaran, serta peran pegawai Mandiri untuk menerapkan ESG dalam operasional perseroan.

Baca Selengkapnya

Hasil RUPST: Telkom Bagikan Dividen 17,68 Triliun Rupiah

14 jam lalu

Hasil RUPST: Telkom Bagikan Dividen 17,68 Triliun Rupiah

Dividen sebesar Rp 178,50 per lembar saham tersebut akan diberikan pada 17 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Sosialisasi Empat Pilar MPR, Bamsoet Ingatkan Sisi Gelap Kemajuan Teknologi

15 jam lalu

Sosialisasi Empat Pilar MPR, Bamsoet Ingatkan Sisi Gelap Kemajuan Teknologi

Hasil survei Digital Civility Index oleh Microsoft tahun 2020, menempatkan Indonesia sebagai negara yang paling 'tidak sopan' di kawasan Asia Tenggara.

Baca Selengkapnya

Kuota Pupuk Bersubsidi Naik, Mentan: Segera Tebus

17 jam lalu

Kuota Pupuk Bersubsidi Naik, Mentan: Segera Tebus

Penambahan pupuk subsidi dari 4,7 juta ton menjadi 9,5 juta ton telah mendapat persetujuan dari presiden.

Baca Selengkapnya

Paritrana Award BPJS Ketenagakerjaan Masuk Tahap Wawancara Nasional

18 jam lalu

Paritrana Award BPJS Ketenagakerjaan Masuk Tahap Wawancara Nasional

Paritrana Award merupakan apresiasi untuk mendorong terwujudnya universal coverage perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan.

Baca Selengkapnya

Helldy: Aspal Plastik di Cilegon Bisa Jadi Percontohan

18 jam lalu

Helldy: Aspal Plastik di Cilegon Bisa Jadi Percontohan

Aliansi Kabupaten/Kota Peduli Sanitasi akan berkunjung ke Kota Cilegon. Penggunaan aspal plastik dapat menjadi contoh implementasi pengolahan sampah.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Kiprah Asia Cargo Network

18 jam lalu

Bamsoet Apresiasi Kiprah Asia Cargo Network

Di balik sukses ACN, terdapat berbagai tantangan yang harus dihadapi. Termasuk tingginya harga avtur di Indonesia.

Baca Selengkapnya

GBI Keluarga Allah Sumbang Dua Lukisan ke Lapas Salemba

1 hari lalu

GBI Keluarga Allah Sumbang Dua Lukisan ke Lapas Salemba

Lukisan Yesus dibuat oleh seniman Sony Wungkar.

Baca Selengkapnya

PNM Terus Bekali Nasabah dengan Teknologi Digital

1 hari lalu

PNM Terus Bekali Nasabah dengan Teknologi Digital

Semua holding Ultra Mikro telah mempersiapkan berbagai enabler yaitu rekening Simpedes UMI, AgenBRILink Mekaar, dan Senyum Mobile

Baca Selengkapnya