Kasus Covid-19 di Yogyakarta Terus Meningkat, Belasan Wartawan Terpapar

Jumat, 25 Juni 2021 20:04 WIB

Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Sleman memantau pelaksaan vaksinasi Covid-19 untuk pelaku usaha pariwisata dari kalangan hotel dan restoran di Hotel Marriott Yogyakarta, Senin 21 Juni 2021. TEMPO | Pribadi Wicaksono

TEMPO.CO, Yogyakarta - Penularan kasus Covid-19 di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) terus meluas.

Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 DIY Berty Murtiningsih menyebut situasi Covid-19 di DIY hingga tanggal 25 Juni 2021 terjadi penambahan kasus terkonfirmasi sebanyak 783 kasus, sehingga total kasus terkonfirmasi menjadi 56.246 kasus.

" Jumlah kasus aktif 7.887 kasus dan
penambahan kasus meninggal sebanyak 16 kasus, sehingga total kasus meninggal menjadi 1.438 kasus," kata Berty di Yogyakarta, Jumat, 25 Juni 2021.

Sejak hampir dua pekan ini, kasus harian DIY terus bertambah di atas 500- 600 kasus. Jumlah ini terbilang tinggi untuk wilayah yang hanya berpenduduk sekitar 3,6 juta jiwa itu.

Tingkat kesembuhan atau case recovery rate di DIY sebesar 83,42 persen dan tingkat kematian atau case fatality rate tercatat 2,56 persen. "Penambahan kasus sembuh sebanyak 277 kasus, sehingga total sembuh menjadi 46.921 kasus," kata Berty.

Advertising
Advertising

Penularan kasus Covid-19 pun akhir pekan ini turut menimpa belasan awak media massa yang bertugas di berbagai pos peliputan.

Informasi terakhir yang diperoleh Tempo, ada sekitar 13 wartawan yang positif terpapar Covid-19 dan mesti menjalani isolasi di shelter-shelter yang tersebar.

Mereka merupakan jurnalis media cetak, online hingga elektronik baik lokal maupun nasional.

Banyaknya jurnalis yang terpapar Covid-19 membuat Pemda DIY juga menutup sementara ruang media center Komplek Kantor Gubernur DIY Kepatihan mulai Jumat, 25 Juni 2021. Juga, membatasi wawancara kontak langsung dengan narasumber untuk menghindari lebih luas penularan.

“Mulai Jumat 25 Juni 2021 media center kami tutup dulu sementara sampai dengan waktu yang belum ditentukan. Kami usahakan, untuk agenda-agenda pimpinan yang penting akan kami share via Google Drive,” kata Kepala Bagian Humas, Biro Umum, Hubungan Masyarakat, dan Protokol DIY, Ditya Nanaryo Aji.

Ketua Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Yogyakarta, Shinta Maharani mengatakan hasil pendataan AJI Indonesia, sejak Maret 2020 hingga 19 Juni 2021 terdapat 381 pekerja media yang terinfeksi Covid-19, sembilan di antaranya meninggal.

"Menurut LaporCovid-19, warga yang dinyatakan positif juga kesulitan mencari fasilitas kesehatan di sekitar Jakarta dan Bandung. Penyebabnya adalah ketersediaan tempat tidur di rumah sakit yang sudah hampir penuh," kata Shinta.

Di sisi lain, pengamatan yang dilakukan AJI masih terdapat konferensi pers yang digelar sejumlah pihak kurang memperhatikan protokol kesehatan dan menimbulkan kerumunan jurnalis. Kondisi ini menempatkan jurnalis menjadi rentan tertular Covid-19 dan membahayakan nyawa jurnalis.

AJI pun mendorong institusi pemerintah dan swasta untuk ikut menjaga keselamatan jurnalis dalam menghadapi pandemi Covid-19. Salah satunya menggelar konferensi pers secara daring dengan tetap mengutamakan prinsip keterbukaan informasi.

"Keberadaan jurnalis dibutuhkan masyarakat untuk dapat memberikan informasi yang valid untuk dapat mengambil keputusan yang tepat dalam menghadapi pandemi corona ini," kata dia.

Berita terkait

Top 3 Tekno: Kenaikan UKT, Proyek Google untuk Israel, Polusi Udara dan Cina

12 menit lalu

Top 3 Tekno: Kenaikan UKT, Proyek Google untuk Israel, Polusi Udara dan Cina

Berita tentang kenaikan UKT di ITB masih mengisi Top 3 Tekno Berita Terkini.

Baca Selengkapnya

Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek Gelar Syawalan, Hadirkan Budaya Yogyakarta

10 jam lalu

Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek Gelar Syawalan, Hadirkan Budaya Yogyakarta

Trah Hamengku Buwono se-Jabodetabek menggelar syawalan, hadirkan Budaya Yogyakarta antara lain sendratari dan prajurit keraton Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

TPA Piyungan Yogya Ditutup Permanen, Ini Jurus Bantul Cegah Aksi Buang Sampah Sembarangan

14 jam lalu

TPA Piyungan Yogya Ditutup Permanen, Ini Jurus Bantul Cegah Aksi Buang Sampah Sembarangan

Penutupan TPA Piyungan di Bantul ternyata membuka masalah baru, banyak warga membuang sampah sembarangan.

Baca Selengkapnya

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

1 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Halal Fair Digelar Akhir Pekan Ini di Yogyakarta, Pengunjung Langsung Membeludak

1 hari lalu

Halal Fair Digelar Akhir Pekan Ini di Yogyakarta, Pengunjung Langsung Membeludak

Halal Fair 2024 menyajikan nuansa berwisata syariah bersama keluarga, digelar tiga hari di Jogja Expo Center Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

1 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

2 hari lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

2 hari lalu

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

Yogyakarta International Airport sebagai satu-satunya bandara internasional di wilayah ini menjadi peluang besar bagi Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Dewan Pers Minta Wartawan yang Jadi Kontestan atau Tim Sukses di Pilkada 2024 Mundur

2 hari lalu

Dewan Pers Minta Wartawan yang Jadi Kontestan atau Tim Sukses di Pilkada 2024 Mundur

Insan media yang terlibat dalam kontestasi atau menjadi tim sukses pada Pilkada 2024 diminta mengundurkan diri sebagai wartawan

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

2 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya