Prabowo Sambangi Kediaman Neno Warisman Sore Ini

Selasa, 31 Juli 2018 11:22 WIB

Neno Warisman, orator dalam deklarasi relawan #2019GantiPresiden turun dari mobil komando di depan pintu pagar barat daya, lapangan Monas, Jakarta Pusat, 6 Mei 2018. Tempo/Fajar Pebrianto

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto akan bertemu dengan Neno Warisman. Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sugiono mengatakan pertemuan itu akan berlangsung Selasa sore, 31 Juli 2018.

Baca: SBY Turun Gunung, Jokowi Vs Prabowo Diprediksi Menarik

"Benar, beliau akan bertemu Bu Neno sore ini," kata Sugiono ketika dihubungi, Selasa, 31 Juli 2018.

Pertemuan itu rencananya digelar di rumah Neno Warisman di kawasan Cimanggis, Depok, Jawa Barat pukul 15.00 WIB. Sugiono mengatakan pertemuan itu untuk silaturahmi Prabowo dan Neno. "Agenda utamanya adalah silaturahmi," kata dia.

Sebelumnya, Prabowo sempat mengungkapkan keprihatinannya atas kejadian yang dialami Neno belum lama ini. Pada Sabtu, 28 Juli lalu, Neno tertahan di Bandar Udara Hang Nadim, Batam.

Advertising
Advertising

Aktivis yang kerap menyuarakan gerakan #2019GantiPresiden itu terhadang massa yang menolak kedatangannya. Adapun kedatangan Neno adalah untuk menghadiri deklarasi #2019GantiPresiden yang akan digelar di Masjid Agung, Batam Centre pada Ahad pagi, 29 Juli.

Dalam acara peresmian Roemah Djoeang di Jakarta pada Ahad lalu, Prabowo mengaku kagum terhadap kepribadian Neno. Dia menyebut Neno sebagai sosok pemberani dalam mengampanyekan gerakan #2019GantiPresiden kendati menerima banyak intimidasi.

Baca: PKS Akan Siapkan Strategi Jika Prabowo Tak Mengikuti Ijtima Ulama

Prabowo Subianto juga dijadwalkan bertemu dengan elit Partai Amanat Nasional dan Partai Keadilan Sejahtera malam nanti. Direktur Pencapresan PKS Suhud Alynuddin mengatakan, Gerindra akan menjadi tuan rumah dalam pertemuan ketiga partai nanti malam.

"Pertemuan nanti malam antara Gerindra, PKS, PAN. Tempat di Prapanca, dan bertindak sebagai tuan rumah Partai Gerindra," kata Suhud.


BUDIARTI UTAMI PUTRI | ANDITA

Berita terkait

Prabowo Bertemu Tony Blair, Ini yang Dibahas

9 menit lalu

Prabowo Bertemu Tony Blair, Ini yang Dibahas

Prabowo dan Tony Blair mendiskusikan satu kunci pencapaian kemakmuran dan perbaikan kualitas hidup rakyat Indonesia.

Baca Selengkapnya

Sekelompok Pemuda dari Makassar Demo ke Patung Kuda: Disuruh Berangkat Membela Prabowo

45 menit lalu

Sekelompok Pemuda dari Makassar Demo ke Patung Kuda: Disuruh Berangkat Membela Prabowo

Sekelompok pemuda yang mengaku dari Makassar ikut demo di kawasan Patung Kuda Jakarta. Salah seorang mengatakan datang membela Prabowo.

Baca Selengkapnya

Massa Pendukung Tetap Gelar Demo Meski Dilarang Prabowo

3 jam lalu

Massa Pendukung Tetap Gelar Demo Meski Dilarang Prabowo

Massa aksi pendukung Prabowo-Gibran dari sejumlah ormas mulai berdatangan di pada Pukul 15.00.

Baca Selengkapnya

Gibran Berangkat ke Jakarta Hari Ini untuk Bertemu Sejumlah Tokoh

4 jam lalu

Gibran Berangkat ke Jakarta Hari Ini untuk Bertemu Sejumlah Tokoh

Gibran berangkat ke Jakarta pada Jumat siang ini. Ia enggan memberitahu akan bertemu siapa saja dan agenda apa yang dibicarakan selama di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Pendukung Prabowo-Gibran Batal Demo di MK, Imbauan hingga Tanggapan Gibran

4 jam lalu

Pendukung Prabowo-Gibran Batal Demo di MK, Imbauan hingga Tanggapan Gibran

Prabowo meminta para pendukungnya membatalkan rencana aksi di MK. Apa tanggapan Gibran?

Baca Selengkapnya

Menkominfo Ungkap Kesan Pertemuan Tim Cook Apple dan Prabowo

5 jam lalu

Menkominfo Ungkap Kesan Pertemuan Tim Cook Apple dan Prabowo

Budi Arie Setiadi mengatakan Tim Cook mengapresiasi hasil pemilu presiden Indonesia atas terpilihnya Prabowo.

Baca Selengkapnya

Prabowo Minta Pendukung Batalkan Demo di MK, Gibran: Ikuti Aja Arahannya

8 jam lalu

Prabowo Minta Pendukung Batalkan Demo di MK, Gibran: Ikuti Aja Arahannya

Prabowo Subianto sebelumnya meminta para pendukungnya membatalkan rencana aksi di depan Gedung MK hari ini.

Baca Selengkapnya

Keyakinan Kubu Anies-Prabowo-Ganjar Jelang Putusan Sengketa Pilpres di MK

9 jam lalu

Keyakinan Kubu Anies-Prabowo-Ganjar Jelang Putusan Sengketa Pilpres di MK

Kubu Anies dan Ganjar optimistis MK yakin akan mengabulkan permohonan mereka. Sementara kubu Prabowo meyakini sebaliknya.

Baca Selengkapnya

Beda Sikap Prabowo dan Gibran soal Rencana Demo Pendukungnya di MK

9 jam lalu

Beda Sikap Prabowo dan Gibran soal Rencana Demo Pendukungnya di MK

Prabowo dan Gibran berbeda sikap saat menanggapi rencana demo para pendukungnya menjelang putusan sidang sengketa Pilpres di Gedung MK.

Baca Selengkapnya

Kata Gerindra Soal Pertemuan Prabowo dan Megawati, Ada Pembicaraan Intensif dengan PDIP

10 jam lalu

Kata Gerindra Soal Pertemuan Prabowo dan Megawati, Ada Pembicaraan Intensif dengan PDIP

Sekjen Gerindra menyebut jadwal pertemuan Prabowo dan Megawati sedang disusun dan kemungkinan usai sidang sengketa Pilpres di MK.

Baca Selengkapnya