NasDem Gelar Rakernas Bulan Depan untuk Bahas Capres 2024

Editor

Amirullah

Rabu, 4 Mei 2022 09:53 WIB

Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (NasDem) Surya Paloh menyambut Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono saat berkunjung di Kantor Nasdem, Jakarta, 29 Maret 2022. Kunjungan tersebut untuk menjalin hubungan yang sudah terbangun antara NasDem dan Demokrat. Pertemuan kedua pimpina Parpol tersebut juga membahas peluang koaliasi kedua parpol pada Pilpres 2024. TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Partai NasDem akan menggelar rapat kerja nasional pada 15-17 Juni 2022 di Jakarta. Agenda utama dari rakernas ini adalah memberikan usulan calon presiden 2024 ke Ketua Umum Nasdem Surya Paloh.

Sekretaris Jenderal Partai NasDem Johnny Gerard Plate menjelaskan bahwa usulan tersebut akan disampaikan melalui mekanisme di rakernas. Menurutnya ada beberapa calon yang akan diajukan.

"Calon-calon yang diusulkan pasti merupakan putra-putri terbaik yang punya potensi tinggi sebagai kepala negara dan pemimpin pemerintahan," ujar dia saat dihubungi Tempo, Rabu, 4 Mei 2022.

Namun, Johnny masih belum menyebutkan siapa saja nama yang akan diajukan sebagai capres 2024. "Nama-nama capres merupakan hasil keputusan dan rekomendasi rakernas, serta akan disampaikan kepada ketua umum NasDem pada saat rakernas nanti," katanya.

Menurut informasi, ada tiga nama yang kemungkinan akan diajukan menjadi capres. Mereka adalah Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Ketika ditanya apakah tiga nama tersebut yang akan diusulkan, Johnny tidak menjawab.

Dia hanya mengatakan: "Diputuskan di rakernas NasDem pada 15-17 juni 2024. Sekarang masih awal Mei 2024."

Ganjar memang berpotensi digaet NasDem untuk didukung ke Pemilu 2024 jika PDI Perjuangan tak juga mengeluarkan pernyataan untuk mengusungnya. Johnny juga sebelumnya tak menampik potensi tersebut. "Pak Ganjar salah seorang kader potensial, pemimpin masa depan bangsa," ujar Johnny, Selasa, 3 Mei 2022.

Meski begitu, Johnny tak menjelaskan apakah NasDem memilki rencana menggaet Ganjar. Sebelumnya, Ketua Dewan Pimpinan Pusat NasDem Saan Mustopa berujar mempertimbangkan mencalonkan Ganjar Pranowo untuk Pilpres 2024.

Tak cuma Ganjar, partai yang dipimpin Surya Paloh itu juga berencana meminang Anies Baswedan hingga Ridwan Kamil. Menurut Saan, NasDem sedang menggodok figur-figur yang akan diusungnya pada Pilres 2024. Ketiga nama tersebut dinilainya memilki kedekatan dengan NasDem.

Berita terkait

Pakar Ulas Sengketa Pilpres: MK Seharusnya Tidak Berhukum secara Kaku

3 jam lalu

Pakar Ulas Sengketa Pilpres: MK Seharusnya Tidak Berhukum secara Kaku

Ahli Konstitusi UII Yogyakarta, Ni'matul Huda, menilai putusan MK mengenai sengketa pilpres dihasilkan dari pendekatan formal legalistik yang kaku.

Baca Selengkapnya

NasDem dan PKB Dukung Prabowo, Zulhas: Biasa Saja, Masyarakat Jangan Baper

4 jam lalu

NasDem dan PKB Dukung Prabowo, Zulhas: Biasa Saja, Masyarakat Jangan Baper

Zulhas menganggap dukungan dari NasDem dan PKB ke Prabowo sebagai sesuatu yang biasa saja. Ia mengimbau masyarakat tak baper.

Baca Selengkapnya

Menang Telak di Aceh saat Pilpres 2024, Anies: Terima Kasih Orang-orang Pemberani

14 jam lalu

Menang Telak di Aceh saat Pilpres 2024, Anies: Terima Kasih Orang-orang Pemberani

Anies Baswedan mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Aceh karena telah memberi dukungan di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Nasdem, PKS, dan Perindo Jajaki Koalisi pada Pilkada 2024 di Sulsel

21 jam lalu

Nasdem, PKS, dan Perindo Jajaki Koalisi pada Pilkada 2024 di Sulsel

Nasdem Sulsel menyatakan komunikasi politik tetap terbuka dengan partai lain guna menghadapi Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

CekFakta #258 Energi Positif yang Palsu selama Pilpres 2024

1 hari lalu

CekFakta #258 Energi Positif yang Palsu selama Pilpres 2024

Toxic Positivity; Energi Positif yang Palsu selama Pilpres 2024

Baca Selengkapnya

Sidang Sengketa Pileg, Hakim Arief Hidayat Bingung Tanda Tangan Surya Paloh Beda

1 hari lalu

Sidang Sengketa Pileg, Hakim Arief Hidayat Bingung Tanda Tangan Surya Paloh Beda

Hakim MK Arief Hidayat menyinggung tanda tangan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh yang berbeda di suratarie kuasa dan KTP.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

1 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya

Anies-Muhaimin ke Aceh Meski Timnas Amin Sudah Bubar, Ada Apa?

1 hari lalu

Anies-Muhaimin ke Aceh Meski Timnas Amin Sudah Bubar, Ada Apa?

Anies-Muhamin dikabarkan menuju ke Aceh untuk mengikut agenda bersama meski Timnas Amin sudah bubar.

Baca Selengkapnya

Soal Sikap Politik PKS Usai Pilpres 2024, Jubir: Santai Saja

1 hari lalu

Soal Sikap Politik PKS Usai Pilpres 2024, Jubir: Santai Saja

Koordinator Juru bicara PKS, Ahmad Mabruri, mengatakan sikap politik PKS jadi koalisi atau oposisi akan diumumkan jika sudah diputuskan Majelis Syuro.

Baca Selengkapnya

Modus Penyelewengan Dana BOS

1 hari lalu

Modus Penyelewengan Dana BOS

Penyelewengan dana bantuan operasional sekolah atau dana BOS diduga masih terus terjadi di banyak satuan pendidikan secara nasional.

Baca Selengkapnya