Acara yang Dibuka Jokowi Sepi Pengunjung, Kursi Disingkirkan

Jumat, 7 Desember 2018 09:57 WIB

Anggota Paspampres menyingkirkan kursi kosong di acara Digital Startup Connect 2018 yang dihadiri oleh Presiden Joko Widodo, Jakarta, 7 Desember 2018. TEMPO/Ahmad Faiz

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi membuka Digital Startup Connect 2018 di Balai Kartini, Jakarta, Jumat, 7 Desember 2018. Namun acara ini sepi pengunjung.

Baca: Survei: Jokowi Terlibat Percakapan Sensasi, Prabowo Nihil Program

Menurut jadwal yang ada, acara mulai pukul 09.00 WIB. Hingga pukul 08.50, berdasarkan pantauan Tempo, jumlah kursi yang terisi baru setengahnya.

Sekitar 30 menit sebelum kedatangan Jokowi, panitia telah meminta agar para pengunjung yang sudah hadir segera menempati kursi. Bahkan mereka meminta para penjaga stand pameran agar mengisi kursi yang kosong.

Selain itu, sejumlah personel Pasukan Pengamanan Presiden bersama panitia menyingkirkan kursi-kursi yang kosong. Langkah ini membuat perbandingan jumlah kursi yang terisi dan kosong tidak berbeda jauh.

Baca: Ma'ruf Amin Dorong Jokowi Lanjutkan Pembangunan di Papua

Jokowi tiba tepat pukul 09.00. Ia datang bersama Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf dan Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara. Sesampainya di lokasi, Jokowi menyempatkan diri untuk meninjau stand pameran yang ada.

Digital Startup Connect 2018 merupakan acara yang membahas ekosistem startup di Indonesia. Panitia mengklaim acara ini akan bakal dihadiri dua ribu anak muda.

Infografis: Rapor Merah dan Biru Kinerja Empat Tahun Jokowi - JK

"Kami harap acara ini bisa memotivasi generasi milenial untuk terus berkarya mendukung Indonesia menjadi kekuatan ekonomi digital terbersar di Asia Tenggara," kata CEO Plug and Play Indonesia Wesley Harjono dalam sambutannya.

Berdasarkan keterangan tertulis dari panitia, sejumlah tokoh akan mengisi materi. Mereka diantaranya pendiri Young on Top, Billy Boen; President Director Plug and Play Indonesia, Wesley Harjono; CEO TopKarir Indonesia, Bayu Janitra; Executive Director Grab Indonesia, Ongki Kurniawan; dan lainnya.

Berita terkait

Usai Jokowi dan Prabowo, Tony Blair Temui Airlangga Bahas Geopolitik hingga Transisi Energi

2 jam lalu

Usai Jokowi dan Prabowo, Tony Blair Temui Airlangga Bahas Geopolitik hingga Transisi Energi

Tony Blair menemui Airlangga Hartarto membahas isu geopolitik, transisi energi, hingga inklusivitas keuangan.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bertemu Tony Blair, Ini yang Dibahas

4 jam lalu

Prabowo Bertemu Tony Blair, Ini yang Dibahas

Prabowo dan Tony Blair mendiskusikan satu kunci pencapaian kemakmuran dan perbaikan kualitas hidup rakyat Indonesia.

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024: Ajudan Iriana Jokowi, Wakil Wali Kota Bogor, dan Bintang Jin dan Jun Siap Tanding di Pilkada Bogor

7 jam lalu

Pilkada 2024: Ajudan Iriana Jokowi, Wakil Wali Kota Bogor, dan Bintang Jin dan Jun Siap Tanding di Pilkada Bogor

Pilkada 2024 untuk Wali Kota Bogor akan diramaikan ajudan iriana Jokowi, Wakil Wali Kota, dan aktor Jin dan Jun Sahrul Gunawan.

Baca Selengkapnya

Gibran Berangkat ke Jakarta Hari Ini untuk Bertemu Sejumlah Tokoh

8 jam lalu

Gibran Berangkat ke Jakarta Hari Ini untuk Bertemu Sejumlah Tokoh

Gibran berangkat ke Jakarta pada Jumat siang ini. Ia enggan memberitahu akan bertemu siapa saja dan agenda apa yang dibicarakan selama di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Disebut Sering Bohongi PDIP, Gibran: Pak Hasto Bahasanya Meresahkan

8 jam lalu

Disebut Sering Bohongi PDIP, Gibran: Pak Hasto Bahasanya Meresahkan

Gibran menyebut Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto selalu memberikan jawaban negatif soal wacana pertemuan Jokowi dan Megawati.

Baca Selengkapnya

Ngobrol 1 Jam dengan Jokowi, Tony Blair Makelari Investasi Solar Panel UEA di IKN

9 jam lalu

Ngobrol 1 Jam dengan Jokowi, Tony Blair Makelari Investasi Solar Panel UEA di IKN

Tony Blair memfasilitasi rencana investasi panel surya UAE di IKN.

Baca Selengkapnya

Jokowi Pimpin Rapat Indonesia Darurat Judi Online, Omset Rp327 Triliun Setahun

9 jam lalu

Jokowi Pimpin Rapat Indonesia Darurat Judi Online, Omset Rp327 Triliun Setahun

Presiden Jokowi memimpin langsung rapat internal Indonesia darurat judi online, yang omsetnya setahun Rp327 triliun hampir 10 persen dari APBN

Baca Selengkapnya

Pramono Anung Bicara soal Hubungannya dengan Pratikno di Dua Periode Jokowi

10 jam lalu

Pramono Anung Bicara soal Hubungannya dengan Pratikno di Dua Periode Jokowi

Pramono Anung mengaku senang bekerja sama dengan Pratikno.

Baca Selengkapnya

Survei LSI Usai Pemilu: 76,2 Persen Masyarakat Puas dengan Kinerja Jokowi

11 jam lalu

Survei LSI Usai Pemilu: 76,2 Persen Masyarakat Puas dengan Kinerja Jokowi

Direktur Eksekutif LSI, Djayadi Hanan, menyebut hasil survei LSI menunjukkan tingkat kepuasan kepada kinerja Presiden Jokowi berada di angka 76,2 persen.

Baca Selengkapnya

Gibran dan Hasto Berbalas Pernyataan Soal Pertemuan Jokowi dan Megawati

14 jam lalu

Gibran dan Hasto Berbalas Pernyataan Soal Pertemuan Jokowi dan Megawati

Hasto menyangsikan kata-kata Gibran setelah beberapa kali merasa dibohongi oleh Wali Kota Solo itu.

Baca Selengkapnya