Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

29 Tahun Nabung Rp 10 Ribu Sehari, Loper Koran Ini Berhaji

image-gnews
Muhammad hambali, warga Serang, Banten, selama 29 tahun jadi loper koran, setiap hari menabung Rp 10 ribu, akhirnya bisa berhaji tahun 2015. TEMPO/Darma Wijaya
Muhammad hambali, warga Serang, Banten, selama 29 tahun jadi loper koran, setiap hari menabung Rp 10 ribu, akhirnya bisa berhaji tahun 2015. TEMPO/Darma Wijaya
Iklan

TEMPO.CO, Serang - Menjadi seorang loper koran selama 29 tahun tidak menciutkan niat Imam Hambali untuk berangkat ke Tanah Suci guna menunaikan ibadah haji. Tahun 2015 Hambali bisa berangkat berhaji berkat doa dan kerja keras selama 29 tahun menjadi loper koran.

Tidak ada yang tidak mungkin jika kerja keras yang dibarengi doa akan berbuah manis. Begitulah prinsip hidup yang dipegang oleh Imam Hambali, pria kelahiran Lamongan, Jawa Timur, yang bekerja sebagai seorang loper koran di wilayah Kota Serang.

Sebagai loper koran, Hambali bercerita, penghasilannya memang pas-pasan. Namun niat yang kuat Hambali untuk berangkat menunaikan ibadah haji ke Tanah Suci akhirnya terwujud. Menurut dia, niat itu muncul sejak ia duduk di bangku sekolah SMA. Sejak bekerja sebagai loper koran pada 1986, 29 tahun silam, Hambali selalu menyisihkan penghasilannya sebesar Rp 10 ribu setiap harinya, hingga akhirnya ia memiliki toko di rumahnya di wilayah Lopang, Kecamatan Serang, Kota Serang.

Imam Hambali mengatakan dari penghasilan toko miliknya dan penghasilan sebagai seorang loper koran, setiap hari ia selalu menyisihkan sebagian penghasilan tersebut untuk biaya berhaji.

Tidak hanya dirinya, bahkan sang istri, yakni Ade Surlina, juga diberangkatkan Imam Hambali untuk menunaikan rukun Islam yang kelima tersebut.

Di mata keluarganya, kata seorang kakaknya, Muhammad Syafii, Hambali dikenal sebagai sosok pekerja keras. Meski hanya seorang loper koran, usaha Hambali untuk menunaikan ibadah haji mendapat dukungan dari keluarganya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Imam Hambali, yang merupakan alumnus sebuah pondok pesantren di Gresik, Jawa Timur, rencananya akan berangkat pada kloter 14, Sabtu, 29 Agustus 2015, bersama ratusan calon jemaah haji dari Kota Serang ke Tanah Suci.

DARMA WIJAYA

Saksikan Videonya:

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


70 Gedung Sekolah di Kota Serang Alami Kerusakan Berat

28 November 2023

Guru mengajar sejumlah siswa yang duduk di lantai tanpa bangku dan meja belajar di SD Negeri Gelam 2 di Kampung Cigelam, Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang, Banten, Kamis, 2 September 2021. ANTARA/Asep Fathulrahman
70 Gedung Sekolah di Kota Serang Alami Kerusakan Berat

Menurut Suherman, kerusakan gedung sekolah itu akan segera ditangani.


5 Bulan Belajar Lesehan, Siswa SDN Ambon Kota Serang Akhirnya Dapat Bantuan Meja dan Kursi

21 November 2023

Pemkot Serang menyalurkan bantuan kursi dan meja untuk SDN Ambon, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Banten, Senin (20/11/2023).  (ANTARA/Desi Purnama Sari)
5 Bulan Belajar Lesehan, Siswa SDN Ambon Kota Serang Akhirnya Dapat Bantuan Meja dan Kursi

Para siswa SDN itu sebelumnya belajar secara lesehan di kelas karena kursi dan meja belajar mereka rusak.


