Megawati Akan Menghadiri SI MPR

Reporter

Editor

Jumat, 12 Desember 2003 09:32 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Wakil Presiden Megawati Sukarnoputri berencana akan menghadiri Sidang Istimewa (SI) pagi ini. Anggota Fraksi PDIP Roy BB Janis mengatakan hal tersebut kepada sejumlah wartawan usai bertemu Megawati di kediaman Megawati, Jalan Teuku Umar, Jakarta, Senin (23/7) dini hari.

Menurut Roy, Megawati juga memerintahkan semua angota fraksi PDIP untuk menghadiri SI MPR pukul 08.00 WIB tersebut. “Ibu Mega juga menekankan agar seluruh anggota PDI sudah bersiap pada pukul 05.00 WIB,” katanya

Ketika ditanya respon Megawati terhadap dekrit yang dikeluarkan Gus Dur, dia mengatakan putri Proklamator RI ini menghadapinya dengan tenang. Sementara itu, PDIP sendiri juga sudah melakukan persiapan contigensy plan. “Contigensy plan, yakni persiapan Megawati sebagai presiden,” tutur Roy.

Roy juga mengatakan bahwa delapan orang menteri secara spontan menyatakan mengundurkan diri. Namun, pihaknya enggan untuk menyebutkan nama-nama kedelapan menteri tersebut.

Sementara itu, atu persatu, para tokoh yang menghadiri pertemuan mulai meninggalkan kediaman Megawati di Jalan teuku Umar, Jakarta. Tokoh-tokoh tersebut antara lain, Sekjen PDIP Sucipto, Menkopolsoskam Agum Gumelar, Kapolda Metro Jaya Sofjan Jacoeb, Kapolri S. Bimantoro, Roy BB Janis dan Theo Safei.

Sucipto keluar menyusul Kapolri dan Kapolda yang telah keluar 30 menit sebelumnya. Kemudian menyusul 45 menit kemudian Theo Safei. Sebelum meninggalkan kediaman Megawati, Theo sempat memberikan keterangan pers kepada para wartawan.

Advertising
Advertising

Dalam keterangan persnya Theo mengatakan bahwa PDIP menolak dekrit atau maklumat yang dikeluarkan oleh presiden Gus Dur dini hari tadi. Menurut Theo, sesuai dengan perintah Megawati, semua anggota PDIP tetap akan menghadiri SI yang diselenggarakan pagi ini.

Ketika ditanya soal pengamanan Theo mengatakan bahwa ada jaminan keamanamn dari Agum Gumelar, Kapolda dan TNI. “Saya kira TNI dan rakyat siap mengamankan SI nanti,” kata Theo.

Saat ditanya pelantikan Megawati menjadi presiden, Theo berkata: “Kalian minta jam berapa”, sambil berlalu masuk ke mobil dan menginggakan kediaman Megawati. (Patna Sunu)

Berita terkait

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

1 jam lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Profil Kim Sang-sik, Pelatih Baru Timnas Vietnam asal Korea Selatan

1 jam lalu

Profil Kim Sang-sik, Pelatih Baru Timnas Vietnam asal Korea Selatan

Timnas Vietnam sudah memiliki pelatih anyar. VFF) mengumumkan penunjukan Kim Sang-sik sebagai pengganti Philippe Troussier.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

2 jam lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

Erling Haaland memboronhg 4 gol saat Manchester City taklukkan Wolves 5-1 di Liga Inggris pekan ke-36.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

2 jam lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya

Wapres Ma'ruf Amin Optimistis Timnas U-23 Indonesia Bisa Kalahkan Guinea di Laga Playoff Olimpiade 2024

3 jam lalu

Wapres Ma'ruf Amin Optimistis Timnas U-23 Indonesia Bisa Kalahkan Guinea di Laga Playoff Olimpiade 2024

Wapres Ma'ruf Amin optimistis Timnas U-23 Indonesia bisa mengalahkan timnas Guinea U-23 pada pertandingan playoff Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Lawan Timnas U-23 Indonesia di Playoff Olimpiade, Timnas Guinea Dipenuhi Pemain yang Berkiprah di Eropa

3 jam lalu

Lawan Timnas U-23 Indonesia di Playoff Olimpiade, Timnas Guinea Dipenuhi Pemain yang Berkiprah di Eropa

Timnas U-23 Indonesia akan menghadapi Guinea U-23 pada babak playoff untuk memperebutkan satu tiket ke Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

4 jam lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Taruna STIP Tewas Dianiaya, Senior Jadi Tersangka

5 jam lalu

Taruna STIP Tewas Dianiaya, Senior Jadi Tersangka

Polisi menetapkan satu orang tersangka dalam kasus penganiayaan yang mengakibatkan tewasnya seorang taruna STIP Marunda

Baca Selengkapnya

Kepala RS Polri Ungkap Hasil Autopsi Jenazah Taruna STIP Korban Penganiayaan Senior

6 jam lalu

Kepala RS Polri Ungkap Hasil Autopsi Jenazah Taruna STIP Korban Penganiayaan Senior

Taruna Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Putu Satria Ananta Rustika, 19 tahun, tewas diduga dianiaya seniornya di toilet

Baca Selengkapnya

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

6 jam lalu

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

PKS Kota Depok membuka peluang bagi partai politik untuk bergabung pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya