Cegah Kepadatan Jalur Mudik, Polri Terapkan Jalur Satu Arah

Reporter

Andita Rahma

Rabu, 8 Mei 2019 10:40 WIB

Pengendara memperlambat laju kendaraannya saat melintasi ruas jalan tol Cikopo-Palimanan (Cipali) di Purwakarta, Jawa Barat, Rabu, 13 Juni 2018. H-2 Lebaran diprediksi menjadi puncak arus mudik. ANTARA/Risky Andrianto

TEMPO.CO, Jakarta - Polri berencana menerapkan rekayasa lalu lintas satu arah atau one way di sejumlah jalur mudik lebaran. “Saat ini tengah dianalisis evaluasi untuk mengukur kapan waktu yang tepat melakukan one way,” kata Kepala Korps Lalu Lintas Polri Inspektur Jenderal Refdi Andri di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Rabu, 8 Mei 2019

Berita terkait: Rudiantara: Sinyal Internet Tak akan Hilang Sepanjang Jalur Mudik

Refdi mengatakan rekayasa lalu lintas tersebut diterapkan guna mengantisipasi dan mengurangi kemacetan saat mudik dan arus balik lebaran. Rencananya, kata Refdi, rekayasa jalan satu arah akan diterapkan selama tiga hari, yakni 31 Mei, 1 Juni, dan 2 Juni. Sedangkan untuk arus balik, akan diberlakukan pada 7-9 Juni.

Rekayasa satu arah ini akan diberlakukan di KM 25 Cibitung hingga KM 262 Brebes Barat. Selanjutnya, untuk arus balik akan diberlakukan di KM 189 Palimanan hingga KM 25 atau 29.

Wacana rekayasa one way saat mudik dicanangkan, kata Refdi, karena diprediksi ada peningkatan jumlah pemudik sebesar 30-40 persen dari tahun lalu.

Advertising
Advertising

Mahalnya tarif tiket pesawat diperkirakan juga bakal menyebabkan naiknya animo pemudik yang menggunakan jalur darat. "Prediksinya naik 10 persen dari yang lalu,” ujar Kepala Sub Bidang Operasional dan Pemeliharaan II Badan Pengatur Jalan Tol Joko Santoso di Hotel Ibis Cawang, Jakarta, Selasa, 7/5.

Guna mendukung penerapan sistem satu arah, Badan Usaha Jalan Tol sudah diminta menyiapkan infrastruktur guna mendukung kebijakan tersebut. Sementara regulasi akan disiapkan Kementerian Perhubungan.

"Kami juga sosialisasi ke pengguna jalan bahwasanya semua mudik ini tidak fokus ke jalur Pantura saja, tapi harus ke Pansela. Karena dari sisi kemantapan, Kementerian PUPR sedang memastikan bahwa jalan Pansela layak digunakan," kata Joko.

ANDITA RAHMA | CAESAR AKBAR

Berita terkait

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

2 hari lalu

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

Badan Pusat Statistik mencatat tingkat inflasi pada momen Lebaran atau April 2024 sebesar 3 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

8 hari lalu

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

E-Commerce Communications Director Shop Tokopedia, Nuraini Razak mengungkap tren belanja sepanjang Ramdan dan Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

9 hari lalu

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

EVP of Corporate Secretary PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji mengatakan penjualan tiket kereta api kelas Suite Class Compartment dan Luxury laris dibeli saat pelaksanaan angkutan masa Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Bawang Merah Rp 80 Ribu, Menteri Zulhas: Gara-gara Lebaran

10 hari lalu

Bawang Merah Rp 80 Ribu, Menteri Zulhas: Gara-gara Lebaran

Harga bawang merah naik hingga Rp 80 ribu per kilogram. Menteri Zulhas bilang gara-gara lebaran.

Baca Selengkapnya

Penumpang Commuter line di Masa Angkutan Lebaran Mencapai 20 Juta

10 hari lalu

Penumpang Commuter line di Masa Angkutan Lebaran Mencapai 20 Juta

PT Kereta Commuter Indonesia atau KCI mencatat total 20.944.000 penumpang commuter line selama masa angkutan Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

22 Hari Jadi Angkutan Lebaran, PT KAI Divre 1 Sumut Angkut 187.584 Penumpang

10 hari lalu

22 Hari Jadi Angkutan Lebaran, PT KAI Divre 1 Sumut Angkut 187.584 Penumpang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI resmi menutup pelaksanaan Angkutan Lebaran 2024 yang telah berlangsung selama 22 hari sejak 31 Maret.

Baca Selengkapnya

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

10 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

Hutama Karya Sebut Usai Lebaran, Kendaraan yang Melintasi Jalan Tol Trans Sumatera Malah Lebih Tinggi

11 hari lalu

Hutama Karya Sebut Usai Lebaran, Kendaraan yang Melintasi Jalan Tol Trans Sumatera Malah Lebih Tinggi

Selama periode arus mudik dan balik Lebaran 2024 di Jalan Tol Trans Sumatera, PT Hutama Karya (Persero) mencatat 2,1 juta kendaraan melintas.

Baca Selengkapnya

Direktur BRI Tinjau Langsung Operasional Layanan Libur Lebaran

11 hari lalu

Direktur BRI Tinjau Langsung Operasional Layanan Libur Lebaran

Direktur Retail Funding and Distribution BRI, Andrijanto, meninjau operasional di Branch Office BRI Jakarta untuk memastikan performa layanan BRI selama periode libur lebaran.

Baca Selengkapnya

Selama Masa Angkutan Lebaran 2024, Ada 208.798 Pelanggan Gunakan Kereta Api di KAI Daop 9 Jember

11 hari lalu

Selama Masa Angkutan Lebaran 2024, Ada 208.798 Pelanggan Gunakan Kereta Api di KAI Daop 9 Jember

KAI Daop 9 Jember menyebutkan ada sebanyak 208.798 penumpang yang menggunakan kereta api di wilayahnya selama pelaksanaan angkutan Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya