Mesin Pencetak Uang Palsu Rp 12,2 Miliar Diimpor  

Reporter

Rabu, 28 Januari 2015 13:12 WIB

Ilustrasi pungli. ANTARA/Agus Bebeng

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Kepolisian Resor Jember Ajun Komisaris Besar Sabilul Alif mengatakan dua mesin yang digunakan Aman cs untuk mencetak uang palsu didatangkan dari luar negeri. "Mesin yang digunakan itu mesin impor dan didesain untuk mencetak uang palsu," kata Sabilul di Markas Polres Jember, Jawa Timur, Rabu, 28 Januari 2015. (Baca: Uang Palsu Rp 12,2 Miliar yang Disita di Jember Berasal dari Jombang)

Kedua mesin cetak itu, Oliver dan Friend, memiliki berat masing-masing sekitar 3 ton. Harganya sekitar Rp 300 juta per unit. Berdasarkan keterangan tersangka, kata Sabilul, baru sekali ini mereka mencetak uang palsu. "Kami tidak serta-merta percaya dengan pengakuan tersangka. Masih terus dikembangkan," kata Sabilul.

Sabilul mengatakan pencetakan uang palsu ini menggunakan kertas khusus yang berbeda dengan jenis kertas Perusahaan Umum Percetakan Uang Republik Indonesia ataupun kertas HVS. "Kualitasnya lebih bagus dibanding uang palsu lain. Pembuatan uang palsu tersebut menghabiskan biaya Rp 200 juta." (Baca juga: Uang Palsu Kualitas Super Beredar di Bekasi)

Sebelumnya, Polres Jember mengungkap kasus peredaran uang palsu senilai Rp 12,2 miliar. Dalam pengungkapan kasus uang palsu ini, polisi menangkap empat orang. Mereka adalah Aman, 23 tahun, warga Desa Lesung Batu, Kecamatan Rawas Ulu, Kabupaten Musi, Sumatera Selatan; Agus Sugiyoto, 48 tahun, Desa Plosogerang, Kecamatan Jombang, Kabupaten Jombang; Abdul Karim bin Nahrowi, 46 tahun, warga Dusun Bandaran, Desa Mancilan, Kecamatan Mojo Agung, Kabupaten Jombang; serta Kasmari bin Karto, 44 tahun, warga Dusun Doyong Desa Ringin Pitu, Kecamatan Plemahan, Kabupaten Kediri.

Sabtu, 24 Januari 2015, polisi menangkap Aman di Terminal Bus Tawang Alung, Kecamatan Rambipuji, Kabupaten Jember, setelah menerima informasi ihwal adanya uang palsu. Setelah menggeledah tas Aman, polisi menemukan Rp 116 juta uang palsu. Kasus ini kemudian dikembangkan dan polisi menyeret tersangka lain dengan total barang bukti Rp 12,2 miliar.

DAVID PRIYASIDHARTA

Berita Lain:
Menteri Tedjo, Jaya di Laut Gagal di Darat

Selalu Bilang Next, Ceu Popong Tegur Menteri Anies

Pengacara Budi Gunawan Kini Incar Penyidik KPK

KPK Rontok, Giliran Yusuf PPATK 'Diteror' DPR

Berita terkait

Waspada Uang Palsu Jelang Lebaran, Cegah dengan Tips Ini

26 hari lalu

Waspada Uang Palsu Jelang Lebaran, Cegah dengan Tips Ini

Waspada peredaran uang palsu saat bagi-bagi THR menjelang Lebaran.

Baca Selengkapnya

Waspada Peredaran Uang Palsu, Begini Cara Bedakan Uang Asli dan Palsu

26 hari lalu

Waspada Peredaran Uang Palsu, Begini Cara Bedakan Uang Asli dan Palsu

Kebutuhan terhadap uang tunai mendekati lebaran meningkat. Namun, perlu waspada peredaran uang palsu. Ingat lagi bedakan uang asli dan palsu.

Baca Selengkapnya

Waspada Menjelang Lebaran, Ini Ciri-Ciri Uang Palsu dan Cara Menghindarinya

39 hari lalu

Waspada Menjelang Lebaran, Ini Ciri-Ciri Uang Palsu dan Cara Menghindarinya

Menjelang idul fitri, banyak orang yang menawarkan penukaran uang baru. Sebaiknya tetap waspada dan pahami ciri-ciri uang palsu agar tidak tertipu.

Baca Selengkapnya

Jelang Lebaran, Uang Palsu Beredar di Jakarta Barat

41 hari lalu

Jelang Lebaran, Uang Palsu Beredar di Jakarta Barat

Polres Jakarta Barat membongkar peredaran uang palsu di Cengkareng,

Baca Selengkapnya

Pengedar Dolar Singapura Palsu di Batam Ditangkap, Nilainya Rp 45 Miliar Mau Ditukar di Casino Marina Bay

31 Januari 2024

Pengedar Dolar Singapura Palsu di Batam Ditangkap, Nilainya Rp 45 Miliar Mau Ditukar di Casino Marina Bay

Polda Kepri menangkap pengedar uang palsu dolar Singapura di Batam. Ketahuan saat mau ditukarkan di casino Marina Bay.

Baca Selengkapnya

BI Ajak Masyarakat Waspada Peredaran Uang Palsu di Tahun Politik, Lakukan Ini Jika Menemukannya

5 Desember 2023

BI Ajak Masyarakat Waspada Peredaran Uang Palsu di Tahun Politik, Lakukan Ini Jika Menemukannya

Bank Indonesia atau BI melakukan berbagai antisipasi untuk mencegah peredaran uang palsu terutama di tahun politik ini.

Baca Selengkapnya

Ragam Modus yang Sering Dipakai dalam Kejahatan Peredaran Uang Palsu

5 Desember 2023

Ragam Modus yang Sering Dipakai dalam Kejahatan Peredaran Uang Palsu

Pelaku tindak pidana pemalsuan uang dan peredaran uang palsu menggunakan beragam modus operandi untuk melancarkan aksinya.

Baca Selengkapnya

Hati-Hati Peredaran Uang Palsu Modus Isi Ulang Saldo Digital, Terjadi di Bekasi

3 Desember 2023

Hati-Hati Peredaran Uang Palsu Modus Isi Ulang Saldo Digital, Terjadi di Bekasi

Polisi tetap melakukan penyelidikan percobaan peredaran uang palsu modus isi ulang saldo digital, meski tidak ada korban.

Baca Selengkapnya

BI: Waspadai Peredaran Uang Palsu Terutama di Masa Kampanye Pemilu

3 Desember 2023

BI: Waspadai Peredaran Uang Palsu Terutama di Masa Kampanye Pemilu

BI menyarankan masyarakat untuk menggunakan uang digital agar terhindar dari penyalahgunaan uang palsu.

Baca Selengkapnya

Transaksi COD Pakai Uang Palsu, Pemuda di Tangerang Ditangkap Polisi

8 Oktober 2023

Transaksi COD Pakai Uang Palsu, Pemuda di Tangerang Ditangkap Polisi

Polisi mengungkap sejumlah pengaduan masyarakat yang resah dengan peredaran uang palsu saat bertransaksi secara COD.

Baca Selengkapnya