Siswa SDN di Kota Ini Sudah 5 Bulan Belajar di Lantai

17 November 2023

Sejumlah siswa belajar di lantai tanpa bangku dan meja belajar di SD Negeri Gelam 2 di Kampung Cigelam, Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang, Banten, Kamis, 2 September 2021. Sekolah ini memiliki enam ruang kelas, dua di antaranya terpaksa menggelar pembelajaran di atas lantai. ANTARA/Asep Fathulrahman
Siswa SDN di Kota Ini Sudah 5 Bulan Belajar di Lantai

Puluhan siswa SDN Ambon di Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Banten, terpaksa belajar hanya beralaskan karpet lantaran meja dan kursinya rusak.


39 Hektare Sawah di Serang Mengalami Kekeringan, Gagal Panen akibat Puso

5 Oktober 2023

Ilustrasi kekeringan: Warga berjalan di sawah yang kering akibat kemarau di Rajeg, Kabupaten Tangerang, Banten. ANTARA FOTO/Fauzan/ama.
39 Hektare Sawah di Serang Mengalami Kekeringan, Gagal Panen akibat Puso

Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan Kota Serang mencatat dari 237,5 hektare sawah yang mengalami kekeringan 39 hektare.


Puluhan Hektare Sawah Puso Akibat Kekeringan di Kota Serang

5 Oktober 2023

Ilustrasi kekeringan: Warga berjalan di sawah yang kering akibat kemarau di Rajeg, Kabupaten Tangerang, Banten. ANTARA FOTO/Fauzan/ama.
Puluhan Hektare Sawah Puso Akibat Kekeringan di Kota Serang

Tercatat 39 hektare sawah alami puso akibat kekeringan dan ketersediaan air di irigasi mengalami penurunan debit air.


Ribuan Keluarga Krisis Air Bersih, Status Kekeringan Kota Serang Menuju Siaga Darurat

7 September 2023

Distribusi air bersih oleh BPBD Kota Serang untuk warga Kecamatan Kasemen, Kamis, 7 September 2023. (ANTARA/Desi Purnama Sari)
Ribuan Keluarga Krisis Air Bersih, Status Kekeringan Kota Serang Menuju Siaga Darurat

Wilayah yang paling terdampak kekeringan adalah Kecamatan Kasemen.


PMI Banten Tingkatkan Sosialisasi Donor Darah

9 Juni 2023

PMI Banten Tingkatkan Sosialisasi Donor Darah

Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Banten terus meningkatkan sosialisasi dan membangun komunikasi dengan berbagai pihak untuk meningkatkan pemenuhan stok darah.


Pesan Yandri Susanto untuk 878 Calon Jamaah Haji Kota Serang

11 Mei 2023

Wakil Ketua MPR RI Yandri Susanto.
Pesan Yandri Susanto untuk 878 Calon Jamaah Haji Kota Serang

Para calon jamaah haji bisa mendapatkan haji mabrur jika meluruskan niat dan menjaga hati, menjaga kesehatan, dan menjaga nama baik bangsa.


Pembobol Gudang Sembako di Serang Ditangkap di Magelang, Terdeteksi Lewat Tol Jakarta-Merak

10 Mei 2023

Ilustrasi pembobolan rumah.[nypost]
Pembobol Gudang Sembako di Serang Ditangkap di Magelang, Terdeteksi Lewat Tol Jakarta-Merak

Kapolres mengapresiasi PT ASTRA Infra Toll Road atau Marga Mandala Sakti (MMS) yang telah membantu kepolisian melacak para pembobol gudang itu.


Menu Hidangan yang Wajib Dicicipi Saat Mudik Lebaran Berada di Kota Serang

21 April 2023

Rabeg, makanan khas Banten. TEMPO/Ifa Nahdi
Menu Hidangan yang Wajib Dicicipi Saat Mudik Lebaran Berada di Kota Serang

Hidangan di sela mudik lebaran Kota Serang adalah mulai dari sate bandeng hingga sambal buroq.