Skandal Bupati Aceng Tak Kejutkan Kawan Dekatnya

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Kamis, 6 Desember 2012 13:59 WIB

Masyarakat Garut berunjuk rasa menentang perilaku bupati Aceng M. Fikri yang melakukan pernikahan siri singkat dengan Fany Octora di Garut (4/11). TEMPO/Sigit Zulmunir

TEMPO.CO, Garut - Bupati Garut Aceng HM Fikri menjadi perhatian publik saat ia menceraikan Fany Octora, perempuan berusia 18 tahun yang dinikahinya secara siri.

Kabar perceraian mahligai rumah tangga yang hanya berumur empat hari itu membuat geger masyarakat Garut hingga sampai ke telinga Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Melalui Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan dan Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi, SBY meminta persoalan ini dipantau.

Sebenarnya, seperti apa karakter Bupati Garut Aceng HM Fikri di mata orang-orang dekatnya? Tempo mewawancari seseorang yang mengklaim dekat dengan Aceng. (Baca juga: Rumor Nikah 2 Bulan Aceng-Shinta Jadi Omongan)

Menurut kawan dekat Aceng yang enggan disebut namanya ini, perilaku Aceng yang sering dekat dengan perempuan adalah hal biasa. "Kang Aceng memang seperti itu," ujarnya, Kamis, 6 Desember 2012. Ia dan Aceng berkawan sejak tahun 1999. Saat itu, Aceng gagal mencalonkan diri dalam pemilu legislatif 1999.

Menurut dia, sejak dulu banyak perempuan yang dekat dengan Aceng. Tak jarang Aceng terlihat menggandeng wanita yang berbeda-beda.

Beberapa teman wanita Aceng disebut sebagai keponakan, adik ipar, dan lainnya. Pernah juga Aceng menyebut perempuan yang digandengnya adalah saudara jauh dari Kecamatan Samarang, Tarogong, Garut Kota, hingga ke daerah selatan yang paling ujung di Kota Garut.

Kepada sejumlah wartawan, Aceng menampik semua tuduhan itu. (Baca juga: Keluarga Fany Cabut Gugatan Terhadap Bupati Aceng)

SIGIT ZULMUNIR


Berita terpopuler lainnya:
Wakil Jokowi di Solo Ingin Jadi Wali Kota Jakut
Pria Hobi Selingkuh Terlihat dari Wajahnya!

Begini Modus Penipuan ''Anak Anda Kecelakaan''

Bupati Aceng Diduga Memeras Rp 250 Juta

Berita terkait

10 Perilaku Pasangan yang Merendahkan Anda dan Hubungan, Jangan Ditoleransi

41 hari lalu

10 Perilaku Pasangan yang Merendahkan Anda dan Hubungan, Jangan Ditoleransi

Anda sering terluka atau mempertanyakan harga diri. Berikut perilaku pasangan yang menjadi sinyal Anda harus bersikap tegas dalam hubungan.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Pihak Johnny Depp atas Tuduhan Pelecehan Verbal dari Lawan Mainnya

43 hari lalu

Tanggapan Pihak Johnny Depp atas Tuduhan Pelecehan Verbal dari Lawan Mainnya

Tanggapan Johnny Depp setelah dituduh melakukan pelecehan verbal terhadap lawan mainnya di lokasi syuting film Blow yang dirilis 23 tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Mantan Produser Nickelodeon Minta Maaf Atas Perilakunya yang Diungkap Serial Quiet On Set

45 hari lalu

Mantan Produser Nickelodeon Minta Maaf Atas Perilakunya yang Diungkap Serial Quiet On Set

Mantan Produser Nickelodeon, Dan Schneider terseret kasus pelecehan, seksisme, rasisme, dan perlakuan tidak pantas terhadap artis cilik.

Baca Selengkapnya

Fakultas Filsafat UGM Dalami Dugaan Kekerasan Seksual Mahasiswa dengan Korban 8 Orang

46 hari lalu

Fakultas Filsafat UGM Dalami Dugaan Kekerasan Seksual Mahasiswa dengan Korban 8 Orang

Fakultas Filsafat UGM menunggu laporan dari para korban untuk penanganan yang lebih tepat dan cepat.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Pungli di Rutan KPK, Terbongkarnya Diawali Kejadian Pelecehan Seksual

48 hari lalu

Kilas Balik Kasus Pungli di Rutan KPK, Terbongkarnya Diawali Kejadian Pelecehan Seksual

KPK telah menetapkan 15 tersangka kasus pungutan liar di rumah tahanan KPK. Berikut kilas baliknya, diawali kejadian pelecehan seksual.

Baca Selengkapnya

Dugaan Pelecehan oleh Rektor Universitas Pancasila, Polisi Periksa 15 Saksi

6 Maret 2024

Dugaan Pelecehan oleh Rektor Universitas Pancasila, Polisi Periksa 15 Saksi

Rektor Universitas Pancasila nonaktif Edie Toet Hendratno dilaporkan dua orang atas dugaan pelecehan

Baca Selengkapnya

Dugaan Pelecehan Seksual Oleh Dokter di Palembang, Pelapor akan Serahkan Barang Bukti

1 Maret 2024

Dugaan Pelecehan Seksual Oleh Dokter di Palembang, Pelapor akan Serahkan Barang Bukti

Perkara dugaan pelecehan seksual oleh dokter di salah satu rumah sakit di Jakabaring, Palembang, terus bergulir di Polda Sumatera Selatan

Baca Selengkapnya

Datangi Polda, Rektor Universitas Pancasila Edie Toet Bantah Lakukan Pelecehan Seksual

29 Februari 2024

Datangi Polda, Rektor Universitas Pancasila Edie Toet Bantah Lakukan Pelecehan Seksual

Rektor Universitas Pancasila nonaktif, Edie Toet Hendratno, 72 tahun, memenuhi panggilan polisi untuk diperiksa di kasus dugaan pelecehan seksual

Baca Selengkapnya

Rektor Universitas Pancasila Diperiksa Hari Ini, Korban Bantah Ada Motif Politik

29 Februari 2024

Rektor Universitas Pancasila Diperiksa Hari Ini, Korban Bantah Ada Motif Politik

Pengacara rektor Universitas Pancasila menuding ada motif politik karena isu pelecehan seksual ini mencuat jelang pemilihan rektor.

Baca Selengkapnya

Yayasan Minta Rektor Universitas Pancasila Kooperatif Jalani Proses di Polisi soal Dugaan Pelecehan

27 Februari 2024

Yayasan Minta Rektor Universitas Pancasila Kooperatif Jalani Proses di Polisi soal Dugaan Pelecehan

Yayasan Universitas Pancasila meminta rektor nonaktif ETH kooperatif menjalani proses di kepolisian dalam kasus dugaan pelecehan seksual

Baca Selengkapnya