Ketua Komite Covid-19 Erick Thohir Paparkan Indonesia Sehat, Bekerja, dan Tumbuh

Selasa, 11 Agustus 2020 06:02 WIB

Menteri BUMN Erick Thohir (kiri) memberikan bantuan secara simbolis kepada Petugas Satuan Pengamanan KAI dan KCI Egi Sandi Saputra (tengah) sebagai bentuk Apresiasi Kejujuran Kementerian BUMN di kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Senin, 13 Juli 2020. Egi dan Mujenih diangkat menjadi pegawai tetap di anak perusahaan KAI yaitu Kereta Commuter Indonesia (KCI). ANTARA/Muhammad Adimaja

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Pelaksana Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional Erick Thohir menjelaskan apa itu program Indonesia Sehat, Indonesia Bekerja, dan Indonesia Tumbuh. Ketiga rencana kerja ini merupakan acuan tim untuk menekan Covid-19 dan dampak negatif dari pandemi di sektor sosial-ekonomi.

"Yang kami tanamkan sekarang ini adalah, kesehatan pulih, ekonomi bangkit," ujar Erick dalam keterangannya, Senin, 10 Agustus 2020.

1. Indonesia Sehat

Erick mengatakan beberapa program Indonesia sehat adalah sosialisasi perubahan perilaku secara luas, akselerasi test swab atau PCR, pelacakan dan karantina secara nasional, serta terapi penyembuhan berkelanjutan.

Melalui program ini, pemerintah juga mendorong perubahan zona merah menjadi kuning dan hijau dengan prioritas delapan provinsi. Tujuannya, kata Erick, agar Pilkada aman.

Kemudian, pemerintah merencanakan kerja sama pembuatan dan pendistribusian imunisasi vaksin serta obat-obatan pembentuk anti-bodi dan daya tahan tubuh dalam satu tahun ke depan.

Advertising
Advertising

Selain itu, pemerintah juga akan menerapkan satu data untuk penanganan Covid-19. Serta memaksimalkan peran layanan kesehatan primer rumah sakit untuk penanganan Covid-19 di setiap daerah.

Lebih lanjut, Erick mengatakan satgas juga menyiapkan pelayanan yang berkualitas dan terjangkau dengan pendekatan keluarga, mengendalikan penyakit tidak menular terintegrasi, mempercepat kemandirian alat kesehatan dan obat dalam
negeri, hingga transformasi sistem kesehatan dan BPJS berkualitas.

2. Indonesia Bekerja

Sementara itu, untuk program Indonesia Bekerja, pemerintah berjanji mempercepat pencairan berbagai stimulus. Suntikan ini meliputi bantuan UMKM produktif, bantuan kredit dan subsidi bunga UMKM, pemberian subsidi gaji melalui Jamsostek, penyaluran bantuan untuk peserta Kartu Prakerja, penambahan bantuan sosial, pemberian subsidi listrik untuk kelompok berpenghasilan rendah, serta relaksasi abodemen listrik.

Pemerintah juga akan mempercepat penyaluran kredit untuk usaha informal dan melaksanakan program padat karya pangan oleh Kementerian Pertanian, Kementerian Kelautan dan Perikanan, serta Kementerian PUPR.

Program padat karya di pedesaan dilakukan dengan cara menggenjot produktivitas pangan, pelaksanaan program irigasi, pengembangan embung, pembangunan desa, serta percepatan penyerapan tenaga kerja.

"Dalam Indonesia Bekerja, ada bantuan UMKM produktif mudah-mudahan satu-dua minggu ini diumumkan 12 juta untuk mikro retail akan dibantu Rp 2,4 juta, kurang lebih Rp 28,8 triliun," tuturnya.

3. Indonesia Tumbuh

Sedangkan program Indonesia Tumbuh meliputi pengembangan di sektor maritim. Salah satunya, pemerintah bakal menempatkan nelayan sebagai pilar utama untuk membantu pemulihan ekonomi. Pemerintah juga akan meningkatkan penerimaan melalui cukai rokok, plastik, BBM, kendaraan, serta melakukan transformasi penerimaan perpajakan.

Di luar stimulus sebesar Rp 695 triliun yang dianggarkan pemerintah pusat untuk penanganan pagebluk, Erick menyatakan pemerintah daerah memiliki mata anggaran untuk pemulihan ekonomi.

Ketua Komite Covid-19 ini pun mendorong pihak-pihak berwenang segera melakukan percepatan realisasi dukungan dan mensinkronkan program di seluruh kementerian atau lembaga.

Berita terkait

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

15 jam lalu

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

1 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Pembekuan Darah Usai Vaksinasi AstraZeneca, Epidemiolog: Kasusnya Langka dan Risiko Terkena Minim

1 hari lalu

Pembekuan Darah Usai Vaksinasi AstraZeneca, Epidemiolog: Kasusnya Langka dan Risiko Terkena Minim

Pasien pembekuan darah pertama yang disebabkan oleh vaksin AstraZeneca adalah Jamie Scott.

Baca Selengkapnya

Kontroversi Larangan Warung Madura Buka 24 Jam, Ini Awal Kasusnya

2 hari lalu

Kontroversi Larangan Warung Madura Buka 24 Jam, Ini Awal Kasusnya

Begini awal kasus munculnya larangan terhadap warung Madura untuk buka 24 jam.

Baca Selengkapnya

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

3 hari lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya

Vaksinasi Masih Jadi Tantangan, Banyak Orang Termakan Mitos Keliru

3 hari lalu

Vaksinasi Masih Jadi Tantangan, Banyak Orang Termakan Mitos Keliru

Masih ada warga yang menganggap vaksinasi dapat menyebabkan kematian sehingga pelaksanaannya masih sering menemui kendala.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

3 hari lalu

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas merevisi lagi peraturan tentang barang bawaan impor penumpang warga Indonesia dari luar negeri.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

3 hari lalu

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Menkop UKM Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Pembatasan Jam Buka Warung Madura

4 hari lalu

Menkop UKM Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Pembatasan Jam Buka Warung Madura

Menkop UKM Teten Masduki mengevaluasi pernyataan pejabatnya tentang pembatasan jam operasinal warung atau toko klontong milik masyarakat.

Baca Selengkapnya

Tak Ada Pembatasan Operasi Warung Madura, Teten: Semua Perda harus Berpihak pada UMKM

4 hari lalu

Tak Ada Pembatasan Operasi Warung Madura, Teten: Semua Perda harus Berpihak pada UMKM

Kemenkop UKM pastikan tidak ada yang membatasi jam operasi warung atau toko klontong milik masyarakat seperti warung Madura.

Baca Selengkapnya