Berbagai Acara Seru Siap Ramaikan Hari Jadi Kota Surabaya ke-729

Jumat, 13 Mei 2022 11:01 WIB

INFO NASIONAL – Dalam rangka menyemarakkan Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS) ke-729 Kota Surabaya pada 31 Mei 2022, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menggelar beragam acara, antara lain Festival Rujak Uleg dan Parade Budaya setelah sempat vakum akibat pandemi.

Semarak HJKS sudah dimulai sejak awal bulan melalui Surabaya Shopping Festival. Kegiatan ini hasil kerja sama Pemkot dengan Asosiasi Persatuan Pusat Belanja Indonesia (APPBI). Berlangsung pada 1-31 Mei dan melibatkan 39 mal di Kota Pahlawan.

“Event berikutnya adalah Kejuaraan Futsal Piala Wali Kota Surabaya Antar Club U-19 mulai 11-15 Mei 2022 yang digelar di Indoor Gelora Bung Tomo. Acara yang digelar Pemkot bersama Asosiasi Futsal Kota Surabaya dan KONI Surabaya ini diikuti oleh 32 tim futsal putera se-Surabaya. Acara ini sudah dibuka langsung oleh Pak Wali Kota,” kata Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olah Raga serta Pariwisata (DKKORP) Surabaya, Wiwiek Widayati.

Selanjutnya, ada Kejuaraan Balap Sepeda Piala Wali Kota Suroboyo Race 2022 yang akan digelar pada 15 Mei 2022 di Sirkuit Gelora Bung Tomo. Diselenggarakan oleh Pemkot bersama Coach J dan ISSI Surabaya ini merupakan event tingkat nasional yang diikuti oleh kurang lebih 500 peserta.

“Nanti pada 17-21 Mei itu, Pemkot juga akan menggelar bakti sosial, dan rencananya akan digelar di lima titik yang sudah kita tetapkan,” ujarnya.

Advertising
Advertising

Kemudian, ada Kejuaraan Nasional Panahan Tradisional pada 21–22 Mei di Lapangan Sepak Bola Mulyorejo. Event yang diselenggarakan oleh Pemkot Surabaya bekerjasama dengan Persatuan Panahan Tradisional (PERPATRI) Kota Surabaya dan KORMI Kota Surabaya itu diikuti oleh sekitar 350 peserta dari seluruh Indonesia.

Sementara itu, Bromo KOM Challenge 2022 akan digelar pada 21 Mei sebagai kerja sama Pemkot dengan PT. DBL Indonesia dan Bromo KOM Challenge 2022. Acara berskala nasional yang diikuti oleh 1000 peserta dari berbagai kota di Indonesia ini akan start dari Polda Jawa Timur dan finish di Bromo Pasuruan. “Lalu keesokan harinya, 22 Mei, akan ada Recovery Ride yang akan start dari Surabaya Town Square dan akan finish di Taman Surya Balai Kota Surabaya,” tutur Wiwiek.

Selain itu, pada tanggal 21-22 Mei, Pemkot Surabaya bersama HIPMI Surabaya dan Kadin Surabaya akan menggelar Surabaya Business Forum di Balai Pemuda Surabaya. Dalam acara itu, sejumlah tokoh nasional termasuk sejumlah menteri dan kepala daerah akan mengisi acara tersebut.

Menurut Wiwiek, acara yang dijamin meriah adalah Surabaya 729 Game, yaitu pertandingan pre-session sepak bola Persebaya VS Persis Solo pada 22 Mei di Stadion Utama Gelora Bung Tomo. “Jadi, ini pertandingan single match antara Persebaya dan Persis Solo yang digelar oleh pemkot bersama PT Persebaya,” ucap dia.

Selain itu, pada tahun ini pemkot akan menggelar kembali Festival Rujak Uleg pada 22 Mei 2022 di Jalan Kembang Jepun. Event yang rencananya diikuti oleh sekitar 700 peserta atau 140 grup itu akan melibatkan UMKM Rujak Cingur dan makanan serta minuman lainnya.

Selanjutnya, ada pula Kejuaraan Basket Piala Wali Kota Surabaya Antar Pelajar SMP dan SMA yang akan digelar pada 23–29 Mei 2022 di GOR Pancasila dan Indoor Gelora Bung Tomo. Acara yang digelar berkat kerjasama pemkot dan Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (PERBASI) Kota Surabaya itu akan diikuti oleh 50 tim basket Surabaya kategori pria dan wanita tingkat SMP dan SMA.

“Pada 25 Mei 2022, pemkot akan menggelar donor darah di Balai Kota Surabaya. Setelah itu, pada 28-29 Mei 2022, akan ada event Lomba Dayung Perahu Sampan Sprint dan Slalom di Sungai Kalimas sisi Taman Prestasi. Rencananya, acara ini akan diikuti oleh 60 tim dari Kota Surabaya,” katanya.

Di samping itu, acara yang sangat ditunggu-tunggu ketika HJKS adalah Surabaya Vaganza. Tahun ini, parade budaya dan pawai bunga itu akan digelar di sepanjang Jalan Tunjungan sampai Alun-Alun Surabaya pada 28 Mei 2022, tepat pukul 15.00 WIB sampai selesai. Rencananya, acara ini diikuti oleh sekitar 25 mobil hias dan rangkaian pawai budaya oleh komunitas dan Fashion Carnival yang nantinya melibatkan UMKM di Jalan Genteng Besar dan Tanjung Anom.

