Menhan Prabowo Terima Kunjungan Dubes AS dan Dubes Arab Saudi

Reporter

Egi Adyatama

Selasa, 12 November 2019 19:30 WIB

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menerima kunjungan kehormatan Duta Besar Amerika Serikat Untuk Indonesia Joseph R Donovan, Selasa, 12 November 2019, di kantor Kementerian Pertahanan, di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat. Foto: Kementerian Pertahanan

TEMPO.CO, Jakarta-Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menerima kunjungan kehormatan Duta Besar Amerika Serikat Untuk Indonesia Joseph R Donovan di kantor Kementerian Pertahanan Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Selasa, 12 November 2019. Dalam kunjungan ini Donovan didampingi oleh Deputy Chief of Mission Heather C. Variava dan Defense Atache Colonel Mike Spake.

Menurut Staf Khusus Menteri Pertahanan Bidang Komunikasi Publik, Sosial Ekonomi, dan Hubungan Antar Lembaga, Dahnil Anzar Simanjuntak, dalam kunjungan itu kedua pihak membicarakan upaya-upaya bersama untuk terus mempererat kerjasama. "Jadi, seperti apa kondisi pertahanan keamanan global dan regional dan banyak diskusi terkait dengan itu," kata Dahnil usai pertemuan.

Pertemuan digelar sekitar pukul 13.00 WIB. Usai pertemuan itu, Prabowo kemudian menerima kedatangan Dubes Arab Saudi untuk Indonesia Esam A. Abid Althagafi. Sama halnya dengan kunjungan Dubes AS, Dahnil mengatakan kunjungan kehormatan itu berisi pembahasan yang sama dan ucapan selamat.

"Karena beliau adalah menhan yang baru, bicara tentang isu-isu kerja sama pertahanan antara Arab Saudi dan Indonesia," kata dia.

Selama kunjungan dua duta besar itu Prabowo didampingi Wamenhan Wahyu Sakti Trenggono, Sekjen Kemenhan Laksamana Madya Agus Setiadji, dan Karo Humas Setjen Kemenhan. Agus Setiadji mengatakan dalam kesempatan itu Prabowo juga membahas peluang kerja sama di bidang pertahanan di antara kedua negara.

Terutama potensi pengembangan industri alutsista yang menjadi pekerjaan rumah Presiden Joko Widodo kepada Kementerian Pertahanan. "Industri alutsista juga, tapi lebih kepada perkenalan pada Menhan baru," kata Agus.

Berita terkait

Soal Wacana Prabowo Tambah Kementerian, PKB Beri 3 Catatan

7 menit lalu

Soal Wacana Prabowo Tambah Kementerian, PKB Beri 3 Catatan

Ketua DPP PKB, Luluk Nur Hamidah, menyebut ada 3 hal yang harus diperhatikan Prabowo soal wacana penambahan jumlah kementerian dalam kabinet mendatang.

Baca Selengkapnya

Pesawat Super Hercules Unit Terakhir Pesanan Prabowo Bakal Tiba Bulan Ini

22 menit lalu

Pesawat Super Hercules Unit Terakhir Pesanan Prabowo Bakal Tiba Bulan Ini

Pesawat Super Hercules pesanan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto akan segera tiba di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kabinet Prabowo: 5 Kritik Terhadap Wacana Prabowo Tambah Kementerian Jadi 40

29 menit lalu

Kabinet Prabowo: 5 Kritik Terhadap Wacana Prabowo Tambah Kementerian Jadi 40

Namun, wacana Kabinet Prabowo berjumlah 40 pos ini menjadi perbincangan publik, menuai kritik dan beragam respons dari berbagai kalangan.

Baca Selengkapnya

Prabowo Sebut Jokowi Arahkan Menterinya Beri Data ke Dirinya, Pakar Bilang Begini

1 jam lalu

Prabowo Sebut Jokowi Arahkan Menterinya Beri Data ke Dirinya, Pakar Bilang Begini

Prabowo menyebut Jokowi telah memberikan arahan kepada semua menterinya untuk memberikan data ke dirinya. Apa kata pakar?

Baca Selengkapnya

Prabowo Sebut Bung Karno Bukan Milik Satu Partai, Ini Reaksi Para Politikus PDIP

2 jam lalu

Prabowo Sebut Bung Karno Bukan Milik Satu Partai, Ini Reaksi Para Politikus PDIP

Presiden terpilih Prabowo Subianto mengatakan, Bung Karno milik seluruh rakyat Indonesia. Apa kata para politikus PDIP?

Baca Selengkapnya

Bamsoet Sebut Pelantikan Prabowo - Gibran Sangat Sulit untuk Dijegal

3 jam lalu

Bamsoet Sebut Pelantikan Prabowo - Gibran Sangat Sulit untuk Dijegal

Bamsoet mengatakan tak ada celah untuk menunda atau membatalkan pelantikan Presiden dan wakil presiden terpilih Prabowo - Gibran.

Baca Selengkapnya

Alasan Keluarga Prabowo Dirikan Perusahaan yang Produksi Solder Timah di Batam

3 jam lalu

Alasan Keluarga Prabowo Dirikan Perusahaan yang Produksi Solder Timah di Batam

Adik kandung Prabowo Subianto, Hashim Djojohadikusumo, bersama anaknya, Aryo Djojohadikusumo, memilih Kota Batam menjadi tempat membangun PT Stania.

Baca Selengkapnya

Gerindra Usung Empat Nama untuk Pilkada Jakarta 2024, Siapa Saja?

12 jam lalu

Gerindra Usung Empat Nama untuk Pilkada Jakarta 2024, Siapa Saja?

Prabowo telah mengantongi sejumlah nama yang akan maju dari Gerindra di Pilkada 2024 hasil kompromi dengan partai-partai koalisi.

Baca Selengkapnya

Wakil Ketua TKN Sebut Ada Orang yang Klaim Kerja Relawan Prabowo-Gibran untuk Minta Jabatan

14 jam lalu

Wakil Ketua TKN Sebut Ada Orang yang Klaim Kerja Relawan Prabowo-Gibran untuk Minta Jabatan

Ketua Umum Solidaritas Merah Putih (Solmet) Silfester Matutina mengungkapkan bahwa ada pihak yang berusaha mengklaim kerja-kerja relawan dalam pemenangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024. Menurut Silfester, klaim-klaim itu dilakukan untuk meminta jabatan di kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Prabowo Sesumbar Hanya Butuh 4 Tahun untuk Sejahterakan Indonesia, 5 Tahun Swasembada Pangan

15 jam lalu

Prabowo Sesumbar Hanya Butuh 4 Tahun untuk Sejahterakan Indonesia, 5 Tahun Swasembada Pangan

Prabowo menyatakan bakal memberi makan untuk semua anak-anak Indonesia dari daerah mana pun.

Baca Selengkapnya