Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Menlu AS John Kerry Tiba di Jakarta  

image-gnews
John Kerry.  REUTERS/Jason Reed
John Kerry. REUTERS/Jason Reed
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -- Menteri Luar Negeri Amerika Serikat John Kerry tiba di Jakarta, Sabtu 15 Februari 2014 malam, dan bersiap melanjutkan lawatan diplomatiknya, setelah sebelumnya berkunjung ke Korea Selatan dan China.

Informasi tersebut disampaikan akun Twitter resmi Kedutaan Besar AS di Jakarta @usembassyjkt. Duta Besar AS untuk Indonesia Robert Blake menyambut Kerry di Bandara Halim Perdana Kusuma.

Kerry dijadwalkan mengikuti rapat komisi bersama (Joint Commission Meeting) Kemitraan Komprehensif AS-Indonesia. Kerry juga akan menyampaikan keinginan AS untuk melanjutkan kerja sama dengan Indonesia dalam berbagai hal  termasuk perubahan iklim, keamanan, demokrasi, integrasi regional, serta hak asasi manusia. 

Menlu RI Marty Natalegawa sebelumnya menyatakan Kerry juga dijadwalkan akan menandatangani Nota Kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) Kerja sama selatan-selatan dan Triangular

MoU tersebut merupakan bentuk kerja sama yang bertujuan meluaskan kemitraan kepada negara pihak ketiga, untuk meningkatkan kapasitas negara tersebut di bidang pembangunan, demokrasi, HAM dan lainnya.

Kemudian, terdapat juga kesepahaman dua negara yang akan ditanda-tangani di bidang perlindungan satwa liar dan pemberantasan penyelundupan satwa liar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain itu, antara Marty dan Kerry juga akan terjadi pembicaraan mengenai eskalasi konflik yang terjadi di kawasan Asia-Pasifik, seperti di Laut China Selatan dan Laut China Timur.

Sebelum Februari ini, Kerry terakhir mengunjungi Indonesia saat menggantikan Presiden AS Barrack Obama dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Kerja Sama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC) di Nusa Dua, Bali, Oktober 2013.

WDA | ANT

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Luhut Berkisah Kondisinya di Singapura: Sudah Olahraga dan Terima Kunjungan Utusan Joe Biden

18 November 2023

Luhut Binsar Pandjaitan dalam unggahan video di media sosial. Instagram
Luhut Berkisah Kondisinya di Singapura: Sudah Olahraga dan Terima Kunjungan Utusan Joe Biden

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan menyampaikan kondisi terkini kesehatannya.


Mendag Zulkifli Hasan: Pulihkan Ekonomi, Tingkatkan Kerja Sama ASEAN-AS

24 Agustus 2023

Menteri Perdagangan RI, Zulkifli Hasan selaku AEM Chair memimpin Pertemuan Konsultasi AEM-Perwakilan Perdagangan Amerika Serikat (United States Trade Representative/USTR) di Semarang, Jawa Tengah, Senin 21 Agustus 2023.
Mendag Zulkifli Hasan: Pulihkan Ekonomi, Tingkatkan Kerja Sama ASEAN-AS

Pertemuan antara para Menteri Ekonomi ASEAN dan USTR bertujuan untuk mendiskusikan peningkatan kerja sama antara ASEAN dan Amerika Serikat


Mendag: Indonesia-AS Sepakat Gelar Pertemuan TIFA pada 2024

23 Agustus 2023

Mendag: Indonesia-AS Sepakat Gelar Pertemuan TIFA pada 2024

Amerika Serikat juga meminta dukungan dari Indonesia terkait perundingan Indo-Pacific Economic Framework (IPEF)


Terkini: Kemendag Buka Suara Ancaman Aprindo Stop Minyak Goreng, Luhut Tagih Janji John Kerry

14 April 2023

Ilustrasi Minyak Goreng. bimcbali.com
Terkini: Kemendag Buka Suara Ancaman Aprindo Stop Minyak Goreng, Luhut Tagih Janji John Kerry

Aprindo ancam menghentikan penjualan minyak goreng di ritel karena utang rafaksi senilai Rp 344 miliar belum dibayar pemerintah. Kemendag buka suara.


Luhut Temui John Kerry, Tagih Janji Pendanaan Transisi Energi Amerika

14 April 2023

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan dalam kunjungannya ke Washington DC antara lain bertemu dengan Utusan Khusus Presiden AS untuk iklim John Kerry, Presiden World Bank David Malpass, Penasihat Keamanan Nasional AS Jake Sullivan, dan Managing Director International Monetary Fund (IMF) Kristalina Georgieva. Ia juga bertemu dengan pimpinan sejumlah perusahaan AS seperti Apple, Tesla, Starlink, dan Chevron. Pertemuan itu di antaranya membahas isu lingkungan hingga investasi. Instagram
Luhut Temui John Kerry, Tagih Janji Pendanaan Transisi Energi Amerika

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menemui John Kerry untuk menaging janji Amerika Serikat.


Bamsoet Terima Dominique Plewes, Dukung Peningkatan Kerja sama Indonesia - AS

2 September 2022

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo saat menerima Mrs. Dominique Plewes di Jakarta, Jumat (2/9/22).
Bamsoet Terima Dominique Plewes, Dukung Peningkatan Kerja sama Indonesia - AS

Del Mar Country Club telah memiliki sejarah panjang sebagai tempat berkumpulnya para tokoh bisnis, politik, militer, dan akademis yang berpengaruh di Amerika Serikat.


HUT Amerika Serikat ke-245: Ini Daftar Presiden yang Pernah ke Indonesia

4 Juli 2021

AS Barack Obama dan Presiden Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono di Istana Merdeka, Jakarta. AP Photo/Adi Weda
HUT Amerika Serikat ke-245: Ini Daftar Presiden yang Pernah ke Indonesia

Sejak Republik Indonesia merdeka enam presiden Amerika Serikat pernah berkunjung ke sini


Kunjungi Indonesia, Wakil Menlu AS Wendy Sherman Bahas Perpanjangan GSP

31 Mei 2021

Wendy Sherman tiba untuk pertemuan tentang Suriah di markas besar PBB Eropa di Jenewa 13 Februari 2014. [REUTERS/Denis Balibouse]
Kunjungi Indonesia, Wakil Menlu AS Wendy Sherman Bahas Perpanjangan GSP

RI optimistis AS akan memperpanjang Generalized System of Preferences atau GSP selama pertemuan dengan Wakil Menteri Luar Negeri AS Wendy Sherman.


Kontak Sri Mulyani, Menkeu Amerika Ingin Tingkatkan Kerja Sama

11 Maret 2021

Presiden Amerika Terpilih Joe Biden menunjuk Janet Yellen sebagai Menteri Keuangan Amerika yang baru (Sumber: Reuters)
Kontak Sri Mulyani, Menkeu Amerika Ingin Tingkatkan Kerja Sama

Menkeu Amerika Janet Yellen mengutarakan niat negaranya untuk meningkatkan kerja sama dengan Indonesia


Luhut: John Kerry Sebut RI Paling Berhasil Tangani Deforestrasi di Seluruh Dunia

3 Maret 2021

Luhut Binsar Panjaitan. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Luhut: John Kerry Sebut RI Paling Berhasil Tangani Deforestrasi di Seluruh Dunia

Menteri Luhut menyatakan Indonesia saat ini terkenal di dunia karena selama empat tahun terakhir dianggap berhasil dalam penanganan deforestasi.