“Selanjutnya, pada 29 Mei 2022 akan ada istighosah bersama di Tugu Pahlawan, dan pada 31 Mei 2022 akan ada ruwatan dan pagelaran wayang. Rencananya, juga ada serangkaian Muhibah Jaluar rempah pada 29-31 Mei 2022,” ujarnya.

Acara yang tak kalah menariknya adalah turnamen sepak bola Piala Wali Kota Surabaya pada 1–11 Juni 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Tomo. Event yang digelar oleh pemkot bersama Assosiasi Provinsi PSSI Jawa Timur ini akan diikuti oleh 4 tim besar Liga 1 Indonesia, yaitu Persija Jakarta, Persebaya Surabaya, Persis Solo, dan PSIS Semarang.

Event penutup HJKS tahun ini adalah Kejuaraan Nasional Skateboard Piala Wali Kota Surabaya. Event yang akan digelar pada 4-5 Juni 2022 ini akan diselenggarakan di parkir timur Delta Surabaya atau Taman Skate & BMX Park. Event yang bekerjasama dengan Komunitas Induk Skateboard (KIS) Kota Surabaya atau KORMI Kota Surabaya ini ditargetkan akan diikuti oleh sekitar 200 peserta,” katanya.

Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, memastikan berbagai acara yang digelar pada HJKS tahun ini akan segera dipatenkan. Harapannya, semua orang akan mengenang dan tahu bahwa dalam setiap Hari Jadi Kota Surabaya, akan selalu ada event-event tersebut. “Nanti kita patenkan, sehingga orang akan mengenang kalau ulang tahun Surabaya, pasti akan ada kegiatan ini, sehingga akan menjadi tempat wisata baru di Kota Surabaya,” ujarnya. (*)

Berita terkait

Bersiap Maju Pilkada, Bupati Petahana Buru Selatan Ambil Formulir ke Partai

7 jam lalu

Bersiap Maju Pilkada, Bupati Petahana Buru Selatan Ambil Formulir ke Partai

Pengambilan formulir ke PKB, Nasdem, hingga PSI.

Baca Selengkapnya

Bank Mandiri Pastikan Komitmen Keberlanjutan melalui BMSG on Preference

12 jam lalu

Bank Mandiri Pastikan Komitmen Keberlanjutan melalui BMSG on Preference

Acara ini bertujuan meningkatkan kesadaran, serta peran pegawai Mandiri untuk menerapkan ESG dalam operasional perseroan.

Baca Selengkapnya

Hasil RUPST: Telkom Bagikan Dividen 17,68 Triliun Rupiah

12 jam lalu

Hasil RUPST: Telkom Bagikan Dividen 17,68 Triliun Rupiah

Dividen sebesar Rp 178,50 per lembar saham tersebut akan diberikan pada 17 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Sosialisasi Empat Pilar MPR, Bamsoet Ingatkan Sisi Gelap Kemajuan Teknologi

13 jam lalu

Sosialisasi Empat Pilar MPR, Bamsoet Ingatkan Sisi Gelap Kemajuan Teknologi

Hasil survei Digital Civility Index oleh Microsoft tahun 2020, menempatkan Indonesia sebagai negara yang paling 'tidak sopan' di kawasan Asia Tenggara.

Baca Selengkapnya

Kuota Pupuk Bersubsidi Naik, Mentan: Segera Tebus

15 jam lalu

Kuota Pupuk Bersubsidi Naik, Mentan: Segera Tebus

Penambahan pupuk subsidi dari 4,7 juta ton menjadi 9,5 juta ton telah mendapat persetujuan dari presiden.

Baca Selengkapnya

Paritrana Award BPJS Ketenagakerjaan Masuk Tahap Wawancara Nasional

15 jam lalu

Paritrana Award BPJS Ketenagakerjaan Masuk Tahap Wawancara Nasional

Paritrana Award merupakan apresiasi untuk mendorong terwujudnya universal coverage perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan.

Baca Selengkapnya

Helldy: Aspal Plastik di Cilegon Bisa Jadi Percontohan

16 jam lalu

Helldy: Aspal Plastik di Cilegon Bisa Jadi Percontohan

Aliansi Kabupaten/Kota Peduli Sanitasi akan berkunjung ke Kota Cilegon. Penggunaan aspal plastik dapat menjadi contoh implementasi pengolahan sampah.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Kiprah Asia Cargo Network

16 jam lalu

Bamsoet Apresiasi Kiprah Asia Cargo Network

Di balik sukses ACN, terdapat berbagai tantangan yang harus dihadapi. Termasuk tingginya harga avtur di Indonesia.

Baca Selengkapnya

GBI Keluarga Allah Sumbang Dua Lukisan ke Lapas Salemba

1 hari lalu

GBI Keluarga Allah Sumbang Dua Lukisan ke Lapas Salemba

Lukisan Yesus dibuat oleh seniman Sony Wungkar.

Baca Selengkapnya

PNM Terus Bekali Nasabah dengan Teknologi Digital

1 hari lalu

PNM Terus Bekali Nasabah dengan Teknologi Digital

Semua holding Ultra Mikro telah mempersiapkan berbagai enabler yaitu rekening Simpedes UMI, AgenBRILink Mekaar, dan Senyum Mobile

Baca Selengkapnya