Panggil Stasiun TV Soal Pernikahan Artis, KPI: Rating Jangan Korbankan Publik

Reporter

Egi Adyatama

Senin, 15 Maret 2021 18:02 WIB

Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar resmi bertunangan. Foto: Instagram Atta Halilintar

TEMPO.CO, Jakarta - Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) memanggil stasiun TV yang menyiarkan prosesi pernikahan artis secara beruntun selama beberapa hari. Pemanggilan dilakukan Senin, 15 Maret 2021.

"Kami mau tahu rencananya seperti apa sih program ini. Apa substansi yang ingin disampaikan oleh teman-teman di stasiun televisi terkait dengan liputan pernikahan selebriti dengan durasi yang cukup panjang," kata Komisioner KPI Mimah Susanti saat dihubungi.

Mimah pemanggilan ini merupakan bentuk tindak lanjut KPI terhadap pengaduan masyarakat, juga tindakan inisiatif KPI sebagai pengawas pelaksanaan pedoman dan standar bagi kegiatan penyelenggaraan penyiaran.

Menurut Mimah, secara kumulatif sebenarnya sebuah program siaran harus mengandung fungsi-fungsi penyiaran. Selain informatif, fungsi lainnya adalah edukatif dan juga menghibur. Terkait tayangan siaran prosesi pernikahan artis, Mimah mengatakan sebenarnya boleh-boleh saja. Namun yang perlu diperhatikan adalah durasi, konteksnya, dan muatan yang ditampilkan.

Mimah mengatakan target stasiun TV yang mengejar rating dan pendapatan iklan adalah hal yang wajar. Rating dan pendapatan dari iklan penting untuk pertumbuhan industri media.

Advertising
Advertising

"Tapi jangan sampai kepentingan rating kepentingan pendapatan mengalahkan pemanfaatannya bagi publik," kata Mimah.

Standar program siaran, kata dia, telah menegaskan bahwa program siaran televisi wajib dimanfaatkan untuk kepentingan publik. Mimah mengatakan KPI berkomitmen mengembalikan pemanfaatan program siaran bagi publik. "Karena kan masyarakat butuh hiburan, tapi (bagaimana caranya) tak memanfaatkan frekuensi publik ini dengan semena-mena. Ini yang perlu didiskusikan dengan stasiun TV terkait," kata Mimah.

Baca: Rangkaian Pernikahan Atta Halilintar - Aurel Live di RCTI Tak Wakili Publik

Berita terkait

3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

1 hari lalu

3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

Saat momen lamaran, jangan lupa menyiapkan sambutan lamaran pihak wanita yang singkat dan juga romantis. Berikut ini contoh sambutannya.

Baca Selengkapnya

Deretan Tokoh Nasional Hadiri Resepsi Pernikahan Puteri Kelima Bamsoet

4 hari lalu

Deretan Tokoh Nasional Hadiri Resepsi Pernikahan Puteri Kelima Bamsoet

Bambang Soesatyo dan keluarga berterima kasih atas doa restu dan kehadiran para tamu undangan dalam resepsi pernikahan puteri kelimanya, Saras Shintya Putri (Cacha) dengan Avicenna Athalla Zaki Ghani Alli (Athalla).

Baca Selengkapnya

Kuasa Hukum Ungkap Ada Perjanjian Pisah Harta Antara Sandra Dewi dan Harvey Moeis

4 hari lalu

Kuasa Hukum Ungkap Ada Perjanjian Pisah Harta Antara Sandra Dewi dan Harvey Moeis

Harvey Moeis dan Sandra Dewi melakukan pisah harta saat keduanya resmi menikah pada 2016 lalu.

Baca Selengkapnya

Petasan Pernikahan Hancurkan Rumah Calon Pengantin di Madura, Seorang Kerabat Tewas

5 hari lalu

Petasan Pernikahan Hancurkan Rumah Calon Pengantin di Madura, Seorang Kerabat Tewas

Petasan yang hendak dibawa ke rumah calon mempelai wanita tersebut meledak hingga menghancurkan rumah dan menewaskan seorang kerabat.

Baca Selengkapnya

Jelang Pernikahan Anaknya, Bamsoet Gelar Pengajian dan Siraman

7 hari lalu

Jelang Pernikahan Anaknya, Bamsoet Gelar Pengajian dan Siraman

Bamsoet bersama keluarga menyelenggarakan prosesi pengajian dan siraman menggunakan adat Sunda untuk putri ke limanya, Saras Shintya Putri atau Cacha yang akan menikah dengan Avicenna Athalla Zaki Ghani Alli atau Athalla, pada Sabtu, 20 April 2024.

Baca Selengkapnya

Saran buat Pasangan Usia Paruh Baya yang Tengah Membangun Hubungan dan Ingin Menikah

9 hari lalu

Saran buat Pasangan Usia Paruh Baya yang Tengah Membangun Hubungan dan Ingin Menikah

Membangun hubungan baru di umur yang sudah tidak muda atau usia paruh baya punya tantangan unik tersendiri. Berikut hal yang perlu dipahami.

Baca Selengkapnya

Sejumlah Artis Ziarah ke Makam Keluarga Sebelum Hari Raya Idul Fitri 2024

16 hari lalu

Sejumlah Artis Ziarah ke Makam Keluarga Sebelum Hari Raya Idul Fitri 2024

Artis-artis Indonesia berziarah ke makam orang tua dan keluarga menjelang Hari Raya Idul Fitri 2024.

Baca Selengkapnya

Gerhana Matahari Total Dirayakan Besar-besaran di Amerika Utara

16 hari lalu

Gerhana Matahari Total Dirayakan Besar-besaran di Amerika Utara

Perayaan gerhana matahari di Amerika Utara dilakukan besar-besaran. Ada pesta pernikahan hingga pertunjukan musik.

Baca Selengkapnya

Reaksi Artis Saat Ditinggal Mudik Asisten Rumah Tangga yang Sudah Seperti Keluarga

17 hari lalu

Reaksi Artis Saat Ditinggal Mudik Asisten Rumah Tangga yang Sudah Seperti Keluarga

Ditinggal mudik asisten rumah tangga tentu menjadi momen paling berat bagi artis yang memiliki hubungan amat dekat seperti keluarga.

Baca Selengkapnya

Kronologi Pejabat Pertamina Arie Febriant Bertindak Kasar di Jalanan hingga Dibebastugaskan

17 hari lalu

Kronologi Pejabat Pertamina Arie Febriant Bertindak Kasar di Jalanan hingga Dibebastugaskan

Kronologi kejadian pejabat Pertamina Arie Febriant yang meludah ke arah mobil pengguna jalan karena tidak diterima ditegur setelah parkir bikin macet.

Baca Selengkapnya